Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Mazmur 35

Mazmur 35
Naskah Gulungan Mazmur "11Q5" di antara Naskah Laut Mati memuat salinan sejumlah besar mazmur Alkitab yang diperkirakan dibuat pada abad ke-2 SM.
KitabKitab Mazmur
KategoriKetuvim
Bagian Alkitab KristenPerjanjian Lama
Urutan dalam
Kitab Kristen
19

Mazmur 35 (disingkat Maz 35, Mzm 35 atau Mz 35; penomoran Septuaginta: Mazmur 34) adalah sebuah mazmur dalam bagian ke-1 Kitab Mazmur di Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama dalam Alkitab Kristen. Mazmur ini digubah oleh Daud.[1][2]

Teks

Gulungan Kitab Mazmur

Ayat 21

Mereka membuka mulutnya lebar-lebar terhadap aku dan berkata: "Syukur, syukur, mata kami telah melihatnya!"[3]

Diberi respons pada Mazmur 40:16/Mazmur 70:4.

Tradisi Yahudi

  • Ayat 10 adalah bagian dari doa Nishmat dalam ibadah pagi.[4]

Komentari

Mazmur ini disebut "mazmur kutukan" yang artinya pemazmur berdoa agar Allah mendatangkan hukuman atas musuh-musuh umat-Nya dan menggulingkan orang fasik (lihat Mazm 35:1–28; 69:1–37; 109:1–31; 137:1–9; dan Neh 6:14; 13:29; Yer 15:15; 17:18; Gal 5:12; 2Tim 4:14; Wahyu 6:10). Walaupun orang percaya diperintahkan untuk mengampuni musuh-musuh mereka (Luk 23:34) dan mendoakan keselamatan mereka (Mat 5:39,44), akan tiba saatnya bila kita harus berdoa agar kejahatan dihentikan dan keadilan diberlakukan bagi mereka yang tidak bersalah. Kita harus amat memperhatikan korban-korban kekerasan, penindasan, dan kejahatan.

Selanjutnya dapat dikatakan mengenai mazmur kutukan ini:

  • 1) Semuanya adalah doa memohon kelepasan dari ketidakadilan, kejahatan, dan penindasan. Orang percaya berhak untuk berdoa memohon perlindungan Allah dari orang jahat.
  • 2) Mazmur-mazmur ini memohon kepada Allah untuk menjalankan keadilan dan mengirim hukuman kepada orang fasik yang sesuai dengan kejahatan mereka (lihat Mazmur 28:4). Jikalau hukuman yang adil tidak dilaksanakan oleh Allah atau pemerintah manusiawi, kekerasan dan kekacauan akan memerintah dalam masyarakat (lihat Ul 25:1–3; Rom 13:3–4; 1Pet 2:13–14).
  • 3) Ketika membaca doa-doa ini, perhatikan bahwa pemazmur tidak membalas dendam sendiri tetapi menyerahkannya kepada Allah (bandingkan Ul 32:35; Ams 20:22; Rom 12:19).
  • 4) Mazmur-mazmur kutukan ini menunjuk kepada kebenaran bahwa apabila dosa orang jahat mencapai puncaknya, Tuhan di dalam kebenaran-Nya memang akan menghakimi dan membinasakan (lihat Kej 15:16; Im 18:24; Wahy 6:10,17).
  • 5) Ingatlah bahwa doa-doa ini adalah kata-kata yang diilhamkan Roh Kudus (bandingkan 2Tim 3:16–17; 2Pet 1:19–21) dan bukan sekadar ungkapan keinginan pemazmur.
  • 6) Sasaran utama dari doa-doa kutukan ini ialah melihat berakhirnya ketidakadilan dan kekejaman, kejahatan dimusnahkan, Iblis dikalahkan, kesalehan ditinggikan, kebenaran ditegakkan, dan Kerajaan Allah diwujudkan. Sasaran ini merupakan perhatian yang menonjol dalam PB. Kristus sendiri menyatakan bahwa orang percaya sejati boleh berdoa bagi pembenaran orang benar. Doa janda yang berbunyi, "belalah hakku melawan musuhku" (Lukas 18:3) dijawab dengan pasti oleh Yesus bahwa Allah akan "membenarkan orang-orang pilihan-Nya yang siang malam berseru kepada-Nya" (Lukas 18:7; bandingkan Wahyu 6:9–10)
  • 7) Orang percaya harus memelihara keseimbangan di antara dua prinsip alkitabiah:
    • (a) keinginan untuk melihat semua orang mencapai pengenalan akan keselamatan dari Yesus Kristus (bandingkan 2 Petrus 3:9), dan
    • (b) keinginan untuk melihat kejahatan dimusnahkan dan Kerajaan Allah menang.

Kita harus dengan sungguh-sungguh berdoa bagi keselamatan orang yang hilang dan meratapi mereka yang menolak Injil; namun kita juga harus tahu bahwa kebenaran, kebaikan, dan kasih tidak akan pernah ditegakkan sesuai dengan maksud Allah sebelum kejahatan dimusnahkan dan Iblis serta pasukannya dikalahkan untuk selamanya (lihat Wahyu 6:10,17; 19:1–21:27). Orang percaya yang setia harus berdoa, "Datanglah Tuhan Yesus" (Wahyu 22:20) sebagai pemecahan terakhir yang menentukan dari Allah atas kejahatan di dalam dunia ini.[5]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ (Indonesia) Marie-Claire Barth, BA Pareira, Kitab Mazmur 1-72, pembimbing dan tafsiran. Jakarta: BPK Gunung Mulia. 1998.
  2. ^ (Indonesia) WS Lasor, Pengantar Perjanjian Lama 2, sastra dan nubuatan. Jakarta: BPK Gunung Mulia. 1994.
  3. ^ Mazmur 35:21
  4. ^ The Complete Artscroll Siddur page 403
  5. ^ The Full Life Study Bible. Life Publishers International. 1992. Teks Penuntun edisi Bahasa Indonesia. Penerbit Gandum Mas. 1993, 1994.

Pranala luar

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Mazmur 35

Mazmur Mazmur 22 Mazmur 152-155 Mazmur Penyesalan Mazmur 110 Kitab Mazmur Mazmur 2 Mazmur 34 Mazmur 95 Mazmur 1 Mazmur 135 Mazmur 7 Mazmur 69 Mazmur dari Salomo Mazmur Jenewa Mazmur 150 Mazmur 90 Mazmur Swiss Mazmur 122 Mazmur 102 Mazmur 21 Mazmur 24 Mazmur 108 Mazmur 26 Mazmur 32 Mazmur 121 Mazmur 67 Mazmur 14 Mazmur 12 Mazmur 27 Mazmur 112 Mazmur 17 Mazmur 31 Mazmur 123 Mazmur 132 Mazmur 143 Mazmur 33 Mazmur 15 Mazmur 30 Mazmur 44 Mazmur 4 Mazmur 105 Mazmur 142 Mazmur 107 Mazmur 115 Mazmur 106 Mazmur 66 Mazmur 13 Mazmur 9 Mazmur 145 Mazmur 6 Mazmur 133 Mazmur 111 Mazmur 35 Mazmur 129 Mazmur …

140 Mazmur 101 Mazmur 125 Mazmur 114 Mazmur 139 Mazmur 25 Mazmur 11 Mazmur 126 Mazmur 118 Mazmur 149 Mazmur 144 Mazmur 146 Mazmur 120 Mazmur 134 Mazmur 16 Mazmur 10 Mazmur 19 Mazmur 141 Mazmur 131 Mazmur 124 Mazmur 89 Mazmur 104 Mazmur 28 Mazmur 5 Mazmur 113 Mazmur 8 Mazmur 20 Mazmur 36 Mazmur 29 Mazmur 147 Mazmur 148 Mazmur 127 Mazmur 138 Mazmur 103 Mazmur 109 Mazmur 18 Mazmur 119 Mazmur 3 Mazmur 128 Mazmur 116 Mazmur 136 Mazmur 117 Mazmur 137 Mazmur (disambiguasi) Mazmur 40 Mazmur 43 Mazmur 130 Mazmur 53 Mazmur 45 Mazmur 64 Mazmur 97 Mazmur 23 Mazmur 56 Mazmur 85 Mazmur 70 Mazmur 98 Mazmur 93 Mazmur 48 Mazmur 78 Mazmur 38 Mazmur 73 Mazmur 88 Mazmur 87 Mazmur 41 Mazmur 61 Mazmur 72 Mazmur 75 Mazmur 60 Mazmur 74 Mazmur 92 Mazmur 49 Mazmur 39 Mazmur 62 Mazmur 57 Mazmur 79 Mazmur 47 Mazmur 96 Mazmur 54 Mazmur 42 Mazmur 80 Mazmur 77 Mazmur 71 Mazmur 58 Mazmur 63 Buku Mazmur Paris Mazmur 46 Mazmur 50 Mazmur 99 Mazmur 94 Mazmur 65 Mazmur 51 Mazmur 55 Mazmur 52 Mazmur 76 Mazmur 82 Mazmur 83 Mazmur 91 Mazmur 86 Mazmur 84 Mazmur 81 Mazmur 37 Mazmur 100 Mazmur 68 Mazmur 59 Mazmur Pahlavi Abjad Pahlavi Mazmur Mazmur:187 (album) Mazmur 151 Psalm 21 Church Kitab Mazmur St. Albans Kidung Jemaat

Kembali kehalaman sebelumnya