Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Kacang kamiling

Kacang otak

Buah kras , kacang kamiling tau kacang otak adalah biji-bijian yang dapat dimakan dari pohon-pohon bergenus Juglans, terutama dari pohon Juglans regia. Terdapat juga kacang otak dari pohon kamiling hitam (Juglans nigra) dan pohon kamiling mentega (Juglans cinerea), namun tidak lazim dikonsumsi. Buah pohon-pohon Juglans sering kali keliru dianggap sebagai drupa, namun karena kulit luarnya berupa daun pelindung dan secara morfologis bukan daun buah, maka kacang otak bukanlah kacang drupa seperti badam. Di Indonesia , kacang otak atau kamiling sering disamakan dengan kacang kenari,padahal kacang kenari adalah kacang dari genus Canarium.

Setelah buahnya masak, bagian kelobotnya dikupas agar biji atau kacang otak dapat dikonsumsi. Kacang otak kaya akan protein dan asam lemak esensial.

Jenis

Buah walnut hitam mentah.

Dua spesies utama yang paling umum dari kacang kacang otak yang ditumbuhkan untuk diambil bijinya adalah kacang otak persia atau Inggris dan kacang otak hitam. Kacang kamilin inggris (J. regia) berasal dari Persia, dan kacang kamiling hitam (J. nigra) berasal dari bagian timur Amerika Utara. Kacang otak hitam memiliki rasa yang tinggi, namun karena kulitnya yang keras dan karakteristiknya yang rendah kelobot, tanaman tersebut tidak ditumbuhkan secara komersial untuk produksi kacang. Sejumlah kultivar kacang kamiling dikembangkan secara komersial, yang semuanya merupakan hasil hibrida dari kacang walnut Inggris.[1]

Spesies lainnya meliputi J. californica, kacang otak hitam California (biasanya digunakan sebagai sebuah stok akar untuk pembuahan komersial dari J. regia), J. cinerea (kacang mentega), dan J. major, kacang otak Arizona.

Produksi

10 Negara Penghasil Kacang walnut Terbanyak - 2012[2]
Peringkat Negara Produksi
(Ton)
1  Tiongkok 1,700,000
2  Iran 450,000
3  Amerika Serikat 425,820
4  Turki 194,298
5  Meksiko 110,605
6  Ukraina 96,900
7  India 40,000
8  Chili 38,000
9  Prancis 36,425
10  Rumania 30,546
World 3,282,398

Produksi kacang otak di seluruh dunia meningkat pada tahun-tahun terkini, dengan peningkatan terbesar datang dari Asia. Dunia memproduksi 2.55 juta ton metrik kacang otak pada 2010; China adalah produsen kacang otak terbesar di dunia, dengan hasil panen sebesar 1.06 juta ton metrik.[3] Produsen utama kacang otak lainnya adalah (disusun berdasarkan jumlah hasil panen): Iran, Amerika Serikat, Turki, Ukraina, Meksiko, Rumania, India, Prancis dan Chili.

Rata-rata hasil panen kacang otak di seluruh dunia adalah sekitar 3 ton metrik per hektar, pada 2010. Di antara produsen-produsen utamanya, negara-negara Eropa timur memiliki hasil panen tertinggi. Menurut FAO, kebun-kebun kacang walnut paling produktif pada 2010 berada di Rumania, dengan hasil lebih dari 23 ton metrik per hektar.[4]

Amerika Serikat adalah eksportis kacang otak terbesar di dunia. Lembah Sacramento dan San Joaquin di California menghasilkan 99 persen dari kacang walnut Inggris komersial di negara tersebut.

Penggunaan makanan

Daging kacang otak tersedia dalam dua bentuk; yang masih terbungkus kulit atau yang telah dikupas kulitnya.

Kacang otak adalah bahan utama dari Fesenjan, sebuah khoresh (hidangan berkuah) dalam masakan Iran.

Kultivar

  • Ashley
  • Chandler
  • Feradam
  • Ferbel
  • Ferjean
  • Fernette
  • Fernor
  • Ferouette
  • Franquette
  • Germisara
  • Hansen
  • Hartley
  • Howard
  • Jupanesti
  • Lara®
  • Marbot
  • Mayette
  • Mellanaise
  • Paradox
  • Parisienne
  • Payne
  • Rita
  • Royal
  • Serr
  • Tulare
  • Valcor
  • Vina
  • Wilson's Wonder

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "Commodity Profile: English Walnuts" (PDF). AgMRC, University of California. 2006. 
  2. ^ "Production of Walnut with shell by countries". UN Food & Agriculture Organization. 2012. Diakses tanggal 2014-02-21. 
  3. ^ "Total production, 2010, Walnut with Shell". Food and Agriculture Organization of the United Nations. 2012. 
  4. ^ "Crops production & yields, 2010, Walnut with Shell". Food and Agriculture Organization of the United Nations. 2012. 

Bacaan tambahan

Pranala luar

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Kacang kamiling

Kacang Kacang tunggak Bumbu kacang Kacang jogo Kacang kamiling Kacang hijau Bubur kacang hijau Kue kacang tanah Kacang kratok Kacang bawang Kacang tusam Kacang lima Kacang panjang Kacang parang Jipang kacang Roti lapis selai kacang dan jeli Kacang oven Kacang batampik Kacang bunduk Kacang Arab Kepiting kacang Kacang listrik Kacang sihobuk Kacang jepara Alergi kacang tanah Saus Kacang Selai kacang Kipang kacang Stasiun Kacang Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat Kacang-kacangan Kacang tanah Kacang babi (disambiguasi) Sari kacang badam Kacang azuki Kacang Sorana Kacang hitam Minyak kacang Mi…

nyak kacang tusam Kacang pinto Ice Kacang Puppy Love Kacang bogor Pondok Kacang Timur, Pondok Aren, Tangerang Selatan Miju-miju Teka-teki rubah, angsa, dan sekantung kacang Sari kacang Kacang, X Koto Singkarak, Solok Roti lapis selai kacang, pisang, dan bakon Kacang pukul Selai kacang merah Kacang jeli Dodol Kacang Buah geluk Alergi kacang pohon Kacang kelelawar Bejana kacang Kacang laut Boneka Pemecah Kacang dan Raja Tikus Kacang Brasil Jambu mete Buncis Boneka pemecah kacang Es kacang Daun kacang Kacang uci Nasi kacang merah Kacang hias Kacang-kacang Es kacang merah Gude Kacang maya Ercis Lubang Kacang Tebang Kacang, Sungai Raya, Kubu Raya Kacang inca Ampyang Pondok Kacang Barat, Pondok Aren, Tangerang Selatan Insiden kemarahan kacang Kacang dan Labu Skippy Putri dan Kacang Polong Pemecah kacang Kacangan, Sumberlawang, Sragen Kacangan, Berbek, Nganjuk Kacang hantu Kecipir Batu Kacang, Singkep, Lingga Pekacangan, Pituruh, Purworejo Jack dan Pohon Kacang Sup kacang merah Kacang Pedang, Gerunggang, Pangkalpinang Kara oncet Rempeyek Kacang kupu-kupu Teripang kacang goreng Badam hijau Kacang Butor, Badau, Belitung Kacangan, Todanan, Blora Pekacangan, Bener, Purworejo Kacangan, Tambakr

Kembali kehalaman sebelumnya