Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Pandan laut

Pandan Laut
Pandan laut, Pandanus odorifer
di pantai Tanjung Berani, Simpang Rimba, Bangka Selatan
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
(tanpa takson):
(tanpa takson):
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
P. odorifer
Nama binomial
Pandanus odorifer
Sinonim
  • Kaida taddi Rheede, 1679[2]
  • Keura odorifera Forssk., 1775[3]
  • Keura odora Thunb., 1781[4]
  • Pandanus odoratissimus L.f., 1782[5]
  • Pandanus littoralis Jungh., 1845
  • Pandanus verus Rumph. ex Kurz, 1867[6] [nom. illeg.]

Selengkapnya, lihat pada The Plant List.[7]

Pandan laut, pandan pasir atau pandan pudak duri (Pandanus odorifer) adalah sejenis pandan besar yang sering dijumpai di pantai berpasir atau berkarang, anggota suku Pandanaceae. Bunga jantannya (Jw.: pudak) berbau harum dan tahan lama disimpan; dipergunakan untuk mengharumkan ruangan, pakaian, dan makanan. Sebutan yang lainnya, di antaranya, pandan kayu ache (Ogan); pandan pasir (Jw.); pandan laut, pandan samak laut, pandan pudak (Sd.); pandan pudak duri (Btw.); pandan bau-bau, pandan nipah (Amb.); ponèlo (Gor.); bokungo (Buol); banga (Mak., Bug.); lata banga (Sawu); hénak (Rote); yaäl (Tanimbar); buro-buro (Ternate).[8] Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai fragrant screwpine.

Deskripsi

Duri sisi bawah daun mengarah ke dalam/bawah

Pandan laut adalah pohon atau perdu yang tumbuh tegak, selalu hijau, dengan tinggi mencapai 15 m. Banyak bercabang-cabang hingga tampak seperti wadah lilin; percabangan dikotomus (bercabang dua berulang-ulang), trikotomus, atau tak beraturan. Akar tunjang banyak dan tebal, muncul dari batang bagian bawah. Batang yang terbuka biasanya cokelat keabu-abuan pucat atau kusam, dengan cincin-cincin luka bekas melekatnya daun. Tengah-tengah batangnya berongga.[9] Batangnya berdaging, kokoh dan dapat menahan stres air selama periode panjang.[10]

Roset daun dan buah muda

Daun-daun berbentuk seperti pedang, 1–2 m × 4-7 cm, berkumpul rapat di ujung ranting, dalam 3 baris yang tersusun spiral. Daun-daun yang tua dan agak tua dengan ujung, kurang lebih hingga sepertiga bagian, yang tertekuk dan menjuntai ke bawah; memberikan tampilan yang khas pandan. Ujung helaian daun panjang meruncing serupa cambuk. Sisi bawah helaian daun dengan sepasang jalur hijau pucat, di kiri kanan tulang daun utama. Tepi helaian daun dan sisi bawah ibu tulang daun dengan duri-duri sepanjang 3-5 mm, putih atau dengan ujung kehitaman, ramping, agak melengkung. Duri-duri di bawah ibu tulang daun itu mengarah ke bawah (dalam) di sebelah pangkal dan mengarah ke luar di setengah daun yang ujung.[9]

Berumah dua (dioesis), bunga-bunga jantan berukuran kecil, putih, sangat harum, tersusun dalam tongkol, yang selanjutnya terangkai dalam malai yang menggantung; tongkol terlindung oleh seludang besar yang putih atau kekuningan, menyolok. Bunga jantan layu dalam sehari, keseluruhan perbungaan layu setelah 3-4 hari. Bunga-bunga betina berkumpul dalam bongkol bulat, serupa nanas. Buah majemuk (dikenal sebagai cephalium) bervariasi bentuknya: bulat telur (ovoid), menjorong (elipsoid), hampir bulat, dan serupa bola; tersusun oleh buah-buah batu yang berdaging (disebut falang, phalanges), berbentuk baji, yang berjejalan pada porosnya. Bagian kulit buah (eksokarp) berwarna hijau, menjadi jingga, merah, atau merah terang (vermilion) bila masak; daging buah (mesokarp) putih menyerabut dan berisi udara di bagian ujung, namun berserat dan berdaging di pangkalnya, bagian yang biasa dimakan orang. Endokarp yang melingkungi biji keras dan membatu.[9]

Pandan laut umumnya tumbuh liar, meski ada pula budidaya yang berhasil dilakukan di beberapa negara seperti India. Budidaya tumbuhan ini hampir tidak memerlukan perhatian khusus, kecuali penyiraman selama beberapa bulan di awal penanaman. Tumbuhan ini juga tidak memerlukan pupuk, tetapi pohon tua berusia lima tahun ke atas perlu dipangkas agar tetap tegak. Pandan laut berbunga tiga kali dalam setahun, yakni pada April-Mei, Juli-September, dan Desember-Februari. Musim puncak berbunga terjadi pada bulan Agustus-September. Pandan laut mulai berbunga sejak usia lima tahun dan mampu bertahan selama bertahun-tahun; dalam setahun satu pohon dapat menghasilkan sekitar 200 kuntum bunga.[10]

Agihan dan ekologi

Ranting dan buah masak

Pandan laut ditemukan mulai dari wilayah India, Sri Lanka, Maladewa, hingga ke Tiongkok selatan (Guangdong, Guangxi, Hainan Hong Kong), ke selatan melalui Indocina dan Filipina hingga ke Indonesia. Kini ia telah diintroduksi ke berbagai daerah termasuk ke Afrika timur.[11]

Sebagaimana kerabat dekatnya, pandan duri, pandan laut umumnya tumbuh di tepi pantai, di belakang formasi pes caprae. Meskipun lebih jarang, pandan ini juga ditemukan di wilayah pedalaman yang jauh dari air laut.

Manfaat

Sebagaimana namanya (odorifer; Lat.: odor, bebauan, fere, membawa), pandan ini terutama dimanfaatkan malai bunga jantannya yang berbau wangi, untuk mengharumkan ruangan; pakaian; minyak wangi; dan juga makanan. Setiap bagian tanaman ini—mulai dari bunga, batang, akar, hingga dedaunan—dapat dimanfaatkan. Serat dari akar dapat dimanfaatkan untuk membuat tali, terutama di negara bagian Andhra Pradesh dan Tamil Nadu, India. Batangnya dapat digunakan untuk pembuatan kandang ternak. Daunnya dapat digunakan sebagai anyaman untuk membuat jaring, matras, topi, keranjang, dompet, tas, dan alat rumah tangga lainnya. Pepohonannya dapat mencegah erosi tanah pada lahan pertanian, menstabilkan gundukan pasir, dan pelindung alami dari badai dan hujan lebat.[10] Seludang bunganya yang wangi itu dipotong dan diletakkan di lemari atau kopor pakaian, harumnya dapat bertahan hingga sebulan.[8] Rumphius juga mencatat salah satu varietas dari Ternate yang kuncup bunganya dapat dijadikan sayuran, seperti tebu telur (dalam bahasa Rumphius: sajor truba, sayur (telur) terubuk).[12]

Dari seludang bunganya itu diekstrak semacam minyak harum yang dinamai kewra atau kia.[13] Kewra menjadi penopang utama perekonomian di wilayah Ganjam, India. Bahkan seluruh perekonomian desa di wilayah ini bergantung pada kewra, sehingga dijuluki "emas lokal" oleh penduduk setempat. Di distrik ini, terdapat sekitar 65 unit penyulingan kewra di Chhatarpur Block Kewra Union. Permintaan kewra semakin meningkat di dalam maupun luar negeri seiring meningkatnya kebutuhan akan kewra untuk pengolahan makanan, parfum, dan obat-obatan.[10]

Di Maladewa, buahnya merupakan sumber pangan yang penting, khususnya di musim paceklik. Buah ini dimakan segar, dijadikan sup, diambil sari buahnya, serta diolah menjadi kue-kue dan manisan. Daunnya dianyam menjadi tikar, sementara batangnya yang berongga namun keras di bagian luarnya dijadikan bahan bangunan dan ramuan rumah.[9]

Di Bangladesh, daunnya dimanfaatkan untuk mengobati lepra, cacar air, sifilis, kudis, panu, dan juga kencing manis. Akarnya bersifat diuretika (peluruh kemih),[14] dan juga digunakan untuk mengobati sakit kuning dan gangguan hati yang lain.[15]

Pandan laut umumnya tumbuh liar; sejauh ini budidayanya kemungkinan baru dilakukan di India.[16]

Jenis yang serupa

Pandan duri (Pandanus tectorius) mempunyai perawakan yang mirip dengan pandan laut; demikian pula, habitatnya kurang lebih serupa dan juga umum dijumpai di ekosistem pantai berpasir. Sedikit perbedaannya, di antaranya, P. tectorius memiliki duri (pada daun) yang berukuran lebih kecil dan cenderung berwarna hijau (duri P. odorifer berukuran lebih besar, berwarna putih atau hijau pucat).[17] Juga, pada pangkal sisi bawah daun P. tectorius tidak ada pita hijau pucat di sebelah menyebelah ibu tulang daun.[18] Malai bunga jantan P. tectorius menguarkan bau harum yang keras, akan tetapi hanya bertahan 2-3 hari (malai P. odorifer harumnya bertahan hingga sebulan).[8]

Para ahli umumnya belum bersepakat mengenai status taksonomi kedua jenis tersebut. Sebagian pakar memandang bahwa P. odorifer hanyalah variasi atau anak jenis dari P. tectorius.[17][19]

Pranala luar

Referensi

  1. ^ Kuntze, O. 1891. Revisio generum plantarum: vascularium omnium atque cellularium multarum .. v. 2: 737 (188. Pandanaceae). Leipzig :A. Felix [etc.], 1891-98.
  2. ^ Rheede tot Draakestein, H. van 1679. Hortus Indicus Malabaricus :continens regni Malabarici apud Indos cereberrimi onmis generis plantas rariores, .. pars II: 3, fig 6. Amstelaedami :sumptibus Johannis van Someren, et Joannis van Dyck, 1678-1703.
  3. ^ Forsskål, P. & C. Niebuhr. 1775. Flora Aegyptiaco-Arabica : sive descriptiones plantarum quas per Aegyptum inferiorem et Arabiam felicem: 172. Hauniae :Ex officina Mölleri, 1775.
  4. ^ Thunberg, C.P. 1781. Nova Genera Plantarum 1: 26. Upsaliæ, 1781-1801.
  5. ^ Linne f. 1782. Supplementum plantarum Systematis vegetabilium editionis decimae tertiae, ...: 424. Brunsvigae :Impensis Orphanotrophei, 1781.
  6. ^ Kurz, S. 1867. Revision of the Indian screwpines and their allies.Journal of botany, British and foreign v.5: 125-6. London :Robert Hardwicke, 1863-1942.
  7. ^ The Plant List: Pandanus odorifer (Forssk.) Kuntze
  8. ^ a b c Heyne, K. 1987. Tumbuhan Berguna Indonesia 1: 124-5 (di bawah nama Pandanus tectorius, var. littoralis dan var. verus). Jakarta: Badan Litbang Kehutanan, Departemen Kehutanan. (versi berbahasa Belanda -1922- I: 68-73).
  9. ^ a b c d Selvam, V. 2007. Trees and shrubs of Maldives. RAP Publication No. 2007/12. Bangkok: FAO Regional Office for Asia and the Pacific. ISBN 978-974-7946-94-9 (p.216-7 Pandanus odoratissimus L.f.)
  10. ^ a b c d Shiva, Vandana (2023). Berdamai dengan Bumi: Kejahatan Korporasi dan Masa Depan Sumber Daya, Tanah & Pangan. Yogyakarta: Penerbit Independen. 
  11. ^ Allen, D.J. 2011. Pandanus odorifer. The IUCN Red List of Threatened Species. Version 2014.2. <www.iucnredlist.org>. Downloaded on 14 October 2014.
  12. ^ Rumpf, G.E. 1743. Herbarium Amboinense: plurimas conplectens arbores, frutices, ... Pars IV: 139, Tab. LXXIV. Amstelaedami:apud Franciscum Changuion, Joannem Catuffe, Hermannum Uttwerf. MDCCXLIII.
  13. ^ Philippine Medicinal Plants: Pandanus odoratissimus L.f.
  14. ^ Medicinal Plants Database of Bangladesh: Pandanus odoratissimus L.f. Diarsipkan 2016-08-04 di Wayback Machine.
  15. ^ Ilanchezhian, R. & J.C. Roshy. 2010. Hepatoprotective and hepatocurative activity of the traditional medicine ketaki (Pandanus odoratissimus Roxb.) - An experimental evaluation. Asian J. Trad. Med. 5(6): 212-8. Diarsipkan 2022-04-17 di Wayback Machine.
  16. ^ Kusuma, R. et al. 2012. Phytochemical and pharmacological studies of Pandanus odoratissimus Linn. Int. J. Res. Phytochem. Pharmacol. 2(4): 171-4.[pranala nonaktif permanen]
  17. ^ a b Thomson, L.A.J.; L. Englberger; L. Guarino; R.R. Thaman; C.R. Elevitch. 2006. Pandanus tectorius (pandanus). The Traditional Tree Initiative.
  18. ^ Selvam, V. 2007. op.cit. p.219 Pandanus tectorius.
  19. ^ Flora of China: Pandanus tectorius Parkinson.

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Pandan laut

Pandan Pandan duri Pandan, Pandan, Tapanuli Tengah Pandan wangi Teluk Pandan, Teluk Pandan, Kutai Timur Pandan, Catanduanes Kota Tanjung Pandan, Tanjung Pandan, Belitung Rantau Pandan, Bungo Bolu pandan Pandan laut Pandan, Tapanuli Tengah Pulau Pandan Pandan, Antique Sungai Pandan Tengah, Sungai Pandan, Hulu Sungai Utara Gunung Pandan Pandan, Siempat Nempu Hulu, Dairi Pulau Pandan, Limun, Sarolangun Teluk Pandan, Kutai Timur Sungai Pandan Hilir, Sungai Pandan, Hulu Sungai Utara Sungai Pandan Hulu, Sungai Pandan, Hulu Sungai Utara Teluk Pandan, Galing, Sambas Padi Pandan Wangi Ki Ageng Pandan A…

rang Paroki Keluarga Kudus, Pandan Pandan Sari, Tungkal Jaya, Musi Banyuasin Pulau Pandan, Bukit Kerman, Kerinci Putri Pandan Berduri Karang Pandan, Bukit Kerman, Kerinci Hajoran, Pandan, Tapanuli Tengah Depo Ulu Pandan Kalangan, Pandan, Tapanuli Tengah Pangkallalang, Tanjung Pandan, Belitung Parit, Tanjung Pandan, Belitung Lubuk Tukko, Pandan, Tapanuli Tengah Sibuluan Raya, Pandan, Tapanuli Tengah Aek Tolang, Pandan, Tapanuli Tengah Ulak Pandan, Nasal, Kaur Perang pandan Sibuluan Indah, Pandan, Tapanuli Tengah Sibuluan Nauli, Pandan, Tapanuli Tengah Pandan Kasturi, Sirimau, Ambon Aek Sitiotio, Pandan, Tapanuli Tengah Air Saga, Tanjung Pandan, Belitung Dukong, Tanjung Pandan, Belitung Pandan Wangi, Toili Barat, Banggai Pandan Wangi, Pandan, Tapanuli Tengah Ulak Pandan, Merapi Barat, Lahat Pandan (disambiguasi) Waduk Pandan Pandan, Ngraho, Bojonegoro Tanjungpendam, Tanjung Pandan, Belitung Hurun, Teluk Pandan, Pesawaran Sungai Pandan, Hulu Sungai Utara Labuhan Pandan, Sambelia, Lombok Timur Suak Pandan, Samatiga, Aceh Barat Pandan Sari, Simpang Kanan, Aceh Singkil Hijau pandan Suka Damai, Teluk Pandan, Kutai Timur SMA Negeri 1 Matauli Pandan Teluk Pandan, Pesawaran Air Merbau, Tanju

Baca artikel lainnya :

Halaman ini berisi artikel tentang pengodean baku. Untuk sumber-sumber, lihat Prasasti bahasa Aram dan Kanaan. Kanaanäische und Aramäische Inschriften (berarti Prasasti Bahasa Aram dan Kanaan dalam bahasa Jerman), disingkat sebagai KAI adalah pengodean sumber baku untuk naskah dan prasasti bahasa Aram dan Kanaan yang tidak terdapat di Alkitab Ibrani dan Perjanjian Lama. Pengodean sumber ini pertama kali diterbitkan pada tahun 1960 hingga 1964 dalam tiga jilid oleh orientalis berkebangsaan Jerm…

My Little Pony: Equestria Girls - Legend of EverfreePoster penayangan perdanaBerdasarkanKarakteroleh Lauren Faust Ditulis olehKristine SongcoJoanna LewisSutradaraIshi RudellPengisi suara Tara Strong Rebecca Shoichet Ashleigh Ball Andrea Libman Tabitha St. Germain Cathy Weseluck Enid-Raye Adams Brian Doe MusikWilliam AndersonNegara asal  Kanada  Amerika Serikat Bahasa asliBahasa InggrisProduksiProduserAngela BelyeaPenyuntingShannon ArchibaldTom HarrisDurasi73 menitRumah produksi DHX Med…

Category 4 Atlantic hurricane in 1960 This article is about the 1960 Atlantic hurricane. For the 2017 South Pacific tropical cyclone, see Cyclone Donna. Hurricane DonnaHurricane San Lorenzo Radar image of Donna at Category 4 intensity over the Florida Keys on September 10Meteorological historyFormedAugust 29, 1960ExtratropicalSeptember 13, 1960DissipatedSeptember 14, 1960Category 4 hurricane1-minute sustained (SSHWS/NWS)Highest winds145 mph (230 km/h)Lowest pressure930 mbar (…

Nicolau Horta Barbosa Nicolau Bueno Horta BarbosaO jovem capitão Nicolau Horta Barbosa Nome completo Nicolau Bueno Horta Barbosa Nascimento 23 de setembro de 1880Rio de Janeiro, DF, Brasil Morte 2 de abril de 1961 (80 anos)Rio de Janeiro, RJ, Brasil Nacionalidade Brasileira Progenitores Mãe: Luiza Bueno de Gouveia Horta BarbosaPai: Júlio Augusto Horta Barbosa Cônjuge Berenice Silva Horta Barbosa Filho(a)(s) 2 Alma mater Escola Militar do Brazil Ocupação Militar Serviço militar P…

Alberto Alejandro Martínez Quezada Rector de la Universidad Arturo Prat Actualmente en el cargo Desde el 25 de noviembre de 2019Predecesor Gustavo Soto Bringas Consejero regional de Tarapacá Actualmente en el cargo Desde el 11 de marzo de 2018 FamiliaPadres Silvia Quezada Escobar Alberto Martínez MoscosoCónyuge Paula Maraboli[editar datos en Wikidata] Alberto Alejandro Martínez Quezada (Iquique, 15 de enero de 1966) es un ingeniero civil, académico y político chileno. Actual Rec…

?Tretanorhinus taeniatus Охоронний статус Близький до загрозливого (МСОП 3.1)[1] Біологічна класифікація Домен: Еукаріоти (Eukaryota) Царство: Тварини (Animalia) Тип: Хордові (Chordata) Клас: Плазуни (Reptilia) Ряд: Лускаті (Squamata) Інфраряд: Змії (Serpentes) Родина: Полозові (Colubridae) Підродина: Дипсадинові (Dip…

Yonago Industrial GymnasiumFull nameYonago Industrial GymnasiumLocationYonago, Tottori, JapanOwnerTottori PrefectureOperatorTottori PrefectureCapacity2,000ConstructionConstruction cost Websitehttp://yonago-santai.jp/ Yonago Industrial Gymnasium is an arena in Yonago, Tottori, Japan. [1] Satellite view References ^ Yonago Gymnasium (March 2018). 鳥取県立米子産業体育館. Retrieved 27 March 2018. External links YONAGO INDUSTRIAL GYMNASIUM 35°27′10″N 133°20′54.3″E࿯…

Sendiri DuluAlbum studio karya Ari LassoDirilis8 Agustus 2001GenrePopLabelAquarius MusikindoKronologi Ari Lasso Sendiri Dulu (2001) Keseimbangan(2003)Keseimbangan2003 Singel dalam album Sendiri Dulu Misteri Ilahi Perbedaan Penjaga Hati Nelangsa Sendiri Dulu adalah album musik solo pertama karya Ari Lasso, pasca keluar dari grup Dewa 19 setelah menyelesaikan album Pandawa Lima (1997). Album yang berisi 9 buah lagu ini dirilis tahun 2001, dengan lagu Misteri Ilahi, Nelangsa, Penjaga Hati dan P…

Wina słowackie – wina produkowane na Słowacji. Uprawy skupiają się na południu kraju, od granicy z Czechami (która oddziela winnice od Morawskiego regionu winiarskiego) aż po apelacje Tokajská i Vychodoslovenská w południowo-wschodniej części, przy granicy z Węgrami i Ukrainą[1][2]. Większość winnic leży jednak w południowo-zachodniej części Słowacji, ze względu na korzystniejszy klimat[1]. Przeważają szczepy o jasnych skórkach[1] i stanowią ok. 85% produkcji[2]. Nie…

Location of Lewis County in Missouri This is a list of the National Register of Historic Places listings in Lewis County, Missouri. This is intended to be a complete list of the properties and districts on the National Register of Historic Places in Lewis County, Missouri, United States. Latitude and longitude coordinates are provided for many National Register properties and districts; these locations may be seen together in a map.[1] There are 12 properties and districts listed on the …

Однорідна квадратна антипризма Квадратна антипризмаТип Призматичний однорідний многогранникГраней 8 трикутників2 квадратиРебер 16Вершин 8χ Характеристика Ейлера χ = Γ − P + B = 2 {\displaystyle \chi =\Gamma -P+B=2} Конфігурація вершин 3.3.3.4Символ Витофа | 2 2 4Символ Шлефлі s{2,8}sr{2…

Mamma TogniGiuseppina Modena (Mamma Togni)Written byDario Fo, Franca RameCharactersMamma TogniOriginal languageItalian Mamma Togni is a dramatic monologue by Dario Fo and Franca Rame, set in Italy after the Second World War. It was performed in 1973.[1] The monologue is a tribute to Giuseppina Modena (known as Mamma Togni), partisan gold medalist of the Italian Resistance, who during the Second World War lost her husband and 22-year-old son Lorenzo Enzo Togni, to whom a Garibaldi partisa…

Flughafen Salzburg Flughafen Wien von Süden Flughafen Klagenfurt Flughafen Innsbruck Die Liste der Flughäfen in Österreich enthält alle österreichischen Flughäfen, die von nationalen und internationalen Fluggesellschaften angeflogen werden und damit nach österreichischem Recht (§64 Luftfahrtgesetz) den Status eines Flughafens besitzen. Inhaltsverzeichnis 1 Erklärung 2 Verkehrsflughäfen 3 Passagierzahlen 4 Flugbewegungen 5 Luftfracht in [t] 6 Siehe auch 7 Einzelnachweise Erklärung Name…

Polish coat of arms PlaterDetailsTownsnoneFamiliesPlater Plater coat of arms is a Polish coat of arms. It was used by several szlachta families in the times of the Kingdom of Poland and the Polish–Lithuanian Commonwealth. Its most famous bearer was Emilia Plater, a Polish-Lithuanian heroine of the November uprising. External links J. Lyčkoŭski. Belarusian Nobility Coats of Arms. Coat of Arms Plater (altered) (in English) vte Coats of arms of Polish–Lithuanian Commonwealth noble familiesSzl…

У Вікіпедії є статті про інші значення цього терміна: Ковалівка. Селище Ковалівка Країна  Росія Суб'єкт Російської Федерації Муніципальний район Аксайский район Код ЗКАТУ: 60202858003 Код ЗКТМО: 60602458116 Основні дані Статус {{{тип_род}}} Селище Поштовий індекс 346709 Телефонний код +…

Species of legume Acacia axillaris Conservation status Vulnerable (EPBC Act) Scientific classification Kingdom: Plantae Clade: Tracheophytes Clade: Angiosperms Clade: Eudicots Clade: Rosids Order: Fabales Family: Fabaceae Subfamily: Caesalpinioideae Clade: Mimosoid clade Genus: Acacia Species: A. axillaris Binomial name Acacia axillarisBenth. Occurrence data from AVH Acacia axillaris, commonly known as midlands mimosa or midlands wattle,[1] is a shrub belonging to the genus Aca…

Confederación Hidrográfica del Segura Confederación Hidrográfica del Segura LocalizaciónPaís EspañaInformación generalTipo confederación hidrográficaSede MurciaOrganizaciónDepende de Ministerio para la Transición Ecológica y el Reto DemográficoRelacionados Confederación hidrográfica de EspañaSitio web oficial[editar datos en Wikidata] Río Segura a su paso por la ciudad de Murcia. La Confederación Hidrográfica del Segura o CHS es el organismo de gestión, regula…

American politician from Vermont For other people named David Zuckerman, see David Zuckerman (disambiguation). David ZuckermanZuckerman in 202082nd & 84th Lieutenant Governor of VermontIncumbentAssumed office January 5, 2023GovernorPhil ScottPreceded byMolly GrayIn officeJanuary 5, 2017 – January 7, 2021GovernorPhil ScottPreceded byPhil ScottSucceeded byMolly GrayMember of the Vermont Senatefrom the Chittenden districtIn officeJanuary 9, 2013 – January 2, 2017Preced…

Beriev A-50Un Beriev A-50 in rullaggio presso la base aerea di Vorkuta Sovetsky, luglio 2015DescrizioneTipoAWACS Equipaggio5 piloti 10 operatori Progettista Beriev Costruttore OKB 49 Beriev Beriev Data primo volo1978 Data entrata in servizio1984 Utilizzatore principale Russia Altri utilizzatori India Esemplarioltre 40 Sviluppato dalIlyushin Il-76 Altre variantiBeriev A-100 Dimensioni e pesiTavole prospettiche Lunghezza46,59 m Apertura alare50,50 m Altezza14,80 m Superficie alare301,20 m² Peso a…

This article relies largely or entirely on a single source. Relevant discussion may be found on the talk page. Please help improve this article by introducing citations to additional sources.Find sources: Stanyan Street – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (November 2022) Stanyan StreetStanyan Park Hotel is a historic building at the corner of Stanyan Street and Waller Street.OwnerCity and County of San FranciscoMaintained bySan Francisco DPWLoca…

Kembali kehalaman sebelumnya