Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Gedung Marba

Gedung Marba adalah salah satu cagar budaya Indonesia yang terletak di Kota Lama Semarang, Kota Semarang, Jawa Tengah. Gedung Marba telah ditetapkan sebagai salah satu cagar budaya Indonesia dengan nomor pendaftaran yaitu CB.1165. Penetapan Gedung Marba sebagai salah satu cagar budaya Indonesia secara hukum melalui Surat Keputusan Walikota Semarang nomor 646/50/1992. Penerbitan surat keputusan ini pada tanggal 4 Febuari 1992. Gedung ini dibangun pada pertengahan abad ke-19 Masehi. Gedung Marba mempunyai 2 lantai dengan dinding setebal rata-rata 20 sentimeter. Gedung Marba dibangun dan dimiliki oleh seorang saudagar kaya dari Yaman yang bernama Marta Badjunet. Nama gedung ini merupakan akronim dari nama pemiliknya. Fungsi gedung ini awalnya ada dua yaitu sebagai kantor urusan pelayaran dan toko dagang. Nama kantor pelayaran tersebut adalah Ekspedisi Muatan Kapal Laut. Sedangkan nama toko dagangnya adalah De Zeikel. Kepemilikan Gedung Marba diberikan kepada anak Marta sebagai ahli waris yang bernama Marzuki Bawazir. Gedung Marba memakai dekorasi dengan ornamen khas Hindia Belanda. Bahan bangunan yang utama adalah batu bata, kayu, dan besi tuang. Bentuk simetri diterapkan pada setiap kolom dan jendela. Kolom ditata rapi mengikuti pola 1:2:3 dengan corak renaisans. Bagian jendela dibuat dengan perbandingan matematika yang memanfaatkan rasio emas.[1] Gedung Marba hanya menggunakan sedikit gaya arsitektur neoklasik. Sebagian kecil bagian gedung juga mulai memakai bahan bangunan modern seperti kaca.[2]

Referensi

  1. ^ "Gedung Marba - Sistem Registrasi Nasional Cagar Budaya". cagarbudaya.kemdikbud.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-07-14. Diakses tanggal 14 Juli 2021. 
  2. ^ Indraswara, M. Sahid (2011). "Kajian Konservasi Gedung Marba" (PDF). Modul. 11 (1): 54. ISSN 0853-2877. Diarsipkan (PDF) dari versi asli tanggal 2022-10-26. Diakses tanggal 2021-07-14. 

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Gedung Marba

Bangunan Gedung Merdeka Gedung Reichstag Gedung Pentagon Gedung Parlemen Hungaria Gedung Surian, Gedung Surian, Lampung Barat Gedung Putih Wijaya Karya Bangunan Gedung Gedung Robot Gedung Opera Negara Hungaria Gedung Pakuan Gedung Pancasila Gedung Agung Gedung Jaya Gedung Serikat Buruh Gedung Kesenian Jakarta Gedung Meneng, Tulang Bawang Gedung BPPI Padang Gedung Dwi Warna Gedung Sate Gedung IG Farben Gedung John Adams Gedung Setan (Surabaya) Gedung Thomas Jefferson Gedung Juang Tambun Gedung Kemerdekaan Amerika Gedung PTPN XXII Gedung Harmoni Gedung Kologdam Gedung Plasco Gedung Artha Graha G…

edung Sultan Ibrahim Gedung Sapta Pesona Gedung Aji, Tulang Bawang Gedung Arsip Nasional Gedung Antara Gedung Fiat Tagliero Gedung Kantor Kepresidenan (Taiwan) Gedung Sekretariat Perserikatan Bangsa-Bangsa Daftar gedung tertinggi di Sumedang Gedung Dewan Perusahaan Bangsawan Livonia Daftar gedung tertinggi di Jawa Tengah Gedung Indo Jolito Gedung Peringatan James Madison Gedung Mohammad Hoesni Thamrin Gedung Aji Baru, Tulang Bawang Gedung Pemerintahan, Hong Kong Gedung Perundingan Linggarjati Gedung Bank Niaga (Surabaya) Gedung Pusat Kebudayaan Sawahlunto Daftar gedung tertinggi di Karawang Gedung Kapitol Kebakaran Gedung Kejaksaan Agung Indonesia 2020 Gedung Majelis Nasional Serbia Gedung Pengadilan Banding Terakhir Gedung Sultan Abdul Samad Pendudukan Gedung DPR/MPR Daftar gedung tertinggi di Italia Gedung Chung-Shan Daftar gedung tertinggi di Pontianak Gedung Joang '45 Sumatera Barat Gedung Andi Hakim Nasution Gedung DuPont Gedung Yayasan Pusat Kebudayaan Gedung Flatiron Daftar gedung tertinggi di Banjarmasin Gedung Kementerian Perindustrian Republik Indonesia Daftar gedung tertinggi di Cirebon Gedung Balai Kota Lama Medan Gedung Kementerian Pertahanan Yugoslavia Rotunda Gedung

Kembali kehalaman sebelumnya