Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Gedung H. Spiegel

Gedung Spiegel di sebelah kiri

Gedung H. Spiegel merupakan gedung peninggalan zaman kolonial Belanda yang terletak di Jl. Letjend Soeprapto no. 34, Kota Lama Semarang.[1] Dulu dikenal sebagai Toko NV Winkel Maatschappij "H Spiegel" yang menjual mulai dari pakaian dari merk-merk ternama hingga dekorasi rumah seperti lampu minyak buatan Amerika.[2]

Perusahaan ini pertama kali dibangun pada 1895 oleh kongsi pengusaha Austria-Hungaria keturunan Yahudi, yaitu Moritz Moses Addler (1854-1927), Herman Spiegel (wafat 1911), dan Ignacz Back (1873-1955). Tak hanya mendirikan toko Spiegel, ketiganya turut membangun Toko Adler (Kutaraja, Padang, dan Surabaya), Toko Louvre (Makassar, Surabaya).[3] Tak lama, Tuan H. Spiegel diangkat menjadi manajer perusahaan ini dan menjadi pemiliknya dalam jangka waktu lima tahun. Pada 1908, perusahaan ini menjadi perusahaan terbatas. Setelah berakhirnya kepemimpinan Hindia Belanda, gedung ini semakin lama semakin bergeser dari fungsi awalnya. Bahkan sempat difungsikan sebagai gudang dengan kondisi terbengkalai dan tidak terawat. Barulah pada 8 Juni 2015, setelah masa restorasi yang cukup lama, gedung ini menjadi Spiegel Bar & Bistro. Fungsinya berubah dari sebuah toko serba ada, lalu menjadi gudang, dan kini menjadi tempat makan.[4]

Tentang Herman Spiegel

Sebagai seorang pengusaha Austria-Hungaria, Herman Spiegel turut mengembangkan bisnis toko serba ada berukuran besar di Hindia Belanda Bersama kedua rekannya. Spiegel memiliki istri bernama Sophie Weiss dan memiliki dua putri dan satu putra. Spiegel meninggal dunia pada 1911 setelah kembali ke kampung halamannya di Wina, Austria.[5]

Arsitektur Gedung H. Spiegel

Meski dimiliki oleh orang Austria, gedung ini sedikit terpengaruh dengan gaya Spanish Collonial. Hal itu dikarenakan pada era 1920-1930, area pertokoan memang dikuasai oleh pengusaha dari berbagai belahan dunia dan arsitekturnya pun menyesuaikan dengan selera pemilik.[3] Bangunan yang menghadap ke selatan ini memiliki dua lantai dengan langit-langit tinggi dan diperkokoh dengan susunan satu lapis batu bata khas bangunan di negara tropis. Jendela lonceng di sepanjang gedung, atap bangunan pelana dengan bahan penutup genteng, model jendela dengan lengkung di bagian atas dan berdaun ganda dengan panel kaca dan kayu, juga pintu berdaun ganda yang berada di dua sisi menjadikan bangunan ini terang juga tidak panas. Nama SPIEGEL yang sempat memudar dimakan zaman, kini terpampang jelas dan besar di ketiga sisi gedung yang menempati persis sudut persimpangan jalan. Bagian dalamnya dibiarkan tidak tersekat. Wajar karena fungsi awalnya sebagai toko. Dengan posisinya yang persis di tepi jalan, gedung ini tidak memiliki area parkir sehingga semakin terkesan berada di Eropa. Setelah mengalami restorasi yang cukup lama, wajah gedung H. Spiegel ini tidak banyak berubah, salah satunya dilihat dari penunjuk arah angin kuno yang masih bertengger di puncak atap bangunan tersebut.[1]

Iklan Toko H. Spiegel di Media Massa

Dalam beberapa kesempatan Toko H. Spiegel sempat mengiklankan tokonya di sebuah media bertajuk De Locomotief sekitar tahun 1910-an.

De Locomotief, 12 Februari 1910a

[Semarang – Spiegel]

[Advertentie] H. Spiegel – Semarang – Tegal – Heeft ontvangen:

Gasoline lampen met leiding overal zeer gemakkelijk aan te brengen, van een der beste Amerikaansche fabrieken, van solide, eenvoudige constructie. Volstrekt gevaarloos, met straal en hanglicht. Buitengewoon helder

Gloeikousen Merk Hill à f 0.35 per stuk. Lampeglazen, ook van Mica en moderne Tulpen.

Inlichtingen over Installaties worden op aanvraag gaarne verstrekt.

Zeer soliede heerenfietsen merk Bismark, Torpedo en Telegraph.

Stalen koffers in alle afmetingen.

Lederen Koffers, hang-, hand- en reistaschen met en zonder necessaire.

Eet- en Theeserviezen in meer dan 40 soorten. Glaswerk, Vingerkommen, Waterkannetjes,

Wederom ontvangen:

Dubbel geëmailleerde potten, pannen, ketels en ander keuken- en tafelgerei,

Zilverpleet, nikkel en koperen voorwerpen, geschikt voor Cadeau,

Nicelin poetsmiddel voor zilver, pleet, koper en andere metalen, het beste wat er is,

Elegante Heerenschoenen in bruin en zwart, Kinderwagens en Sportkarren.

Voor U koopt, ziet eerst bij Toko H. Spiegel.

De Locomotief, 12 Februari 1910b

[Semarang – Zikel]

[Advertentie] Zikel & Co. – Semarang – Heerenstraat – Telefoon No. 227.Hebben ontvangen: linnen toiletten,

Blouses, wit zwart en gekleurd – allerlaatste smaak.

Linnen en klassieke ceintures, gespen,

Groote keuze kunst- en balbloemen,

Struisveren in wit en zwart,

Avondmantels en avonddoekjes,

Hoeden wit en gekleurd, op- en onopgemaakte,

Carpetten, Alcativen in modern dessins,

Portières [zwaar gordijn, soms door koord opgehouden].

Groote voorraad in alle huishoudelijke en keukenartikelen,

IA Hollandsch Email (gegarandeerd gifvrij),

Prachtig cristal- en glaswerk,

Petroleumlampen van uitstekende Kwaliteit en in alle prijzen.

Ledikanten,

Gewone ijzeren en engelsche, al of niet compleet met bultzak, klamboe etc.

Klamboegoed, gestreept en geborduurd,

Klamboetulle in diverse breedten.

Kinderwagens, sportkarren, filters, babyartikelen, koffers, kaiserborax,

mannequins [rieten paspop].

Coulante bediening – Billijkste prijzen.

Dari iklan ini terlihat bahwa toko ini menyediakan beragam barang rumah tangga baik, mulai dari kalangan dewasa hingga anak-anak. Dari perlengkapan dapur hingga kamar tidur. Dari perangkat keras hingga pakaian. Bisa dibayangkan kalau pengunjungnya pun pasti beragam pada zaman itu.[6][7]

Referensi

  1. ^ a b "Sejarah Gedung Spiegel Semarang". Informasi Situs Budaya Indonesia. 2017-12-06. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-28. Diakses tanggal 2019-03-27. 
  2. ^ "Semarang - Oude stad". www.indischeliterairewandelingen.nl. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-02. Diakses tanggal 2019-03-27. 
  3. ^ a b Raap, Olivier Johannes (2017). Kota di Djawa Tempo Doeloe. Jakarta: Kepustakaan Populer Gramedia. hlm. 320. ISBN 6024243618. 
  4. ^ March 29, Ibnu; 2018 (2009-08-25). "Gedung Spiegel, Kota Lama". Seputar Semarang. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-02-23. Diakses tanggal 2019-03-27. 
  5. ^ dholman472 (2017-10-19). "Throwback Thursday – October 19, 1903" (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-22. Diakses tanggal 2019-03-29. 
  6. ^ "De Locomotief". www.indischeliterairewandelingen.nl. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-12-03. Diakses tanggal 2019-03-29. 
  7. ^ "De Locomotief". www.indischeliterairewandelingen.nl. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-12-03. Diakses tanggal 2019-03-29. 

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Gedung H. Spiegel

Bangunan Gedung Merdeka Gedung Reichstag Gedung Pentagon Gedung Parlemen Hungaria Gedung Surian, Gedung Surian, Lampung Barat Gedung Putih Wijaya Karya Bangunan Gedung Gedung Robot Gedung Opera Negara Hungaria Gedung Pakuan Gedung Pancasila Gedung Agung Gedung Jaya Gedung Serikat Buruh Gedung Kesenian Jakarta Gedung Meneng, Tulang Bawang Gedung BPPI Padang Gedung Dwi Warna Gedung Sate Gedung IG Farben Gedung John Adams Gedung Setan (Surabaya) Gedung Thomas Jefferson Gedung Juang Tambun Gedung Kemerdekaan Amerika Gedung PTPN XXII Gedung Harmoni Gedung Kologdam Gedung Plasco Gedung Artha Graha G…

edung Sultan Ibrahim Gedung Sapta Pesona Gedung Aji, Tulang Bawang Gedung Arsip Nasional Gedung Antara Gedung Fiat Tagliero Gedung Kantor Kepresidenan (Taiwan) Gedung Sekretariat Perserikatan Bangsa-Bangsa Gedung Dewan Perusahaan Bangsawan Livonia Daftar gedung tertinggi di Sumedang Daftar gedung tertinggi di Jawa Tengah Gedung Indo Jolito Gedung Peringatan James Madison Gedung Mohammad Hoesni Thamrin Gedung Aji Baru, Tulang Bawang Gedung Pemerintahan, Hong Kong Gedung Perundingan Linggarjati Gedung Bank Niaga (Surabaya) Gedung Pusat Kebudayaan Sawahlunto Daftar gedung tertinggi di Karawang Gedung Kapitol Kebakaran Gedung Kejaksaan Agung Indonesia 2020 Gedung Majelis Nasional Serbia Gedung Pengadilan Banding Terakhir Gedung Sultan Abdul Samad Pendudukan Gedung DPR/MPR Daftar gedung tertinggi di Italia Gedung Chung-Shan Daftar gedung tertinggi di Pontianak Gedung Joang '45 Sumatera Barat Gedung Andi Hakim Nasution Gedung DuPont Gedung Yayasan Pusat Kebudayaan Gedung Flatiron Daftar gedung tertinggi di Banjarmasin Gedung Kementerian Perindustrian Republik Indonesia Daftar gedung tertinggi di Cirebon Gedung Balai Kota Lama Medan Gedung Kementerian Pertahanan Yugoslavia Rotunda Gedung

Kembali kehalaman sebelumnya