Persipura Jayapura

Persipura Jayapura
Nama lengkapPersatuan Sepak bola Indonesia Jayapura
JulukanMutiara Hitam
Nama singkatPSPR
Kota/KabupatenKota Jayapura
NegaraIndonesia Indonesia
FederasiPSSI
Berdiri1 Mei 1963; 61 tahun lalu (1963-05-01)
StadionStadion Mandala, Kota Jayapura (Kapasitas: 30.000)
Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura
(Kapasitas: 40.263)
PemilikPT. Persipura Papua
Ketua umumIndonesia Benhur Tomi Mano
PelatihIndonesia Ricardo Salampessy
LigaLiga 2
2023-24-
Situs webSitus web resmi klub
Kelompok suporterPersipura Mania
Musim ini

Persatuan Sepak bola Indonesia Jayapura (disingkat Persipura Jayapura) merupakan klub sepak bola profesional Indonesia yang berbasis di Kota Jayapura, Papua.[1] Klub didirikan pada 1963 dan bermarkas di Stadion Mandala, Kota Jayapura dengan alternatif Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura. Klub sekarang berkompetisi di Liga 2 kasta kedua sepak bola di liga Indonesia.

Persipura Jayapura adalah salah satu klub sepak bola paling sukses di liga Indonesia, dengan meraih empat kali gelar juara masing-masing pada tahun 2005, 2008-09, 2010-11 dan 2013 dan tiga kali menempati peringkat kedua sejak unifikasi Galatama dan Perserikatan pada 1994, dan menjadi satu-satunya tim dari Indonesia yang pernah masuk ke babak semifinal Piala AFC tahun 2014.

Sejarah

Pembentukan

Tahun pembentukan Persipura Jayapura tidak diketahui secara pasti. Para petinggi klub belum bisa memastikan bahwa Persipura dibentuk pada tahun 1963, karena terdapat pula bukti yang menunjukkan tahun 1962, 1965, dan bahkan 1950.[2] Di luar itu, mereka juga belum bisa memastikan apa nama terdahulu dari tim Persipura.

Persipura memenangkan Divisi Satu Perserikatan sebanyak dua kali pada musim 1978-79 dan 1993. Selain itu, klub meraih gelar runner-up pada Perserikatan tahun 1980 sebagai tim promosi kala dikalahkan Persiraja Banda Aceh (3-1) di laga final yang berlangsung tanggal 31 Agustus di Stadion Utama Senayan (kini SUGBK).[3] Di pertandingan tersebut, para pencetak gol adalah Leo Kapisa di menit 15 untuk Persipura dan Rustam Syafari ('45), serta Bustamam ('55, '81) untuk Persiraja.[4]

Era Modern (1994–sekarang)

Liga Indonesia (1994-2007)

Gelar liga di level tertinggi Persipura diraih kala tim menjuarai Divisi Utama Liga Indonesia 2005. Tim yang saat itu dilatih Rahmad Darmawan mengalahkan Persija di pertandingan final.[5]

Liga Super Indonesia (2008-2015)

PT. Persipura Papua didirikan di tahun 2008 untuk memenuhi persyaratan mengikuti Liga Super Indonesia (LSI) 2008–2009 yang juga menandai era profesional. Persipura pernah mendominasi kompetisi liga tertinggi Indonesia dibawah pelatih asal Brasil Jacksen F. Tiago dengan tiga kali menjuarai LSI (kini Liga 1) pada masing-masing musim 2008-09, 2010-11 dan 2013. Mereka juga mampu finis kedua sebanyak tiga kali pada masa LSI. Saat PSSI dibekukan FIFA, diadakanlah Indonesia Soccer Championship di tahun 2016 dan tim menjadi juara di kompetisi tersebut.[6]

Liga 1 (2017-Sekarang)

Persipura mengalami kesulitan pada Liga 1 2021–2022 di mana kedua figur senior mereka Boaz Solossa dan Tinus Pae dipecat akibat masalah kedisiplinan, namun Tinus direkrut kembali pada pertengahan musim.[7] Poin tim juga dikurangi sebanyak 3 poin setelah tim tidak hadir dalam pertandingan melawan Madura United FC pada 21 Februari 2022.[8]

Setelah meraih hasil buruk sepanjang musim, Persipura terdegradasi ke Liga 2 yang mengakhiri masa 29 tahun mereka di level tertinggi kompetisi sepak bola Indonesia.[9] Mereka menang 3-0 atas Persita Tangerang di laga terakhir pada tanggal 31 Maret 2022, tapi itu tidak cukup dikarenakan Barito Putera, yang unggul 2 poin di klasemen sebelum laga tersebut, bermain imbang 1-1 melawan Persib. Barito berada di atas Persipura lewat keunggulan rekor pertemuan meskipun berpoin sama.[10]

Kompetisi Asia

Dalam beberapa kesempatan Persipura tampil di Piala AFC dan Liga Champions Asia, yang diawali dari Liga Champions Asia 2010. Mereka menghadapi Jeonbuk Hyundai Motors, Changchun Yatai F.C. dan Kashima Antlers dan finis di peringkat terbawah dengan hanya sekali menang melawan Changchun Yatai.[11][12] Di tahun selanjutnya, Persipura mengikuti Piala AFC 2011 dan mampu melaju hingga perempatfinal sebelum dikalahkan tim Irak Arbil SC.[13] Pada Liga Champions musim 2012, mereka tak lolos ke fase grup karena ditekuk Adelaide United (Australia).[14]

Pada tahun 2014, Persipura lolos ke fase grup Piala AFC menggungguli Churchill Brothers S.C., Home United dan New Radiant S.C. Kemudian, mereka melawan Yangon United F.C. di babak 16 besar yang dapat dikalahkan dengan skor 9-2 dengan Boakay Eddie Foday mencetak lima gol. Merekapun menang atas Kuwait SC di perempatfinal dan lolos ke semifinal untuk menghadapi Qadsia SC. Namun, Persipura dikalahkan tim asal Kuwait tersebut dengan agregat 10-2.[15]

Persipura kembali tampil di Piala AFC pada musim 2015 berkat finis kedua pada LSI 2014 dan langsung lolos ke fase grup. Di fase tersebut, mereka menjadi juara dari grup yang terdiri dari Bengaluru FC, Maziya S&RC dan Warriors FC.[16] Pada babak 16 besar, mereka akan melawan Pahang FA namun tim dari Malaysia tersebut tidak dapat hadir dikarenakan masalah visa dan pertandigan dianggap WO atau walkover.[17] Pada akhirnya, Persipura terhenti akibat FIFA membekukan PSSI yang diintervensi pemerintah sehingga semua kegiatan persepak bolaan di Indonesia tak bisa dijalankan.[18]

Persipura dijadwalkan bertanding di Piala AFC 2021, namun kompetisi tersebut gagal digelar akibat Pandemi Covid-19.[19]

Prestasi

Domestik

Liga kasta pertama

Liga kasta kedua

Turnamen

Piala Nasional

Kejuaraan Asia

Rekor musim ke musim

Juara Runner up Tempat Ketiga Promosi Degradasi
Musim Div. Pos. Status Piala Presiden Piala Indonesia Piala AFC Liga Champions Asia Lainnya
2005 Divisi Utama 1st Juara Belum mulai
2006 8 Wilayah Dua 2nd Terlambat mendaftarkan pemain
2007-08 4th 2nd
2008-09 ISL 1st Juara 2nd
2009-10 2nd Runner up Fase-Grup Community Shield Indonesia
2010-11 1st Juara Perempat final
2011-12 2nd Runner up Play-Off zona Timur Inter Island Cup
2013 1st Juara
2014 2nd Runner up Semifinal
2015 Kompetisi dibatalkan
2016 ISC A 1st Juara
2017 Liga 1 5th
2018 12th
2019 4th
2020 Kompetisi dibatalkan Pertandingan zona ASEAN dibatalkan
2021-22 16th Degradasi
2022-23 Liga 2 Kompetisi dibatalkan
2023-24 Liga 2 Playoff Degradasi
Key

Rekor kontinental

2006: Gagal tampil (terlambat mendaftarkan pemain)
2010: Fase Grup
2012: Fase Kualifikasi Asia Timur - Babak Final
2011: Perempat final
2014: Semifinal
2015: Perdelapan Final
2021: TBA
Musim Kompetisi Babak Klub Kandang Tandang
2010 AFC Champions League Grup Korea Selatan Jeonbuk 1-4 0-8
Grup Tiongkok Changcun 2-0 0-9
Grup Jepang Kashima 1-3 0-5
2011 AFC Cup Grup Hong Kong South China 4-2 1-1
Grup India East Bengal 4-1 1-1
Grup Thailand Chonburi 3-0 1-4
Babak 16 Besar Vietnam Song Lam Nghe An 3-1
Babak Delapan Besar Irak Arbil SC 1-2 0-1
2012 AFC Champions League Babak kualifikasi play-off Australia Adelaide United 0–3
2014 AFC Cup Grup India Churchill Brothers S.C. 2-0 0-0
Grup Singapura Home United 0–2 1–1
Grup Maladewa New Radiant 3–0 2–0
Babak 16 Besar Myanmar Yangon United 9–2
Perempat final Kuwait Al-Kuwait 6-1 2-3
Semi-final Kuwait Al-Qadsia 0-6 2-4
2015 AFC Cup Grup Maladewa Maziya 0-0 1-2
Grup Singapura Warriors 6–0 1–3
Grup India Bengaluru 3–1 1–3
Babak 16 Besar Malaysia Pahang FA 0-3 WO
2021 AFC Cup

Pemain

Per 31 Maret 2022.[20]

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
1 GK Indonesia IDN Fitrul Dwi Rustapa
3 DF Indonesia IDN Donny Monim
4 DF Indonesia IDN Ricardo Salampessy (Vice-captain)
6 MF Indonesia IDN Fridolin Yoku
7 MF Indonesia IDN Elisa Basna
9 FW Indonesia IDN Ricky Kayame
10 FW Ukraina UKR Yevhen Bokhashvili
12 MF Indonesia IDN Nelson Alom
13 MF Indonesia IDN Ian Louis Kabes (Captain)
14 MF Indonesia IDN Brian Fatari
15 MF Indonesia IDN Thefillo Numberi
17 FW Indonesia IDN Yohanes Pahabol
18 DF Indonesia IDN David Rumakiek
19 FW Argentina ARG Ramiro Fergonzi
21 DF Indonesia IDN Yustinus Pae
23 MF Indonesia IDN Ramai Rumakiek
No. Pos. Negara Pemain
25 MF Indonesia IDN Joshua Isir
26 DF Indonesia IDN Wulf K.S Horota
27 GK Indonesia IDN Dede Sulaiman
28 DF Indonesia IDN Israel Wamiau
29 MF Indonesia IDN Charenz Huwae
32 MF Indonesia IDN Muhammad Tahir
33 MF Indonesia IDN Gunansar Mandowen
34 MF Jepang JPN Takuya Matsunaga
45 GK Indonesia IDN Mario Londok
46 MF Indonesia IDN Todd Rivaldo Ferre
47 GK Indonesia IDN Geri Mandagi
48 FW Indonesia IDN Afons Migau
58 DF Indonesia IDN I Nyoman Ansanay
70 MF Brasil BRA Hedipo
95 DF Indonesia IDN Jhonny Tagi
87 DF Indonesia IDN Wulf K.S Horota
98 FW Indonesia IDN Ricky Cawor

Mantan pemain terkenal

Pemain Lokal

Pemain Asing

Tim ofisial

Posisi Nama
Pelatih
Asisten Pelatih Indonesia Ridwan Bauw
Pelatih Kiper Brasil Gerson Rios
Pelatih Fisik Brasil Breno Araujo Rocha
Tim Dokter Indonesia Benny Suripatty[21]

Pelatih

"Nama yang bercetak dengan tebal adalah pelatih Persipura Jayapura yang berhasil menjadikan Mutiara Hitam juara"

Tahun Manajer
2001 Indonesia Tumpak Sihite
2003 Indonesia Rudy William Keltjes
2004 Indonesia Yudi Suryata
2005 Indonesia Rahmad Darmawan
2006 Brasil Antonio Gonzaga Netto
2006 Indonesia Jusack Sutanto
2006 Indonesia Mettu Duaramuri
2007 Bulgaria Ivan Kolev
2007 Malaysia Irfan Bakti Abu Salim
2007–08 Malaysia Raja Isa
2008–2014 Brasil Jacksen F. Tiago
2014–2016 Brasil Osvaldo Lessa
2016 Indonesia Jafri Sastra
2016–2017 Argentina Angel Alfredo Vera
2017 Indonesia Liestiadi
2017 Brasil Wanderley Machoda da Silva
2018 Inggris Peter Butler
2018 Brasil Amilton Silva de Oliviera
2018 Brasil Osvaldo Lessa
2019 Brasil Luciano Leandro
2019–2021 Brasil Jacksen F. Tiago
2022 Argentina Angel Alfredo Vera

Suporter

Suporter Persipura Jayapura adalah PersipuraMania atau The Comen's berdiri tahun 2004 yang terdiri dari 18 elemen suporter, Black Boys 1963, dan kelompok suporter Ultras BlackPearl Curva Nord berdiri 6 Juli 2017 yang berada di kota Jayapura dan juga dari berbagai kota besar di Indonesia bahkan di belahan dunia.

Persipura sempat disponsori oleh Telkomsel dan BOSOWA, namun tidak lagi sejak tahun 2018.

Referensi

  1. ^ "Persipura Angkat srintil". Papua Untuk Semua. Diakses tanggal 2013-09-06. 
  2. ^ Kompasiana.com (2013-05-02). "Menelusuri Jejak Sejarah Persipura Jayapura". KOMPASIANA. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  3. ^ "Nostalgia Hari Ini: Tundukkan Persipura, Laskar Rencong Juara Di Jakarta - Berita Bola Terupdate, Live Score, Jadwal & Klasemen - Football5star.com". football5star.com. 2020-08-31. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  4. ^ "ACEHFOOTBALL | Balada 40 Tahun Lalu yang Belum Terulang". 2020-08-31. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  5. ^ "Tekuk Persija 3-2, Persipura Juara". detikcom. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  6. ^ Bola.com. "Perjalanan Penuh Lika-Liku Persipura hingga Jadi Kampiun TSC 2016". bola.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  7. ^ ptr. "Kronologi Boaz Solossa dan Tipa Dipecat Persipura versi Boaz". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  8. ^ Bolasport.com (2022-03-09). "Komdis PSSI: Persipura Kalah WO, Pengurangan Poin, dan Satu Orang Dihukum 1 Tahun - Bolasport.com". www.bolasport.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  9. ^ INDOSPORT.com (2020-04-22). "Kisah Persipura Terdegradasi, Rasis dan Aksi Heroik Class of '86". INDOSPORT.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-04-13. 
  10. ^ "Hasil Liga 1: Persipura Degradasi, Barito Lolos Dramatis". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  11. ^ Bola.com. "Rekam Jejak Persipura di Liga Champions Asia dan Piala AFC: Pernah Tembus Semifinal". bola.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  12. ^ "Persipura Tekuk Changchun 2-0". Tempo.co. 
  13. ^ Wiharyo, Tjatur, ed. (2011-09-27). "Kalah 0-1 dari Arbil, Persipura Tersingkir". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  14. ^ "Dikalahkan Adelaide, Persipura Tersingkir". detikcom. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  15. ^ Rachman, Syaiful (2014-09-30). "Dipermalukan Al Qadsia 0-6, Persipura Gagal Melaju ke Final AFC Cup". Suara.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  16. ^ Ramadhani, Agi (2015-05-15). "Kilas Balik dan Prediksi Perjalanan Persipura di Piala AFC 2015". FANDOM.ID (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-04-13. 
  17. ^ "Persipura Jayapura forfeit AFC Cup match v Pahang FA". the-AFC (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-04-13. 
  18. ^ Bolasport.com (2020-05-12). "Mengenang Ketangguhan Persipura Sebelum Akhirnya Kalah WO di Piala AFC - Halaman 3 - Bolasport.com". www.bolasport.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  19. ^ Kalumata, Reky (2021-07-07). "Respons PSSI Usai Bali United dan Persipura Gagal Tampil di Piala AFC 2021". Suara.com. Diakses tanggal 2022-04-13. 
  20. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama auto
  21. ^ "dr Benny Gabung Mutiara Hitam". 18 Februari 2020. Diakses tanggal 14 Agustus 2020. 

Pranala luar

Templat:Liga 1

Read other articles:

The Mansfeld Building, since 2017 headquarters of the Ministry of Foreign and European Affairs. Politics of Luxembourg Constitution Law Monarchy Grand Duke (list) Henri Hereditary Grand Duke Prince Guillaume Executive Government: Bettel–Schneider Prime Minister: Xavier Bettel Deputy Prime Minister: Etienne Schneider Legislature Chamber of Deputies President: Mars Di Bartolomeo Current members Council of State Elections Chamber circonscriptions Recent elections General: 200920132018 European...

 

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Maret 2016. MIN KalikurmoInformasiJenisMadrasah ibtidaiyah negeriKepala SekolahBasirun, S.Pd.I.Rentang kelasI - VIAlamatLokasiDesa Kalikurmo, Kec. Bringin, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah,  IndonesiaMoto MIN Kalikurmo, merupakan salah satu Madrasah ibtidai...

 

Firearm rail interface system This article contains content that is written like an advertisement. Please help improve it by removing promotional content and inappropriate external links, and by adding encyclopedic content written from a neutral point of view. (November 2022) (Learn how and when to remove this template message) M-LOK TypeAttachment SystemPlace of originUnited StatesProduction historyDesignerMagpul IndustriesDesigned2007–2014Produced2014–present Magpul MOE handgu...

 

Former cinema in Charlottenburg, Berlin, Germany Ufa-Palast, c. 1935 The Ufa-Palast am Zoo, located near Berlin Zoological Garden in the New West area of Charlottenburg, was a major Berlin cinema owned by Universum Film AG, or Ufa. Opened in 1919 and enlarged in 1925, it was the largest cinema in Germany until 1929 and was one of the main locations of film premières in the country. The building was destroyed in November 1943 during the Bombing of Berlin in World War II and replaced in ...

 

Весна надії Жанр драмаРежисер Золоєв Теймураз ОлександровичСценарист Валентина ПроценкоТимур ЗолоєвУ головних ролях Микола МіхеєвЗінаїда ДехтярьоваВолодимир АнтоновМикола ОлійникОлена ТонунцОператор Олександр ЛяшенкоВолодимир ПанковКомпозитор Євген ПтичкінХуд�...

 

Hospital in Central Region, UgandaRakai General HospitalUganda Ministry of HealthGeographyLocationRakai, Rakai District, Central Region, UgandaCoordinates00°42′19″S 31°24′09″E / 0.70528°S 31.40250°E / -0.70528; 31.40250OrganisationCare systemPublicTypeGeneralServicesEmergency departmentIBeds100HistoryOpened2000LinksOther linksHospitals in Uganda Rakai General Hospital, also known as Rakai District Hospital and Rakai Hospital, is a hospital in the Central Re...

 

American Earth-observing satellite launched in 1982 as part of the Landsat program Landsat 4Artist's rendering of Landsat 5, which is identical to Landsat 4.Mission typeEarth imagingOperatorNASA / NOAACOSPAR ID1982-072A SATCAT no.13367 Spacecraft propertiesBusMultimission Modular SpacecraftManufacturerGE Astro SpaceLaunch mass1,941 kilograms (4,279 lb)Dry mass1,407 kilograms (3,102 lb) Start of missionLaunch dateJuly 16, 1982 (1982-07-16)RocketDelta 3920Launch siteVandenberg AF...

 

1985 film directed by Richard Donner Goonies redirects here. For other uses, see Goonies (disambiguation). The GooniesTheatrical release poster by Drew StruzanDirected byRichard DonnerScreenplay byChris ColumbusStory bySteven SpielbergProduced by Richard Donner Harvey Bernhard Starring Sean Astin Josh Brolin Jeff Cohen Corey Feldman Kerri Green Martha Plimpton Ke Huy Quan Anne Ramsey CinematographyNick McLeanEdited byMichael KahnMusic byDave GrusinProductioncompanyAmblin EntertainmentDistribu...

 

Vanchi Bhumi വഞ്ചി ഭൂമിEnglish: The Lord of VanchiFlag of the Kingdom of TravancoreNational anthem of TravancoreLyricsUlloor S. Parameswara IyerAdopted1937Relinquished1947Audio sampleNational Anthem of Travancore sung by Kamala Krishnamurthy in 1937 played in Travancore Radio Stationfilehelp Vanchi Bhumi (alternatively Vanji Bhumi) was the national anthem of the erstwhile Kingdom of Travancore which now forms part of Kerala. It was formally known as the Vanchishamangala...

 

地理學专题 (获评模板級、不适用重要度) 地理學WikiProject:地理學Template:WikiProject Geography地理學條目 地理学主题查论编本模板屬於中文维基百科地理學專題的範疇,該專題旨在改善本站所有和地理学相關的內容。您若願意參與其中,請勇於更新該專題之下的頁面,也歡迎访问專題討論頁,針對條目編寫和專題發展建設中存在的不足之處提出寶貴建議。  模板  根据专题质�...

 

العلاقات الألبانية الإكوادورية ألبانيا الإكوادور   ألبانيا   الإكوادور تعديل مصدري - تعديل   العلاقات الألبانية الإكوادورية هي العلاقات الثنائية التي تجمع بين ألبانيا والإكوادور.[1][2][3][4][5] مقارنة بين البلدين هذه مقارنة عامة ومرجعية للدول...

 

Scottish association football player Lucas De Bolle De Bolle in 2023Personal informationFull name Lucas de BolleDate of birth (2002-10-22) 22 October 2002 (age 21)Place of birth Edinburgh, ScotlandHeight 1.89 m (6 ft 2 in)Position(s) MidfielderTeam informationCurrent team Newcastle UnitedNumber 34Youth career2015–2021 Newcastle UnitedSenior career*Years Team Apps (Gls)2021– Newcastle United 0 (0)2022–2023 → Hamilton Academical (loan) 17 (1)International career2022�...

 

Netralitas artikel ini dipertanyakan. Diskusi terkait dapat dibaca pada the halaman pembicaraan. Jangan hapus pesan ini sampai kondisi untuk melakukannya terpenuhi. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Misionaris Hati Kudus Yesus (M.S.C.) adalah salah satu tarekat atau kongregasi religius atau ordo keagamaan Katolik yang mempunyai nama resmi: Societas Missionariorum Sacratissimi Cordis Jesu, yang berarti: Tarekat Misionaris Hati Kudus Yesus (bahasa Latin: Congre...

 

Kenali Asam BawahKelurahanNegara IndonesiaProvinsiJambiKotaJambiKecamatanKota BaruKode Kemendagri15.71.07.1005 Kode BPS1571010005 Luas... Km2Jumlah penduduk... JiwaKepadatan... Jiwa/Km2 Kenali Asam Bawah adalah salah satu kelurahan di Kecamatan Kota Baru, Jambi, Jambi, Indonesia. Pranala luar (Indonesia) Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 050-145 Tahun 2022 tentang Pemberian dan Pemutakhiran Kode, Data Wilayah Administrasi Pemerintahan, dan Pulau tahun 2021 (Indonesia) Peraturan Menter...

 

Crescent Point Energy Corp.TypePublic companyTraded asTSX: CPGNYSE: CPGIndustryOil and gas industryFounded2001 as Crescent Point Energy Ltd.HeadquartersCalgary, Alberta, CanadaKey peopleCraig Bryksa, President and CEOBarbara Munroe, Chairman of the BoardProductsLight OilNatural gasRevenueCAD$1.7 billion (2020)Websitewww.crescentpointenergy.com Crescent Point Energy Corp. is an oil and gas company based in Calgary, Alberta, Canada.[1] The company focuses primarily on light oi...

 

Education and research agency of the U.S. federal courts This article relies excessively on references to primary sources. Please improve this article by adding secondary or tertiary sources. Find sources: Federal Judicial Center – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (April 2010) (Learn how and when to remove this template message) Federal Judicial CenterThurgood Marshall Federal Judiciary BuildingAgency overviewFormedDecember 20, 1967Jurisdict...

 

Part of the American Revolutionary War This article is about the American Revolutionary War battle. For the Hofstra–Stony Brook rivalry, see Battle of Long Island (college rivalry). Battle of Brooklyn redirects here. For other uses, see Battle of Brooklyn (disambiguation). Battle of Long IslandPart of the American Revolutionary WarThe Battle of Long Island, a 21st century portrait of the battleDateAugust 26, 1776LocationBrooklyn, Long Island, New York40°39′58″N 73°57′58″W ...

 

First edition The Anthology of Rap is a 2010 rap music anthology published by Yale University Press, with Adam Bradley and Andrew DuBois as the editors. Henry Louis Gates, Jr. wrote the foreword, while Chuck D and Common wrote the afterwords. Bradley and DuBois are English professors,[1] at the associate level at the University of Colorado and University of Toronto Scarborough, respectively. It was published on November 9, 2010.[2] The book is about 800 pages long. It includes...

 

Markus Hasler Nazionalità  Liechtenstein Altezza 171 cm Peso 68 kg Sci di fondo Squadra Unterländer WSV Termine carriera 2009   Modifica dati su Wikidata · Manuale Markus Hasler (Eschen, 3 ottobre 1971) è un ex fondista liechtensteinese. È figlio del ciclista Ewald, a sua volta atleta di alto livello[1]. Indice 1 Biografia 2 Palmarès 2.1 Coppa del Mondo 2.2 Marathon Cup 3 Note 4 Collegamenti esterni Biografia In Coppa del Mondo esordì il 29 febbraio 1992 a Lahti ...

 

Defunct tramway operator Nottingham and District Tramways Company LimitedNottingham Horse Tram outside St. Peter's Church, NottinghamOperationLocaleNottinghamOpen17 September 1878Close30 April 1902StatusClosedInfrastructureTrack gauge1,435 mm (4 ft 8+1⁄2 in)Propulsion system(s)HorseStatisticsRoute length6.325 miles (10.179 km) Nottingham and District Tramways Company Limited was a tramway operator from 1875 to 1897 based in Nottingham in the United Kingdom. Nott...