Korea Terbuka 2023 (secara resmi dikenal sebagai Korea Open Badminton Championships 2023) adalah turnamen bulu tangkis yang diselenggarakan di Stadion Jinnam, Yeosu, Korea Selatan dari tanggal 18 hingga 23 Juli 2023 dengan total hadiah 420.000 dolar AS.
An Se-young menjadi satu-satunya wakil tuan rumah sekaligus juara bertahan yang berhasil mempertahankan gelar usai menundukkan Tai Tzu-ying di partai final tunggal putri dalam dua gim langsung.[1] Kemenangan ini membawa An meraih gelar keenam dari sembilan final yang telah dicapainya selama tahun 2023.[2][3] Dari kategori tunggal putra, Anders Antonsen mengakhiri puasa gelar Tur Dunia BWF sejak Final Tur Dunia BWF 2020 pada Januari 2021 setelah menaklukkan mantan jurara dunia asal Singapura, Loh Kean Yew.[4]
Tiongkok merengkuh dua gelar dari kategori ganda putri dan ganda campuran melalui pasangan nomor 1 dunia, Chen Qingchen dan Jia Yifan, serta Feng Yanzhe dan Huang Dongping. Chen/Jia berhasil menundukkan wakil tuan rumah, Kim So-yeong dan Kong Hee-yong, sedangkan Feng/Huang melibas rekan senegaranya, Jiang Zhenbang dan Wei Yaxin. Sementara itu, India meraih satu gelar melalui pasangan ganda putra Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty yang sukses menaklukkan unggulan pertama asal Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto.[5][6]
Korea Terbuka 2023 adalah turnamen ketujuh belas dalam rangkaian seri Tur Dunia BWF 2023 dan termasuk dalam kategori turnamen BWF Grade 2 – Level 4 atau Super 500. Turnamen ini diselenggarakan oleh Asosiasi Bulu Tangkis Korea di bawah naungan Federasi Bulu Tangkis Dunia dan merupakan edisi ketiga puluh Korea Terbuka, yang telah dihelat sejak tahun 1991.[7] Sebanyak lima kategori dipertandingkan pada Korea Terbuka 2023: tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran. Korea Terbuka 2023 merupakan bagian dari kualifikasi bulu tangkis untuk Olimpiade Musim Panas 2024.[8]
Turnamen ini dihelat di Stadion Jinnam, Yeosu, Korea Selatan. Terdapat empat lapangan yang digunakan untuk menyelenggarakan pertandingan.[7] Edisi 2023 merupakan kali kedua Yeosu menyelenggarakan Korea Terbuka setelah tahun 2002, dengan rencana perhelatan sebelumnya yang diagendakan pada tahun 2021 terpaksa dibatalkan karena pandemi Covid-19.[9]
Turnamen diselenggarakan selama enam hari dengan babak kualifikasi berlangsung pada Selasa, 18 Juli 2023 dan babak utama berlangsung dari Selasa, 18 Juli 2023 hingga Minggu, 23 Juli 2023.[7][10]
Penyelenggaraan turnamen terdiri atas babak kualifikasi dan babak utama dengan sistem gugur. Babak utama diikuti maksimal 32 peserta untuk setiap kategori dengan komposisi 28 peserta langsung lolos ke babak utama ditambah 4 peserta dari babak kualifikasi. Babak kualifikasi diadakan jika jumlah peserta yang mendaftar pada suatu kategori lebih dari 32.[7][10]
Tabel di bawah ini menunjukkan pembagian poin pada setiap babak turnamen berdasarkan sistem poin BWF untuk turnamen Tur Dunia BWF Super 500.[11]
Total hadiah uang untuk turnamen ini adalah 420.000 dolar AS atau sekitar 6,3 miliar rupiah dengan distribusi hadiah uang sesuai peraturan BWF ditunjukkan tabel di bawah ini.[7][12]