Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Umar Anggara Jenie

Umar Anggara Jenie
Lahir(1950-08-22)22 Agustus 1950
Solo, Jawa Tengah
Meninggal26 Januari 2017(2017-01-26) (umur 66)
Sleman, Yogyakarta
KebangsaanIndonesia
Almamater- Australian National University (ANU), Australia
- Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
PekerjaanIlmuwan, pengajar
Dikenal atasKepala LIPI 2002–2010
Suami/istriTitiek Setyanti
AnakSiti Nurul Aisyiyah Jenie
Iffat Lamya Jenie
Yazdi Ibrahim Jenie
Orang tuaNahar Jenie (ayah)
Isbandiyah (ibu)

Prof. Dr. Umar Anggara Jenie, Apt, M.Sc. (22 Agustus 1950 – 26 Januari 2017) adalah seorang ilmuwan dan pengajar Indonesia. Ia adalah Kepala Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), menggantikan pejabat sebelumnya, Taufik Abdullah, menjabat sejak 27 September 2002 hingga 14 Juni 2010.[1][2][3]

Riwayat

Kehidupan pribadi

Umar adalah anak dari pasangan Nahar Jenie yang berdarah Minangkabau dengan Isbandiyah dari suku Jawa. Ia menikah dengan seorang wanita bernama Titiek Setyanti dan telah dikaruniai tiga orang anak, yakni Siti Nurul Aisyiyah Jenie, Iffat Lamya Jenie dan Yazdi Ibrahim Jenie.

Ia merupakan salah seorang yang memakai nama belakang "Jenie" di antara beberapa orang kerabatnya, seperti Adlinsjah Jenie, Rezlan Ishar Jenie dan saudara kembarnya sendiri, Said Djauharsyah Jenie.

Pendidikan

Umar Anggara Jenie mendapatkan gelar doktornya dari Australian National University (ANU), Australia. Sebelumnya, Umar juga pernah menempuh pendidikan tinggi di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta dan University of New South Wales, Australia.

Karier

Ia berprofesi sebagai pengajar dengan menjadi Guru Besar Kimia Medisinal, Fakultas Farmasi di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, dan pernah menjabat wakil rektor bidang penelitian dan pengabdian masyarakat di salah satu universitas terbesar di tanah air tersebut. Ia juga aktif sebagai dewan kurator Perguruan Tinggi Ilmu Al-Qur'an (PTIQ).

Umar merupakan salah seorang ilmuwan Indonesia yang juga mendapatkan apresiasi di tingkat internasional. Ia adalah orang Indonesia satu-satunya yang pernah menjadi anggota salah satu kegiatan internasional yang peduli terhadap etika di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi baru, yakni International Dialogue on Bioethics of European Group on Ethics of Sciences and New Technology (IDB-EGE).[4]

Penghargaan

Karena jasa-jasa mereka dalam bidang ilmu pengetahuan, Umar bersama saudara kembarnya, Said Djauharsyah Jenie (almarhum) diberi penghargaan Bintang Jasa Utama Republik Indonesia oleh pemerintah Indonesia. Hal ini menjadikan mereka sebagai kembar pertama yang mendapatkan penghargaan tersebut.

Meninggal

Umar meninggal dunia pada 26 Januari 2017, seusai melaksanakan Salat Tahajud di kediamannya di Depok, Sleman, Yogyakarta.[2]

Referensi

  1. ^ "Umar Anggara Jenie Ketua LIPI" Store.tempo.co, 10 Oktober 2002.
  2. ^ a b Mantan Kepala LIPI, Umar Anggara Jenie, Meninggal Dunia Tempo.co, 26 Januari 2017
  3. ^ Sosial (Indonesia), Lembaga Penelitian, Pendidikan dan Penerangan Ekonomi dan (1999). Apa & siapa sejumlah alumni UGM. LP3ES. ISBN 978-979-8391-83-5. 
  4. ^ "Satu-satunya Orang Indonesia di IDB-EGE Umar Anggara Jenie, Padukan Ilmu dan Agama"[pranala nonaktif permanen] Radar Jogja, 13 Februari 2012.

Pranala luar


Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Umar Anggara Jenie

Umar bin Khattab Abdullah bin Umar Umar Wirahadikusumah Umar bin Abdul Aziz 'Umar Khayyam Umar bin Hafidz Universitas Teuku Umar Teuku Umar Fachrori Umar Umar Patek Djafar Umar Umar Lubis Umar Farouq Ja'far Umar Thalib Umar Machdam Umar Syarief (pemeran) Umar Kayam Umar Abu Hafs Ali Umar Maimanah Umar Zaid bin Umar Alimuddin Umar Nafi Maula Ibnu Umar Umar Anggara Jenie Hafshah binti Umar M. Husseyn Umar Umar Bakri Muhammad Thaib Umar Zubair Umar al-Jailani Bobby Gafur Umar Umar Junus Umar (nama) Umar Zunaidi Hasibuan Isa bin Umar ats-Tsaqafi Abdullah bin Umar bin Abdul Aziz Umar Juoro Zahir al…

-Umar Ubaidullah bin Umar Genius Umar Umar Sadiq Umar Sugeng Hariyono Umar Septono Teluk Umar, Nabire Pakta Umar Umar Ahmad Haryono Umar Nasaruddin Umar Umar Shihab Umar bin Muhammad as-Sabil Umar al-Basyir Umar al-Aqta KRI Teuku Umar (385) Umar bin Ubaidullah bin Ma'mar Dutamardin Umar Masjid Umar (Yerusalem) Reformasi era Umar Umar Syarief (atlet) Lukman Umar Joko Umar Said Abdul Malik bin Umar al-Marwani Abu Bakar bin Umar Umar Bashor Sultan Said Ali bin Said Umar Ashim bin Umar Umar al-Muqbil Syihabuddin al-Umari Sulaiman Umar Siddiq Nasrun Umar Serangan pada rumah Fatimah Saif bin Umar Umar Shaikh Mirza I Komando Resor Militer 012 Umar bin Sa'ad Umar Shahab Penaklukan militer pada masa Umar Surat jaminan oleh Umar Teuku Umar Ali Umar bin Ibrahim bin Waqid al-Umari Umar Aris Novi Umar Umar Dt. Garang Umar Sanusi Samsu Umar Abdul Samiun Umar Effendi Air Terjun Umar Maya Umar Faroq Jalan Teuku Umar (Jakarta) Dalhadi Umar Nur Rahman Umar Umar Fathurrohman Yeretuar, Teluk Umar, Nabire Goni, Teluk Umar, Nabire Bawei, Teluk Umar, Nabire Makmur Umar Yazid bin Umar bin Hubairah Farid Nyak Umar Napan Yaur, Teluk Umar, Nabire Abu'l Qasim Mahmud Umar Al Zamakhsari Amany Burhanuddin Umar L

Kembali kehalaman sebelumnya