Provinsi Higo (肥後国 , higo no kuni ) adalah nama provinsi lama Jepang di pulau Kyushu yang menempati wilayah yang sekarang disebut sebagai prefektur Kumamoto . Higo berbatasan dengan provinsi Chikugo , Bungo , Hyuga , Osumi , dan Satsuma .
Ibu kota dan istana terletak di kota Kumamoto . Di zaman Muromachi , Higo dikuasai oleh klan Kikuchi tetapi terlepas dari kekuasaan klan Kikuchi di zaman Sengoku . Higo kemudian dikuasai oleh klan Shimazu asal provinsi Satsuma hingga saat Toyotomi Hideyoshi menginvasi Kyushu . Setelah Hideyoshi yang berhasil menaklukkan Kyushu, Higo diberikan kepada Sasa Narimasa dan selanjutnya kepada Kato Kiyomasa .
Di zaman Sengoku, Higo merupakan pusat agama Kristen di Jepang. Miyamoto Musashi juga pernah tinggal di Higo sewaktu menyelesaikan karya yang berjudul Buku Lima Lingkaran (Go rin no sho ).