Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Perusahaan laba

Perusahaan laba (dikenal juga sebagai organisasi profit atau organisasi laba) adalah suatu bentuk usaha/organisasi yang bertujuan mendapatkan keuntungan melalui operasinya dan hanya mementingkan kepentingan sendiri, bukan untuk kepentingan publik (organisasi non-profit/korporasi nirlaba).[1]

Struktur

Pada jenis perusahaan ini, kepemilikan saham tersedia untuk masyarakat umum,[2] di mana mereka dapat membeli saham tersebut dengan memberikan sejumlah uang (berbeda dari suatu perusahaan ke perusahaan lain) atau aset dengan nilai tertentu.[3] Setelah melakukan pembelian, orang tersebut akan menjadi salah seorang pemegang saham perusahaan. Organisasi seperti ini biasanya tidak dibantu oleh pemerintah karena mereka bekerja untuk keuntungan finansial pribadi, tidak seperti organisasi nirlaba, yang berfungsi untuk melayani publik.[4] Oleh karena sifat perusahaan yang berorientasi laba, mereka diharuskan untuk membayar pajak yang berlaku dan mendaftarkan diri pada negara. Sumbangan apapun yang mereka terima juga harus tunduk pada kebijakan pajak di negara terkait.[5] Karena jenis perusahaan ini memiliki identitas terpisah dari pemiliknya, maka pemiliknya tidak perlu seutuhnya untuk memenuhi setiap hutang yang harus dibayar perusahaan kepada seseorang/suatu lembaga.

Tujuan

Perusahaan laba lebih berorientasi pada materi, berbeda dengan perusahaan nirlaba yang berorientasi pada kepentingan umum (publik).[5] Organisasi ini bertujuan untuk memperoleh keuntungan sebesar-besarnya demi kepentingan suatu golongan/perseorangan, biasanya untuk memperkaya diri.[6] Namun, ada pula perusahaan-perusahaan laba yang memiliki tujuan mencari keuntungan sekaligus melayani publik.[7]

Ciri

Perusahaan laba dapat dikenali melalui ciri-ciri berikut.

  • Berorientasi pada laba/keuntungan/materi.
  • Berbentuk perusahaan/korporasi, perusahaan perseorangan, atau perusahaan kemitraan.
  • Pemegang perusahaan adalah seorang pebisnis, pemegang tunggal, atau kemitraan.
  • Modal benih/awal ditanamkan dan diatur oleh pemilik atau pendiri perusahaan/firma tersebut.
  • Pendapatan diperoleh melalui penjualan barang atau jasa, baik secara langsung, maupun tidak langsung.
  • Laporan/pernyataan perusahaan, yakni mengenai pemasukan, pengeluaran, arus kas, keuntungan, dan sebagainya, telah direncanakan secara teratur dan sistematis.
  • Pendapatan/keuntungan diserahkan/ditransfer ke akun modal.[8][9]

Jenis

Perusahaan laba terbagi menjadi 3 jenis, yaitu perusahaan milik pemerintah (negara/daerah/desa), perusahaan publik, dan perusahaan swasta.[8][10][11]

Perusahaan milik pemerintah

Perusahaan milik pemerintah adalah suatu perusahaan yang dimiliki baik sebagian kecil, sebagian besar, maupun sepenuhnya oleh pemerintah dan diatur oleh undang-undang/kebijakan tertentu pada suatu negara, daerah, atau desa serta menguasai sektor-sektor penting, sensitif, dan vital dalam masyarakat, khususnya menyangkut hajat hidup orang banyak.[11][12] Selain melayani masyarakat umum, perusahaan milik pemerintah juga memerlukan laba untuk menjaga stabilitas kinerja dan kesejahteraan anggota perusahaan serta melaksanakan berbagai investasi baru.[13][14]

Di Indonesia, terdapat tiga jenis perusahaan milik pemerintah, yaitu Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).[11] Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terdiri atas dua jenis, yaitu Perusahaan Umum (Perum) dan Badan Usaha Perseroan (Persero).[15]

Perusahaan publik

Perusahaan publik adalah suatu perusahaan perseroan terbatas yang dimiliki serta dikelola secara terbuka oleh publik (masyarakat umum/para pemegang saham) dan sahamnya diperdagangkan secara bebas di bursa saham atau di pasar bebas di bawah Peraturan Pemerintah.[16] Di beberapa yurisdiksi, perusahaan publik dengan kemampuan/kapasitas tertentu harus terdaftar di bursa. Perusahaan publik dapat berupa terdaftar (perusahaan terbuka) atau tidak terdaftar (perusahaan publik tidak terdaftar).

Di Indonesia, perusahaan publik diberi tambahan nama Tbk sebagai singkatan dari terbuka.[17]

Perusahaan swasta

Perusahaan swasta adalah suatu perusahaan yang dimiliki oleh seorang pebisnis awam atau beberapa orang pemegang usaha yang bukan pemerintah. Perusahaan jenis ini tidak menawarkan atau memperdagangkan stok (saham) perusahaannya kepada masyarakat umum melalui pasar saham, tetapi untuk ditawarkan, dimiliki, dan diperdagangkan atau dibursakan secara swasta/tertutup (eksklusif).[18][19] Ada berbagai jenis perusahaan swasta di Indonesia, seperti perusahaan perseorangan, firma (Fa), persekutuan komanditer (CV), dan perseroan terbatas (PT).[20]

Manfaat

Kehadiran perusahaan laba dapat dilihat dari segi bisnis maupun dari segi ekonomi makro.

Dari segi bisnis, karena perusahaan laba hanya bekerja untuk kepentingannya sendiri, maka perusahaan ini dapat mengevaluasi setiap pekerjaan yang telah dilakukan dan memperbaikinya ke arah yang lebih baik demi kebaikan perusahaan tersebut. Pada jenis perusahaan ini, (para) pemilik perusahaan memiliki pengaruh yang besar pada bisnis karena mereka bebas memilih serta bertindak dalam melakukan investasi dan mengambil keputusan yang akan menghasilkan pendapatan yang maksimal bagi bisnis mereka. Di sini mereka tidak berkewajiban untuk mempertimbangkan faktor luar (kesejahteraan) saat merancang kebijakan. Dengan menghasilkan lebih banyak laba, mereka dapat menginvestasikan laba kembali ke bisnis dan meningkatkan kecepatan pertumbuhannya.[21]

Dalam suatu negara dari segi ekonomi, perusahaan laba sangat berperan dalam menjaga kesehatan ekonomi karena organisasi jenis ini bertujuan untuk memaksimalkan laba; semakin banyak yang dihasilkan, semakin besar pula jumlah yang dibayarkan dalam pajak. Pada akhirnya, pajak tersebut akan dihabiskan kembali untuk kepentingan rakyat. Perusahaan semacam ini memiliki kapasitas untuk tumbuh dengan kecepatan yang sangat cepat, sehingga mampu memberi kesempatan kerja yang lebih besar kepada banyak orang (menurunkan beban kerja pada pemerintah). Motif untuk melakukan maksimalisasi keuntungan perusahaan laba juga berarti bahwa perusahaan ini akan bekerja sesuai dengan produktivitas yang dimiliki dan akan berkontribusi pada produk domestik bruto (PDB) suatu negara. PDB yang lebih tinggi akan mengarah pada standar hidup yang lebih tinggi pula.[22]

Perbedaan dengan organisasi nirlaba

Perbedaan perusahaan laba dengan organisasi nirlaba dapat dilihat dari tujuan dan kepemilikan, di mana perusahaan laba lebih mementingkan keuntungan dan pemilik tidak harus bertanggung jawab sepenuhnya terhadap perusahaan, sedangkan organisasi nirlaba lebih mementingkan pelayanan publik dan pemilik harus bertanggung jawab sepenuhnya terhadap organisasi.[4][8] Selain itu, perusahaan laba wajib membayar pajak, sedangkan organisasi nirlaba dibebaskan dari pajak.[5]

Parameter hukum

Di Britania Raya, perusahaan laba diatur dalam Corporation Tax Act 2009. Melalui ketetapan ini, perusahaan laba diwajibkan untuk membayar pajak pada negara serta melaporkan arus kas, baik investasi, transaksi, maupun arus pendapatan dan pengeluaran dalam perusahaan.[23][24]

Hal serupa juga diberlakukan di Indonesia. Di Indonesia, peraturan/undang-undang mengenai perusahaan laba secara khusus diatur dalam:

  • Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas;
  • Undang-undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang Penanaman Modal;
  • Undang-undang Nomor 3 Tahun 1982 tentang Wajib Daftar Perusahaan;
  • Undang-undang Nomor 43 Tahun 2011 tentang Tata Cara Pengajuan Nama Perseroan Terbatas (PT);
  • Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 1998 tentang Merger, Akusisi, dan Konsolidasi; dan
  • Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2012 tentang Corporate Social Responsibility (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perseroan Terbatas).[25]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "for profit organization". Business Dictionary (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-01-18. Diakses tanggal 21 Mei 2019. 
  2. ^ Fritz, Joanne (19 Februari 2019). "How Is a Nonprofit Different From a For-Profit Business?". www.thebalamcesmb.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  3. ^ Price, Nick."How the Board Structures of For-Profit and Not-for-Profit Organizations Differ". Board Effect (dalam bahasa Inggris). 12 Desember 2018. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  4. ^ a b "WHAT IS THE DIFFERENCE BETWEEN NONPROFIT AND FOR-PROFIT COMPANIES?". www.topmanagementdegrees.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  5. ^ a b c Leonard, Kimberlee."For Profit vs. Not-for-Profit Organization". Small Business (dalam bahasa Inggris). 6 Februari 2019. Diakses tanggal 21 Mei 2019. 
  6. ^ Wilkinson, James."What "Non-profit" organizations have in common with "For-profit" companies". Strategic CFO (dalam bahasa Inggris). 1 Juli 2014. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  7. ^ Yusnilaningsih, Riesty."Gerai Pelayanan Publik Permudah Kebutuhan Masyarakat". www.pikiran rakyat.com. 9 Maret 2019. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  8. ^ a b c "For Profit vs Nonprofit Organizations". Wall Street Mojo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 21 Mei 2019. 
  9. ^ "7 Key Differences Between Nonprofit and For-profit Organizations". Norwich University Online (dalam bahasa Inggris). 1 Desember 2016. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  10. ^ Shiras, Oliver P. (Februari 1895). "Classification of Corporations". The Yale Law Journal (dalam bahasa Inggris). New Haven: The Yale Law Journal Company. 4 (3): 97–102. doi:10.2307/783501. JSTOR 783501. Diakses tanggal 25 Januari 2021. 
  11. ^ a b c Aquinus, Thomas."Yuk Kenal Lebih Dekat Perbedaan BUMN, BUMD dan BUMDes". Trubus. 21 Februari 2018. Diakses tanggal 25 Mei 2019. [pranala nonaktif permanen]
  12. ^ "State-Owned Enterprises Catalysts for public value creation?" (PDF). PwC (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  13. ^ Hadur, Hilarian Arischi."Profesionalisme BUMN, BUMD & BUMDes". www.staging-poiny.com. Yogyakarta. 18 September 2018. Diakses tanggal 25 Mei 2019. 
  14. ^ Chandra, Ardan Adhi."BUMN Kantongi Laba Rp 188 T Sepanjang 2018". Detik Finance. Jakarta. 6 Maret 2019. Diakses tanggal 24 Mei 2019. [pranala nonaktif permanen]
  15. ^ "Pengertian BUMN, Tujuan, Fungsi, dan Bentuk Badan Usaha Milik Negara". www.maxmanroe.com. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  16. ^ Hestanto."Karakteristik Perusahaan Terbuka atau Perusahaan Publik". www.hestanto.com. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  17. ^ Djarlawfirm."PT, PT (Persero), PT. Tbk, PT (Persero). Tbk". www.djarlawfirm.com. 19 Februari 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-09-09. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  18. ^ "Perusahaan Swasta". Kamus Bisnis. Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  19. ^ "Public Company vs Private Company". Wall Street Mojo (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 23 Mei 2019. 
  20. ^ "Contoh BUMS di Indonesia, Ciri-Ciri dan Penjelasannya Lengkap". www.maxmanroe.com. Diakses tanggal 26 Mei 2019. 
  21. ^ Kokemuller, Neil. "What Are the Benefits of Making a Profit?". www.yourbusiness.azcentral.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 27 Mei 2019. 
  22. ^ Daud, Ameidyo (24 Juli 2013). "Ini tiga pengaruh perusahaan terhadap ekonomi RI". Sindonews.com. Diakses tanggal 28 Mei 2019. 
  23. ^ "Trading and non-trading for Corporation Tax explained". hmrc.gov.uk/ (dalam bahasa Inggris). HM Revenue and Customs. 2 November 2018. Diakses tanggal 25 Mei 2019. 
  24. ^ "Corporation Tax Act 2009". www.parliament.uk/ (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 28 Mei 2019. 
  25. ^ "Peraturan Perundang-undangan Bidang Hukum Perusahaan". Legal Akses. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-05-25. Diakses tanggal 25 Mei 2019. 

Read other articles:

Rally Dakar 2018 Ruta del Rally Dakar 2018Categoría Rally raidUbicación Perú PerúBolivia Bolivia ArgentinaÁmbito InternacionalSuperficie Tierra y arenaTramos 14CampeonesPiloto campeón Co Carlos Sainz M Matthias WalknerCu Ignacio CasaleCa Eduard NikolaevSxS Reinaldo VarelaParticipantesPilotos 142 motos50 cuadriciclos 104 coches 44 camionesCronología Rally Dakar de 2017 Rally Dakar de 2018 Rally Dakar de 2019 Sitio oficial[editar datos en Wikidata] Video realizado por el…

عايد حبشي   معلومات شخصية الميلاد 10 مايو 1995 (28 سنة)  إكسال  الطول 1.86 م (6 قدم 1 بوصة) مركز اللعب مدافع الجنسية إسرائيل  معلومات النادي النادي الحالي هبوعيل إيروني كريات شمونة الرقم 5 مسيرة الشباب سنوات فريق 2009–2013 مكابي حيفا المسيرة الاحترافية1 سنوات فريق م. (هـ.)…

Информация в этой статье или некоторых её разделах устарела. Вы можете помочь проекту, обновив её и убрав после этого данный шаблон. Центральная пригородная пассажирская компания Электропоезд ЭД4М-0490 сообщением «Москва-Киевская — ст. Нара» Тип Акционерное общество Основ

American judge William J. Mills19th Governor of New Mexico TerritoryIn officeMarch 1, 1910 – January 15, 1912Nominated byWilliam H. TaftPreceded byGeorge CurrySucceeded byWilliam C. McDonald as state GovernorChief Justice of the New Mexico Territorial Supreme CourtIn officeJanuary 31, 1898 – January 30, 1910Nominated byWilliam McKinley, Theodore RooseveltPreceded byThomas W. SmithSucceeded byWilliam H. Pope Personal detailsBorn(1849-01-11)January 11, 1849Yazoo City, Mississ…

Опис Пам'ятник воїнам–інтернаціоналістам (афганцям) в сквері на розі вулиць Вербицького та Декабристів на Дарниці в Києві, червень 2009 року Джерело власне фото Час створення 20 червня 2009 року Автор зображення Користувач:Turzh Ліцензія Власник авторських прав на цей файл дозв

St. Mariä Empfängnis in Katzem Die Kirche St. Mariä Empfängnis ist die römisch-katholische Filialkirche des Ortsteils Katzem der Stadt Erkelenz im Kreis Heinsberg (Nordrhein-Westfalen). Die Kirche ist unter Nummer 330 in die Liste der Baudenkmäler in Erkelenz eingetragen. Das Kirchengebäude gehört zur Großpfarrei Christkönig Erkelenz. Inhaltsverzeichnis 1 Geschichte und Architektur 2 Ausstattung 3 Glocken 4 Weblinks 5 Einzelnachweise Geschichte und Architektur Der Grundstein der heutig…

artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. Tidak ada alasan yang diberikan. Silakan kembangkan artikel ini semampu Anda. Merapikan artikel dapat dilakukan dengan wikifikasi atau membagi artikel ke paragraf-paragraf. Jika sudah dirapikan, silakan hapus templat ini. (Pelajari cara dan kapan saatnya untuk menghapus pesan templat ini) Artikel ini mungkin mengandung riset asli. Anda dapat membantu memperbaikinya dengan memastikan pernyataan yang dibuat dan menambahkan referensi. Per…

غارغيس لس غونس  شعار الاسم الرسمي (بالفرنسية: Garges-lès-Gonesse)‏    الإحداثيات 48°58′22″N 2°24′03″E / 48.9728°N 2.4008°E / 48.9728; 2.4008 تقسيم إداري  البلد فرنسا[1][2]  التقسيم الأعلى سين وواز (4 مارس 1790–1 يناير 1968)وادي الواز (1 يناير 1968–)  خصائص جغرافية  المساحة 5.47…

هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (يونيو 2019) بيوتر بيريزين معلومات شخصية تاريخ الميلاد 8 مايو 1991 (العمر 32 سنة) الطول 1.85 م (6 قدم 1 بوصة) مركز اللعب حارس مرمى الجنسية روسيا  المسيرة الاحترافية1 سنوا

Tower defense video game 2022 video gameDome KeeperDeveloper(s)BippinbitsPublisher(s)Raw FuryEngineGodot EnginePlatform(s)WindowsmacOSLinuxReleaseSeptember 27, 2022Genre(s)Tower defense, roguelikeMode(s)Single-player Dome Keeper is a 2022 tower defense game developed by Bippinbits and published by Raw Fury. It was released for Windows, macOS and Linux on September 27, 2022.[1][2] In the game, players must defend themselves against alien creatures attacking their glass dome. After…

 Bagian dari seriAlkitab Kanon Alkitabdan kitab-kitabnya Tanak(Taurat · Nevi'im · Ketuvim)Kanon Alkitab Kristen · Alkitab IbraniPerjanjian Lama (PL) · Perjanjian Baru (PB) Deuterokanonika · Antilegomena Bab dan ayat dalam Alkitab Apokrifa:(Yahudi · PL · PB) Perkembangan dan Penulisan Penanggalan Kanon Yahudi Perjanjian Lama Kanon Perjanjian Baru Surat-surat Paulus Karya-karya Yohanes Surat-surat Petrus Terjemahandan Naska…

Musim Panas Sounds Good!(Summer Love Sounds Good!)(真夏のSounds Good! Manatsu No Sounds Good!)Sampul edisi reguler berbingkai putih yang ditampilkan oleh Dhike, Noella, Kinal, Akicha, Hanna, Yupi, Beby, Nabilah, Haruka, Naomi, Ayana, Rona, Vienny, Veranda, Melody, dan ShaniaSingel oleh JKT48Sisi-AMusim Panas Sounds Good! (Manatsu no Sounds Good!) / SenbatsuSisi-BBingo! / Tim J + Tim KIIIKimi to Boku no Kankei (Hubungan Kau dan Aku) / Melody dan NabilahManatsu no Sounds Good! (Summer Love Soun…

Gemälde Kurfürst Joachim I. von Brandenburg von Lucas Cranach d. Ä., 1529 Joachim I. Nestor, Porträt von Lucas Cranach d. Ä., 1529 oder später, Staatsgalerie Aschaffenburg Joachim I. Nestor (* 21. Februar 1484 Cölln an der Spree; † 11. Juli 1535 in Stendal) aus dem Geschlecht der Hohenzollern war von 1499 bis 1535 Markgraf von Brandenburg sowie Kurfürst und Erzkämmerer des Heiligen Römischen Reiches. Inhaltsverzeichnis 1 Leben 2 Ehe und Nachkommen 3 Denkmal in der…

Piala Champions Eropa 1977–78Wembley Stadium in London hosted the final.Informasi turnamenJadwalpenyelenggaraan19 Agustus 1977 - 10 Mei 1978Jumlahtim peserta31Hasil turnamenJuara Liverpool (gelar ke-2)Tempat kedua Club BruggeStatistik turnamenJumlahpertandingan59Jumlah gol162 (2,75 per pertandingan)Pencetak golterbanyak Allan Simonsen (5 gol)← 1976–77 1978–79 → Piala Champions Eropa 1977-78 dimenangkan oleh juara bertahan Liverpool setelah di babak final mengalahkan Club B…

This article is about the city in Texas. For the village in California, see Grapevine, California. City in Texas, United StatesGrapevine, TexasCityDowntown Grapevine, Texas SealLocation of Grapevine in Tarrant County, TexasCoordinates: 32°56′6″N 97°5′9″W / 32.93500°N 97.08583°W / 32.93500; -97.08583CountryUnited StatesStateTexasCountiesTarrantDallasDentonGrape Vine Prairie1844Grape Vine1854Grapevine1907Government • TypeCouncil–manager •…

Former funhouse and Haunted Attraction at Blackpool Pleasure Beach This article has multiple issues. Please help improve it or discuss these issues on the talk page. (Learn how and when to remove these template messages) This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Trauma Towers – news · newspapers · books · schol…

Pierre DrobecqHôtel des Anglais, Le Touquet-Paris-PlageBiographieNaissance 27 juillet 1893AmiensDécès 10 mai 1944 (à 50 ans)CreilNationalité françaiseActivités Architecte, peintreAutres informationsArchives conservées par Institut français d'architecture (221 Ifa, DROPI)[1]modifier - modifier le code - modifier Wikidata Pierre Drobecq, né le 27 juillet 1893 à Amiens et mort le 10 mai 1944 à Creil, est un architecte et peintre, graveur, lithographe, illustrateur, de Boulogne-sur-…

Philosophical thinking inspired by a particular religion Not to be confused with Philosophy of religion or Theology. This article may be in need of reorganization to comply with Wikipedia's layout guidelines. Please help by editing the article to make improvements to the overall structure. (September 2022) (Learn how and when to remove this template message) Part of a series onPhilosophy  Philosophy portal Contents Outline Lists Glossary History Categories Disambiguation Philosophies By…

Shopping mall in New York, United StatesWilton MallExterior of Wilton MallLocationWilton, New York, United StatesCoordinates43°06′08″N 73°44′15″W / 43.10221°N 73.7375°W / 43.10221; -73.7375Address3065 NY Route 50Opening date1990DeveloperWilmorite PropertiesManagementMacerichOwnerMacerichNo. of stores and services70No. of anchor tenants5Total retail floor area708,000 sq ft (65,800 m2)[1]No. of floors1Public transit access 450, 452Websitew…

War between Bolivia and Paraguay (1932 to 1935) Chaco WarPart of the interwar periodMap of the Chaco War, showing important forts, military outposts, cities, and the Paraguayan advance to the westDate9 September 1932 – 12 June 1935 (2 years, 9 months and 3 days)LocationChaco Boreal, South AmericaResult Paraguayan victory[6]Territorialchanges Most of the disputed area awarded to ParaguayBelligerents  Paraguay Supported by: Argentina[1][2][3&#…

Kembali kehalaman sebelumnya