Dalam artikel ini, pertama atau paternal
nama keluarganya adalah
Silva dan nama keluarga maternal atau keduanya adalah
Franco.
Gyselle de la Caridad Silva Franco (lahir 29 Oktober 1991) adalah seorang atlet Bola voli dari negara Kuba. Saat ini dia bermain untuk Klub Bola voli Korea Selatan yaitu GS Caltex Seoul KIXX pada kompetisi liga V-League. Dia juga merupakan bagian dari Tim Nasional Bola Voli Kuba.
Karir
Gyselle Silva memulai karir sebagai atlet Bola Voli di Klub Bola Voli di Kuba yang bernama Santiago de Cuba dari mulai tahun 2009 hingga 2012.
Pada musim 2014-2015 dia melanglangbuana hingga ke negara Azerbaijan dan bergabung dan klub Rabita Baku.[1] Di musim berikutnya dia tergabung dengan klub Halkbank Ankara di Turki.[2]
Pada musim 2016-2017 dia tergabung dengan klub Tiongkok yaitu Yunnan University Dianchi College, di musim berikutnya dia bergabung dengan Klub asal Filipina Smart Prepaid Giga Hitters. Di Filipina dia dijuluki "Dewi Bola Voli" dan "Ratu Gravitasi" oleh para fansnya. [butuh rujukan]
Silva menjadi ranking keempat terbaik sebagai pencetak skor terbanyak dalam satu pertandingan. Dia mencetak skor 56 angka yang terdiri dari 53 attack dan 3 ace meskipun timnya mengalami kekalahan melawan tim Cocolife Asset Managers pada tanggal 7 April 2018, di Liga Super Filipina (PSL).[3]
Pada bulan Mei 2022, dia bergabung selama satu musim dengan Klub asal Yunani AEK Athens.[4] Di pertengahan tahun 2023 dia kemudian berpindah ke klub asal Korea Selatan yaitu GS Caltex Seoul KIXX.
Pada jenjang tim nasional, dia pernah ikut berpartisipasi pada Kejuaraan Dunia Bola Voli FIVB tahun 2010 di Jepang.[5] Pada tahun 2011 Gyselle Silva turut mengantar negaranya meraih medali perak pada Pan American Games di Guadalajara Meksiko, setelah dikalahkan tim Bola Voli Brasil di final.[6]
Klubs
Referensi