Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Mitos penciptaan

Lukisan Penciptaan Adam karya Michelangelo.
Lukisan Penciptaan Hawa karya Michelangelo.

Setiap kebudayaan dan bangsa mempunyai mitos penciptaan masing-masing. Mitos-mitos ini berkembang sebagai upaya setiap bangsa untuk menjawab pertanyaan mengenai asal usul manusia dan tempat tinggalnya, atau penyebab makhluk hidup berada di muka bumi.

Pengertian mitos

Suatu mitos merupakan himpunan kepercayaan yang tidak harus didukung fakta ilmiah. Pengunaan istilah mitos yang sering kali bermakna peyoratif[1] (merendahkan atau meremehkan) bermula dari sikap meremehkan mitos dan kepercayaan agama/budaya lain dan menganggapnya sebagai kekeliruan.[2] Maka dari itu, kata 'mitos' berkonotasi negatif dan sering digunakan untuk menyebut kepercayaan yang tidak berdasarkan fakta ilmiah, atau kisah yang tidak benar.[3]

Makna 'mitos' yang kurang bagus bermula dari pemakaian kata mythos oleh umat Kristen awal untuk menyebut kepercayaan Romawi dan Yunani sebagai hal yang berbau "dongeng, fiksi, bohongan".[4] Namun, kata itu bisa bermakna "kisah yang berfungsi untuk menjabarkan wawasan fundamental dari suatu budaya",[5] atau bisa bermakna kisah yang diyakini benar-benar terjadi oleh empunya cerita.[6]

Menurut suku bangsa

Suku Minahasa mempunyai cerita tentang Toar dan Lumimuut yang digambarkan sebagai nenek moyang mereka. Orang Batak percaya bahwa mereka adalah keturunan satu leluhur yang bernama Si Raja Batak.

Suku Lakota di Amerika percaya bahwa sebelum bumi diciptakan, dewa-dewa tinggal di surga sementara manusia hidup di dunia bawah yang tidak mempunyai budaya.

Bangsa Mande di Mali selatan percaya bahwa pada mulanya hanya ada Mangala. Mangala adalah makhluk tunggal yang kuat dan dahsyat. Di dalam Mangala terdapat empat bagian, yang antara lain melambangkan empat hari dalam satu minggu, empat unsur alam, dan empat arah (ruang). Mangala juga mengandung dua pasang kembar yang berjenis kelamin ganda. Mangala bosan menyimpan semua unsur ini di dalam dirinya, karena itu dewa mengeluarkannya dan membentuknya menjadi sebuah benih. Benih inilah yang menjadi penciptaan dunia ini.

Cerita Dumuzi dan Inanna adalah mitos dimana Inanna turun ke Dunia Bawah (dunia orang mati). Saat itu mitos ini dibentuk terpisah-pisah. Namun sekarang dalam bentuk lengkapnya dikenal sebagai mitos ‘Dumuzi dan Inanna’. Dumuzi adalah bentuk Sumeria dari nama yang lebih populernya, yaitu Tammuz, sedangkan nama Inanna dalam mitos Sumeria setara dengan Ishtar dari Semit. Jadi, Ishtar adalah Inanna, ratu surga, (dengan kata lain dia adalah ratu dari langit). Seperti yang Anda tahu ada dewa-dewa tetumbuhan. Dewa-dewa ini memiliki akar dalam siklus vegetasi musim dingin – musim semi. Mereka mati di musim gugur-musim dingin dan bangkit kembali di musim semi. Dumuzi adalah salah satunya. Dia turun atau diturunkan oleh setan ke Dunia Bawah , dan Inanna datang untuk membawanya ke dunia mahluk hidup lagi. Jelas ini merupakan mitos ritual. Dengan berkuasanya kaum Semitik (Akkadian) di wilayah ini, maka semua nama dewa diubah menjadi nama Akkadia. Dumuzi menjadi Tammuz, Inanna menjadi Ishtar. Dalam liturgi Ishtar dan Tammuz sering direpresentasikan sebagai sosok pohon cemara jantan dan betina. Tapi pohon-pohon cemara tidak terdapat di delta Tigris-Efrat, sebaliknya mereka ditemukan di daerah pegunungan dari mana leluhur Sumeria datang. Bukti menunjukkan bahwa bangsa Sumeria dan Semit menduduki delta tersebut untuk waktu yang lama sebelum invasi kaum Amori, dan sampai penaklukan akhir Sumeria oleh bangsa Semit. Bangsa Semit mengambil alih aksara paku (cuneiform), sebagian besar kepercayaan dan mitos dari bangsa Sumeria. Tentu saja bangsa Semit memiliki dan memperkenalkan tafsir mereka sendiri atas mitos tersebut, yang mungkin menyebabkan perubahan yang dapat kita lihat dalam mitos Tammuz-Ishtar dari periode Assyro-Babilonia.

Menurut agama

Agama Yahudi, Kristen, dan Islam sama-sama memiliki mitos penciptaan yang dimulai dari Adam dan Hawa.

Yahudi / Kristen

Dalam Yudaisme atau agama Yahudi diakui penciptaan sebagaimana yang dicatat dalam Kitab Kejadian terutama pasal 1 dan pasal 2. Kepercayaan Kristen memegang pengakuan yang sama karena umat Kristen mengakui Alkitab Ibrani sebagai bagian Alkitab mereka. Penciptaan oleh Elohim terjadi selama 6 hari dan kemudian Elohim berhenti pada hari ketujuh dan menguduskan hari itu, yang disebut sebagai hari Sabat (hari Sabtu) dan sebagai hari terakhir dalam seminggu. Proses lengkap dari hari ke hari penciptaan dapat dilihat di pranala ini Penciptaan menurut Kitab Kejadian.

Konsep penciptaan Surga dan Bumi dan posisi Taman Eden menurut tradisi Yahudi.

Tentang penciptaan, dikatakan pada mulanya Elohim (sebagai pengganti kata Allah yang jamak dalam bahasa ibrani), Elohim menciptakan surga (langit) dan bumi. Kata Langit di alkitab ibrani adalah kata shâmayim artinya surga dan eh'-rets artinya tanah/daratan/bangsa/bumi. Inilah yang disebut dengan penciptaan dunia rohani dan dunia fana. Disini diperkenalkan konsep satu dunia dalam dua dimensi yang berbeda. Di hari pertama, Tuhan menciptakan WAKTU, dengan menjadikan terang dan gelap. Tuhan melihat bahwa terang / cahaya itu baik, disinilah standar mengenai apa yang "baik" dikenal sebagai "kebaikan / kebenaran" menurut versi Tuhan. Dengan perkataan "Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah pertanda pergantian hari sesuai waktu yang Tuhan ciptakan.

Pada Kejadian1:6–8, di sini Tuhan juga memisahkan air yang ada di atas dan air yang ada dibawah dengan membaginya melalui semacam tirai pembatas. Ini sesuai sifat angkasa luar yang seperti tidak memiliki oksigen dan seperti sifat air dimana mahluk bumi tidak dapat bernapas. Cakrawala disini dalam Alkitab ibrani ditulis sebagai râqı̂ya‛ yaitu lapisan yang memisahkan atau semacam tirai tembus pandang (cakrawala). Pada Kejadian 1:9, terlihat Tuhan mengumpulkan air yg berada dibawah cakrawala ke dalam satu kumpulan, ini mendukung teori bumi bulat. Konsep air berkumpul di bawah cakrawala ini lebih cocok diterapkan di teori bumi bulat karena kalau bumi datar, maka air yang berkumpul akan tumpah ke suatu tempat dibawah. Sementara alkitab tidak pernah berbicara tentang "bawah" selain dari dibawah cakrawala. Manusia diciptakan menurut gambar dan rupa Elohim dari debu tanah. Walaupun dibuat dari debu tanah, manusia diangkat ke taman eden dan diberi otoritas sebagai wakil dan gambaran Tuhan untuk mengatur dan menguasai dunia fana (bumi). Tuhan juga membuat sebuah taman diantara surga dan bumi, yang saling bersinggungan antara surga dan bumi, disebut dengan Taman Eden yaitu taman dimana dunia roh bersatu dengan dunia fana. Di gambar di atas mengenai konsep surga dan bumi, digambarkan Tuhan bertahta di Surga dan gambaran Tuhan yaitu manusia diberi tahta di bumi atas (Taman Eden), oleh karena taman eden sendiri adalah surga paling bawah, maka Tuhan juga menguasai seluruh bumi melalui wakilnya yaitu manusia.

sementara di versi Brenton dan serat dari gua qumran, kalimat anak-anak Israel sebenarnya adalah anak-anak Elohim.

Kejatuhan manusia dalam dosa karena godaan Iblis membuat Tuhan membuang manusia dan iblis serta pengikutnya yaitu para mahluk rohani yang ikut memberontak yang disebut juga sebagai roh-roh jahat. Mereka semua dilempar ke bumi di bawah dari bumi atas (Taman Eden). Tuhan menaruh sosok Kerubim sebagai penjaga di Taman Eden. Para roh-roh jahat itu dibiarkan oleh Tuhan menjadi para berhala sembahan di masing-masing bangsa, Tetapi kaum keturunan Abraham tetap dimiliki dan dilindungi oleh Elohim YAHWEH sendiri dan itulah kenapa mereka disebut sebagai Yahudi.

Islam

Umat Islam meyakini bahwa Nabi Adam diciptakan oleh Allah dengan kedua belah tanganNya,[7] kemudian ada penjelasan pula dari salah seorang sahabat Abdullah bin Umar mengatakan bahwa yang diciptakan oleh Allah dengan kedua belah tanganNya adalah Al-'Arsy, Adn, Adam dan Al-Qalam.[8] Kemudian makhluk lain diciptakan oleh Allah dengan berfirman "kun" (jadilah), maka jadilah ia.[9]

Agama Islam meyakini akan kisah Nabi Adam dan Hawa yang disebutkan pada Al Baqarah ayat 30-39. Sebagai terjemahan yang digunakan adalah Tafsir Al Misbah yang ditulis oleh Quraish Shihab. Ayat 30 berbunyi sebagai berikut:

Dari ayat di atas tampak bahwa malaikat mempunyai dugaan bahwa khalifah yang akan diciptakan Allah ini adalah makhluk yang akan membuat kerusakan di muka bumi dan menumpahkan darah dalam perselisihan. Dalam Tafsir Jalalain disebutkan bahwa perbuatan itu juga dilakukan bangsa jin yang dulunya mendiami bumi sebelum manusia. Sesudah mereka berbuat kerusakan, Allah mengirimkan malaikat dan dibuanglah mereka ke gunung-gunung dan pulau-pulau terpencil .

Dalam Tafsir Al Misbah dijelaskan bahwa selain berdasarkan pengalaman makhluk sebelumnya, dugaan itu mungkin timbul dari sebutan khalifah itu sendiri. Arti kata ini mengesankan makna pelerai perselisihan dan penegak hukum, sehingga dengan demikian pasti ada di antara mereka yang berselisih dan menumpahkan darah. Manusia tetap akan dijadikan khalifah di muka bumi oleh Allah. Hal tersebut dijelaskan dalam ayat berikut ini:

Dalam ayat ini dijelaskan bahwa Allah menunjukkan kepada malaikat bahwa khalifah yang dia tugaskan mempunyai kelebihan dibandingkan dengan mereka. Diberi-Nya khalifah ini potensi pengetahuan untuk dapat mengenal benda-benda. Potensi ini yang bisa membuat manusia mampu menjalankan perintah sebagai khalifah di muka bumi. Walaupun nantinya akan ada sebagian manusia yang akan berbuat kerusakan di muka bumi atau menumpahkan darah tetapi dengan potensi yang diberikan kepada manusia maka manusia akan sanggup menjalankan tugas sebagai khalifah. Walaupun malaikat mempunyai ketaatan yang lebih baik, selalu menyucikan dan memuji Allah tetapi tanpa potensi pengetahuan yang diajarkan kepada Adam maka tidak akan bisa malaikat ini menjalankan tugas sebagai khalifah di muka bumi ini.

Kemudian manusia pertama ini dan pasangannya diizinkan oleh Allah untuk tinggal di surga. Di dalam surga, Allah memberi karunia yang banyak, salah satunya berupa makanan yang banyak dan baik yang boleh dimakan oleh Adam dan pasangannya. Mereka boleh menikmati yang mana saja, kapan saja mereka suka. Tapi Allah melarang Adam dan pasangannya untuk mendekati sebuah pohon. Dari sekian banyak makanan dan pepohonan di surga, Allah hanya melarang satu pohon untuk tidak boleh didekati.

Ketika ada larangan tersebut, manusia melanggarnya. Manusia melakukannya dengan tidak sengaja. Semua dikarenakan lemahnya manusia terhadap godaan setan. Allah tidak membiarkan Adam dalam kesengsaraan akibat perbuatannya. Allah mengajarinya beberapa kalimat yang sering dipahami sebagai bentuk penyesalan. Allah tahu bahwa bersamaan dengan potensi pengetahuan yang telah diberikan-Nya, tersembunyi kelemahan yang dapat dimanfaatkan oleh setan untuk menjerumuskan manusia. Karenanya Allah memberi sebuah fasilitas bagi manusia yang terjerumus untuk kembali kepada-Nya. Ia berjanji bahwa bila manusia mau mengakui kelemahannya dan menerima petunjuk dari Allah, maka Allah akan mengizinkan manusia itu mencapai keberhasilan menjalankan tugasnya sebagai khalifah di muka bumi dan pada akhirnya kembali kepada Allah di surga untuk selama-lamanya.

Hindu

Ada beragam kisah penciptaan alam semesta yang dituturkan secara mitologis dan berbeda-beda dalam kitab-kitab Purana. Menurut kitab Weda, unsur dasar alam semesta ini adalah aditi yang berarti ketiadaan atau kehampaan. Segala sesuatu yang ada merupakan diti yang artinya terikat. Sebelum adanya alam semesta, yang ada hanyalah Brahman, sesuatu yang sulit dilukiskan. Brahman berada di luar kehidupan dan kematian, tak terikat oleh waktu, abadi, tak bergerak, ada dimana-mana, memenuhi segala sesuatu.

Menurut kepercayaan Hindu, alam semesta terbentuk secara bertahap dan berevolusi. Brahman menciptakan alam semesta dengan tapa. Dengan tapa itu, Brahman memancarkan panas. Setelah menciptakan, Brahman menyatu ke dalam ciptaannya. Menurut kitab Purana, pada awal proses penciptaan, terbentuklah Brahmanda. Pada awal proses penciptaan juga terbentuk Purusa dan Prakerti. Kedua kekuatan ini bertemu sehingga terciptalah alam semesta. Tahap ini terjadi berangsur-angsur, tidak sekaligus. Mula-mula yang muncul adalah Citta (alam pikiran), yang sudah mulai dipengaruhi oleh Triguna, yaitu Sattwam, Rajas dan Tamas. Tahap selanjutnya adalah terbentuknya Triantahkarana, yang terdiri dari Buddhi (naluri); Manah (akal pikiran); Ahamkara (rasa keakuan). Selanjutnya, munculah Pancabuddhindria dan Pancakarmendria, yang disebut pula Dasendria (sepuluh indria).

Setelah timbulnya Pancabuddhindria dan Pancakarmendria, maka sepuluh indria tersebut berevolusi menjadi Pancatanmatra, yaitu lima benih unsur alam semesta yang sangat halus, tidak berukuran. Pancatanmatra merupakan benih saja. Pancatanmatra berevolusi menjadi unsur-unsur benda materi yang nyata. Unsur-unsur tersebut dinamai Pancamahabhuta, atau Lima Unsur Zat Alam. Kelima unsur tersebut yaitu: Akasa (ether); Bayu (zat gas, udara); Teja (plasma, api, kalor); Apah (zat cair); Pertiwi (zat padat, tanah, logam).

Pancamahabhuta berbentuk Paramānu, atau benih yang lebih halus daripada atom. Pada saat penciptaan, Pancamahabhuta bergerak dan mulai menyusun alam semesta dan mengisi kehampaan. Setiap planet dan benda langit tersusun dari kelima unsur tersebut, namun kadang kala ada salah satu unsur yang mendominasi. Sari-sari Pancamahabhuta menjadi Sadrasa, yaitu enam macam rasa. Unsur-unsur tersebut dicampur dengan Citta, Buddhi, Ahamkara, Dasendria, Pancatanmatra dan Pancamahabhuta. Dari pencampuran tersebut, timbulah benih makhluk hidup, yaitu Swanita dan Sukla. Pertemuan kedua benih tersebut menyebabkan terjadinya makhluk hidup.

Kehidupan dimulai dari yang paling halus sampai yang paling kasar. Sebelum manusia diciptakan, terlabih dahulu Brahman dalam wujud sebagai Brahma, menciptakan para gandharwa, pisaca, makhluk gaib, dan sebagainya. Setelah itu terciptalah tumbuhan dan binatang. Manusia tercipta sesudah munculnya tumbuhan dan binatang di muka bumi. Karena memiliki unsur-unsur yang menyusun alam semesta, maka manusia disebut Bhuwana Alit, sedangkan jagat raya disebut Bhuwana Agung.

Menurut kepercayaan Hindu, manusia pertama adalah Swayambu Manu. Nama ini bukan nama seseorang, melainkan nama spesies. Swayambu Manu secara harfiah berarti "makhluk berpikir yang menjadikan dirinya sendiri".

Referensi

  1. ^ Howells, Richard (1999). The Myth of the Titanic. Macmillan. 
  2. ^ Eliade, Myths, Dreams and Mysteries, 1967, pp. 23, 162.
  3. ^ "Myth Diarsipkan 2020-11-12 di Wayback Machine.." Lexico. Oxford: Oxford University Press. 2020. Retrieved 21 May 2020. § 2.
  4. ^ Eliade, Myth and Reality, 1968, p. 162.
  5. ^ Grassie, William (March 1998). "Science as Epic? Can the modern evolutionary cosmology be a mythic story for our time?". Science & Spirit. 9 (1). The word 'myth' is popularly understood to mean idle fancy, fiction, or falsehood; but there is another meaning of the word in academic discourse. A myth, in this latter sense of the word, is a story that serves to define the fundamental worldview of a culture 
  6. ^ Eliade, Myth and Reality, p. 1, 8-10; The Sacred and the Profane, p. 95
  7. ^ Allah Ta’ala berfirman, قَالَ يَا إِبْلِيسُ مَا مَنَعَكَ أَنْ تَسْجُدَ لِمَا خَلَقْتُ بِيَدَيَّ “Hai iblis, apakah yang menghalangi kamu sujud kepada yang telah Ku-ciptakan dengan kedua tangan-Ku.” (Shaad 38:75)
  8. ^ Abdullah bin Umar pernah berkata, خلق الله أربعة أشياء بيده: العرش، وجنات عدن، وآدم، والقلم “Allah menciptakan empat hal dengan tangan-Nya: Al-‘Arsy, Surga Al-‘Adn, Nabi Adam, dan Al-Qalam (pena).” (HR. Hakim dalam Mustadrak, Adz-Dzahani berkata dalam At-Talkhis Shahih)
  9. ^ Dalam riwayat yang lain, oleh At-Thabrabi dalam tafsirnya, قال لكل شيء كن فكان “(Kemudian Allah) berfirman kepada seluruh makhluk “kun” (‘jadilah’), maka jadilah ia.” Jadi selain empat hal yang disebutkan, makhluk lainnya diciptakan dengan kata “kun”.

Pranala luar

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Mitos penciptaan

Mitos Mitos ilmiah Mitos Osiris Mitos penciptaan Mesir Kuno Mitos Borussia Mitos otak 10% Teori mitos Yesus Di Balik Mitos Mitos air bah Mitos Sisifus Mitos penciptaan dari Sumeria Mitos penciptaan Mitos pembersihan perawan Mitos penciptaan Tionghoa Mitos Kecantikan Mitologi Mesir Mitos Bumi datar Mitos panjang umur Kisah asal-mula bahasa Daftar mitos air bah Mitos Wehrmacht yang bersih Brasil (pulau mitos) Mitos Pribumi Malas Mitos pengisian daya ponsel 999 Mitos pengkhianatan Mitos dan Politik Israel Mitos permen beracun Mitologi Yunani Risalah cuaca Mitos kota tenggelam Wiracarita Gilgamesh…

Mu (mitos benua yang hilang) Penanggalan (mitologi) Ragnarök (mitologi) Kesultanan Mataram

Baca artikel lainnya :

Indian film production company owned by Salman Khan Salman Khan FilmsTypePrivateIndustryEntertainmentFounded2011FounderSalman KhanHeadquartersMumbai, Maharashtra, IndiaKey peopleSalman KhanSalma KhanProductsFilms, SKTVServicesFilm productionFilm distributionOwnerSalman KhanParentBeing Human Foundation Salman Khan Films (SKF) is an Indian film production and distribution company established by Bollywood actor Salman Khan in 2011. Based in Mumbai, it mainly produces and distributes hindi films. …

2020 single by Charli XCX ForeverDesigned by Regards CoupablesSingle by Charli XCXfrom the album How I'm Feeling Now Released9 April 2020 (2020-04-09)Recorded6–8 April 2020[1]Genre Pop synth-pop psychedelic Length4:03LabelAtlanticSongwriter(s) Charlotte Aitchison Alexander Guy Cook BJ Burton Producer(s) A. G. Cook BJ Burton Charli XCX singles chronology Ringtone (remix) (2020) Forever (2020) Claws (2020) Audio videoForever on YouTube Forever is a song written and recorde…

El museo desde afuera.El Museo Kırklareli (turco: Kırklareli Müzesi) es un museo nacional ubicado en Kırklareli, Turquía. Este museo exhibe especímenes de historia natural, artículos etnográficos relacionados con la vida cultural de la región y artefactos arqueológicos encontrados en y alrededor de la ciudad.[1]​[2]​ El director del museo es Derya Balkan.[3]​ Descripción El edificio que hoy alberga el museo fue construido en 1894 por Mutasarrıf (gobernador) Neşet P…

Untuk cerita cinta klasik Jawa, lihat Rara Mendut. Untuk novel Indonesia, lihat Rara Mendut: Sebuah Trilogi. Roro MendutSutradara Ami Prijono Produser Hatoek Subroto J. Adisubrata Tirto Yuwono Ditulis olehBerdasarkanNovel:Y.B. MangunwijayaPemeranMeriam BellinaMathias MuchusW.D. MochtarClara Sinta RendraSunarti SoewandiSofia WDPenata musikFranki RadenSinematograferAdrian SusantoPenyuntingSri Kuncoro SyamsuriDistributorPT Gramedia FilmPT Sanggar FilmPT Elang Perkasa FilmTanggal rilis 1983…

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Histology of the vocal cords – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (January 2017) (Learn how and when to remove this template message) Histology is the study of the minute structure, composition, and function of tissues.[1] Mature human vocal cords…

Луан Краснікі Загальна інформаціяГромадянство  НімеччинаНародився 10 травня 1971(1971-05-10) (52 роки)Юник, Пецький округ, Автономний край Косово і МетохіяВагова категорія важкаЗріст 192Розмах рук 193Професіональна кар'єраПерший бій 2 вересня 1997Останній бій 15 листопада 2008Боїв 35П

Іван Олексійович Бєлоусов Народився 27 листопада (9 грудня) 1863(1863-12-09) МоскваПомер 7 січня 1930(1930-01-07) (66 років)Поховання Q4416001?Громадянство Російська імперіяДіяльність Сфера роботи поезія[1], белетристика[1] і надпоріжник[1]Мова творів російська[1] У Вікіпе

Rekonstruksi biota Ediakara yang dihasilkan dari Letusan Avalon Letusan Avalon (dari fauna prakambrium dari Semenanjung Avalon, Newfoundland, Kanada), adalah peristiwa radiasi evolusi yang terjadi sekitar 575 juta tahun lalu, pada periode Ediakarium,[1] yang ditandai dengan peningkatan kenaekaragaman organisme. Peristiwa ini terjadi sekitar 33 juta tahun lebih awal dari peristiwa letusan Kambrium. Paleontolog masih belum yakin secara menyeluruh mengenai perkembangan dari letusan Avalon, …

Name given to different typical sugary dishes of many countries of Hispanic or Portuguese origin This article is about sugary pastry food. For the non sugary and/or salty food, see pasteles. Pastel is the Spanish and Portuguese word for pastry, a sugary food, and is the name given to different typical dishes of various countries where those languages are spoken. In Mexico, pastel typically means cake, as with Pastel de tres leches. However, in different Latin American countries pastel can refer …

Komando Distrik Militer 0623/CilegonLambang Korem 064/Maulana YusufDibentuk18 September 1987Negara IndonesiaAliansiKorem 064/MYCabangTNI Angkatan DaratTipe unitKodimPeranSatuan TeritorialBagian dariKodam III/SiliwangiMakodimKota CilegonPelindungTentara Nasional IndonesiaBaret H I J A U Situs webwww.kodimclg0623.com Komando Distrik Militer 0623/Cilegon merupakan satuan kewilayahan yang berada dibawah komando Korem 064/Maulana Yusuf. Wilayah teritorialnya meliputi Kota Cilegon dan sebagi…

American basketball player (1970–2000) Malik SealySealy while playing for St. John'sPersonal informationBorn(1970-02-01)February 1, 1970Bronx, New York, U.S.DiedMay 20, 2000(2000-05-20) (aged 30)St. Louis Park, Minnesota, U.S.Listed height6 ft 8 in (2.03 m)Listed weight200 lb (91 kg)Career informationHigh schoolTolentine (Bronx, New York)CollegeSt. John's (1988–1992)NBA draft1992: 1st round, 14th overall pickSelected by the Indiana PacersPlaying career1992–200…

Wybory uzupełniające do Senatu Rzeczypospolitej Polskiej I kadencji (1989–1991) odbyły się trzy razy: 8 października 1989, 4 i 18 lutego 1990 oraz 27 maja i 10 czerwca 1990. We wszystkich przypadkach przyczyną była śmierć deputowanych wybranych w wyborach parlamentarnych w 1989. Lista wyborów uzupełniających do Senatu I kadencji Okręg Data Były senator Wybrany senator Przyczyna piotrkowski 08.10.1989 Grzegorz Białkowski Piotr Andrzejewski śmierć opolski 04.02.1990 Edmund Osma…

  لمعانٍ أخرى، طالع دونالد (توضيح). دونالد     الإحداثيات 45°13′19″N 122°50′25″W / 45.221944444444°N 122.84027777778°W / 45.221944444444; -122.84027777778  تاريخ التأسيس 1912  تقسيم إداري  البلد الولايات المتحدة[1]  التقسيم الأعلى مقاطعة ماريون  خصائص جغرافية  المساحة 0.572326 …

US television production company Mandalay TelevisionTypeSubsidiaryIndustryTelevision productionFounded1995; 28 years ago (1995)FounderPeter GuberHeadquartersLos Angeles, California, United StatesParentIndependent (1995–1997, 1999–2008)Lionsgate (1997–1999)Mandalay Entertainment (2008–present)Websitewww.peterguber.com/companies/mandalay-entertainment/ Mandalay Television is a television production company, founded in 1995, which is part of producer and businessman Peter …

1996 film by Peter Jackson For the Matt Helm spy novel by Donald Hamilton, see The Frighteners (novel). For The Avengers episode, see The Frighteners (The Avengers). The FrightenersTheatrical release posterDirected byPeter JacksonWritten by Fran Walsh Peter Jackson Produced by Peter Jackson Jamie Selkirk Starring Michael J. Fox Trini Alvarado Peter Dobson John Astin Dee Wallace Stone Jeffrey Combs Jake Busey Cinematography John Blick Alun Bollinger Edited byJamie SelkirkMusic byDanny ElfmanProdu…

1976–1977 American sitcom This article is about the 1976–1977 American situation comedy. For the 1985 British medical drama, see The Practice (1985 TV series). For the 1990s–2000s American legal drama, see The Practice. The PracticeTitle card showing Danny Thomas as Dr. Jules Bedford.GenreSituation comedyCreated bySteve GordonStarringDanny ThomasDena DietrichShelley FabaresDavid SpielbergDidi ConnAllen PriceDamon RaskinJohn BynerSam LawsMike EvansComposerDavid ShireCountry of originUnited …

Artikel ini bukan mengenai Ilyasa. Untuk tokoh ini dalam sudut pandang Kristen dan Yahudi, lihat Elisa. NabiIlyasa'اليسعElisa'alaihissalamKaligrafi Ilyasa' 'alaihis-salamTempat tinggalSamariaNama lainElisaPendahuluIlyasPenggantiYunusOrang tuaAkhtub (bapak) Ilyasa' atau Alyasa' (Arab: اليسع) adalah seorang tokoh dalam Al-Qur'an, Alkitab, dan Tanakh. Dia adalah seorang nabi Bani Israil dan merupakan penerus Ilyas. Dalam Yahudi dan Kristen, tokoh ini disebut Elisa. Ayat Dan Ismai…

Annual music festival in Switzerland Bastille performing at Open Air St. Gallen in 2014 Open Air St. Gallen is an annual music festival held near the city of St. Gallen, Switzerland. Founded in 1977,[1] it is one of Switzerland's biggest and longest-running open air festivals. It is attended by more than 110,000 people each year.[2] References ^ Weder, Janique (26 June 2015). Schneepflüge und Unterhosen: Die Sonderwünsche der OpenAir-Stars. St. Galler Tagblatt (in German). Retr…

For people with the surname of Roosevelt, see List of people with surname Roosevelt. 2017 American filmMr. RooseveltTheatrical release posterDirected byNoël WellsWritten byNoël WellsProduced by Michael B. Clark Chris Ohlson Alex Turtletaub Starring Noël Wells Nick Thune Britt Lower Daniella Pineda Andre Hyland Doug Benson Armen Weitzman Sergio Cilli CinematographyDagmar Weaver-MadsenEdited byTerel GibsonMusic byRyan MillerProductioncompanies Beachside Sleepy Sheep Revelator Distributed byPala…

Residential neighborhood locality in Karachi, Pakistan Neighbourhood in Karachi, Karachi South, PakistanAllama Iqbal Colony علامہ اقبال کالونی NeighbourhoodCountryPakistanDistrictKarachi SouthCityKarachiTownPakistanTime zoneUTC+5 (PST)Postal code75300 Allama Iqbal Colony (Urdu: علامہ اقبال کالونی) is a residential neighbourhood in Lyari Town, located in the Karachi South district of Karachi, Pakistan.[1] This neighbourhood, Allama Iqbal Colony, is named af…

Kembali kehalaman sebelumnya