Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Lateks

Lateks tengah disadap dari batang para.

Lateks (bahasa Inggris: latex) adalah getah kental, sering kali mirip susu, yang dihasilkan banyak tumbuhan dan membeku ketika terkena udara bebas. Selain tumbuhan, beberapa hifa jamur juga diketahui menghasilkan cairan kental mirip lateks. Pada tumbuhan, lateks diproduksi oleh sel-sel yang membentuk suatu pembuluh tersendiri, disebut pembuluh lateks. Sel-sel ini berada di sekitar pembuluh tapis (floem) dan memiliki inti banyak dan memproduksi butiran-butiran kecil lateks di bagian sitosolnya. Apabila jaringan pembuluh sel ini terbuka, misalnya karena keratan, akan terjadi proses pelepasan butiran-butiran ini ke pembuluh dan keluar sebagai getah kental. Lateks terdiri atas partikel karet dan bahan bukan karet (non-rubber) yang terdispersi di dalam air.[1] Lateks juga merupakan suatu larutan koloid dengan partikel karet dan bukan karet yang tersuspensi di dalam suatu media yang mengandung berbagai macam zat.[2] Di dalam lateks mengandung 25-40% bahan karet mentah (crude rubber) dan 60-75% serum yang terdiri dari air dan zat yang terlarut. Bahan karet mentah mengandung 90-95% karet murni, 2-3% protein, 1-2% asam lemak, 0.2% gula, 0.5% jenis garam dari Na, K, Mg, Cn, Cu,Mn dan Fe. Partikel karet tersuspensi atau tersebar secara merata dalam serum lateks dengan ukuran 0.04-3.00 mikron dengan bentuk partikel bulat sampai lonjong.[3]

Komponen Lateks

Lateks merupakan emulsi kompleks yang mengandung protein, alkaloid, pati, gula, (poli)terpena, minyak, tanin, resin, dan gom. Pada banyak tumbuhan lateks biasanya berwarna putih, namun ada juga yang berwarna kuning, jingga, atau merah. Susunan bahan lateks dapat dibagi menjadi dua komponen. Komponen pertama adalah bagian yang mendispersikan atau memancarkan bahan-bahan yang terkandung secara merata yang disebut serum. Bahan-bahan bukan karet yang terlarut dalam air, seperti protein, garam-garam mineral, enzim dan lainnya termasuk ke dalam serum. Komponen kedua adalah bagian yang didispersikan, terdiri dari butir-butir karet yang dikelilingi lapisan tipis protein. Bahan bukan karet yang jumlahnya relatif kecil ternyata mempunyai peran penting dalam mengendalikan kestabilan sifat lateks dan karetnya.[3] Lateks merupakan suspensi koloidal dari air dan bahan-bahan kimia yang terkandung di dalamnya. Bagian-bagian yang terkandung tersebut tidak larut sempurna, melainkan terpencar secara homogen atau merata di dalam air.[4] Partikel karet di dalam lateks terletak tidak saling berdekatan, melainkan saling menjauh karena masing-masing partikel memiliki muatan listrik. Gaya tolak menolak muatan listrik ini menimbulkan gerak brown. Di dalam lateks, isoprene diselimuti oleh lapisan protein sehingga partikel karet bermuatan listrik [5]

Koagulasi dan Prakoagulasi Lateks

Lateks kebun akan menggumpal atau membeku secara alami dalam waktu beberapa jam setelah dikumpulkan. Penggumpalan alami atau spontan dapat disebabkan oleh timbulnya asam-asam akibat terurainya bahan bukan karet yang terdapat dalam lateks akibat aktivitas mikroorganisme. Hal itu pula yang menyebabkan mengapa lump hasil penggumpalan alami berbau busuk. Selain itu, penggumpalan juga disebabkan oleh timbulnya anion dari asam lemak hasil hidrolisis lipid yang ada di dalam lateks. Anion asam lemak ini sebagaian besar akan bereaksi dengan ion magnesium dan kalsium dalam lateks membentuk sabun yang tidak larut, keduanya menyebabkan ketidakmantapan lateks yang pada akhirnya terjadi pembekuan.[6] Prakoagulasi merupakan pembekuan pendahuluan tidak diinginkan yang menghasilkan lump atau gumpalan-gumpalan pada cairan getah sadapan. Kejadian seperti ini biasa terjadi ketika lateks berada di dalam tangki selama pengangkutan menuju pabrik pengolahan. Hasil sadapan yang mengalami prakoagulasi hanya dapat diolah menjadi karet dengan mutu rendah seperti karet remah jenis SIR 10 dan SIR 20. Prakoagulasi dapat terjadi karena kemantapan bagian koloidal yang terkandung di dalam lateks berkurang akibat aktivitas bakteri, guncangan serta suhu lingkungan yang terlalu tinggi. Bagian-bagian koloidal yang berupa partikel karet ini kemudian menggumpal menjadi satu dan membentuk komponen yang berukuran lebih besar dan membeku. Untuk mencegah prakoagulasi, pengawetan lateks kebun mutlak diperlukan, terlebih jika jarak antara kebun dengan pabrik pengolahan cukup jauh. Zat yang digunakan sebagai bahan pengawet disebut dengan zat antikoagulan. Syarat zat antikoagulan adalah harus memiliki pH yang tinggi atau bersifat basa. Ion OH- di dalam zat antikoagulan akan menetralkan ion H+ pada lateks, sehingga kestabilannya dapat tetap terjaga dan tidak terjadi penggumpalan. Terdapat beberapa jenis zat antikoagulan yang umumnya digunakan oleh perkebunan besar atau perkebunan rakyat diantaranya adalah amoniak, soda atau natrium karbonat, formaldehida serta natrium sulfit.[4] Lateks para (Hevea brasiliensis) yang dikeringkan memiliki distribusi berat molekul dengan dua puncak pada Mr 1.2xE+5 dan 2xE+6. Lateks para, biasa disebut karet, selain mengandung senyawa yang disebut di atas juga mengandung politerpena yang khas yang menyebabkan memiliki sifat-sifat yang berbeda dari banyak lateks tumbuhan lainnya. Lateks ini sekarang dapat juga dibuat secara sintetis oleh polimerisasi sebuah monomer yang telah diemulsi oleh surfaktan.

Referensi

  1. ^ Balai Penelitian Perkebunan Sembawa. 1981. Penyadapan Tanaman Karet. Seri Pedoman No.1. Badan Peneliti dan Pengembangan Pertanian, Palembang.
  2. ^ Tim Penulis PS. 2005. Karet ; Strategi Pemasaran Budidaya dan Pengolahannya. Penebar Swadaya, Jakarta.
  3. ^ a b Triwijoso, Sri Utami. 1995. Pengetahuan Umum Tentang Karet Hevea. Dalam Kumpulan Makalah: In House Training, Pengolahan Lateks Pekat dan Karet Mentah. No: 1. Balai Penelitian Teknologi Karet Bogor, Bogor.
  4. ^ a b Tim Penulis PS. 2005. Karet ; Strategi Pemasaran Budidaya dan Pengolahannya. Penebar Swadaya, Jakarta.
  5. ^ Zuhra, Cut Fatima. 2006. Karet. Karya Tulis Ilmiah. Departemen Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Universitas Sumatera Utara. Medan.
  6. ^ Triwijoso, Sri Utami dan Oerip, Siswantoro. 1989. Pedoman Teknis Pengawetan Dan Pemekatan Lateks Hevea. Balai Penelitian Perkebunan Bogor, Bogor.

Lihat pula

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Lateks

Lateks

Baca artikel lainnya :

هذه المقالة يتيمة إذ تصل إليها مقالات أخرى قليلة جدًا. فضلًا، ساعد بإضافة وصلة إليها في مقالات متعلقة بها. (أبريل 2022) السكتة الدماغية في الفترة المحيطة بالولادة هي مرض يسبب إصابة المولود بسكتة دماغية في المدة الممتدة من اليوم 140 من فترة الحبل إلى اليوم 28 من فترة النفاس،[1]

Административными центрами субъектов Российской Федерации чаще всего являются их самые крупные города. В нескольких субъектах, а именно — в Ингушетии, Ленинградской области, Ханты-Мансийском и Ямало-Ненецком автономных округах — административные центры меньше са

Orientasi seksual Berbagai orientasi seksual Aseksual Biseksual Heteroseksual Homoseksual Kategori non-biner Androfilia dan ginefilia Aseksualitas abu-abu Nonheteroseksual Panseksualitas Poliseksualitas Queer Penelitian Biologi Demografi Ilmu saraf Ilmu kedokteran Kisi Klein Kontinum Lingkungan Orientasi romantis Penelitian queer Seksologi Seksualitas perempuan Seksualitas laki-laki Skala Kinsey Pada hewan: Perilaku homoseksual pada hewan (Daftar) Kategorilbs Biseksualitas bawaan (atau kecenderu…

Private university in Pune, India This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Bharati Vidyapeeth – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (January 2017) (Learn how and when to remove this template message) Bharati VidyapeethTypePrivateEstablished1964; 59 years ago (1964)Parent institu…

Ця стаття є частиною Проєкту:Музика (рівень: невідомий) Портал «Музика»Мета проєкту — створення якісних та інформативних статей на теми, пов'язані з музикою. Ви можете покращити цю статтю, відредагувавши її, а на сторінці проєкту вказано, чим ще можна допомогти. Учасники пр…

Halaman ini berisi artikel tentang sebuah subgenre dari heavy metal. Untuk subgenre serupa dari heavy metal, lihat Crossover thrash. Thrash metalSlayer di Hellfest 2017. Dari kiri ke kanan: Gary Holt, Tom Araya dan Kerry King.Sumber aliranNWOBHMspeed metalhardcore punkSumber kebudayaanAwal 1980an, Amerika Serikat, Britania Raya, Amerika Latin dan JermanBentuk turunanBlack metaldeath metalgroove metalheavy hardcore[1]nu metal[2]Genre campuran (fusion) Blackened thrash metal crosso…

Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini.Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala.Tag ini diberikan pada Maret 2016. Zona Biru (bahasa Inggris: Blue Zones) adalah proyek Quest Network, Inc. yang mempelajari wilayah-wilayah di dunia di mana penduduknya hidup lebih lama dan sehat. Ilmuwan mengklasifikasikan tempat-tempat ini berdasarkan kemampuan penduduk hidup lebih la…

Pomerelia saat menjadi bagian dari Kerajaan Polandia. Pomerelia (bahasa Latin: Pomerelia; Jerman: Pomerellen, Pommerellen), juga disebut Pomerania timur (bahasa Polandia: Pomorze Wschodnie) atau Pomerania Gdańsk (bahasa Polandia: Pomorze Gdańskie), adalah wilayah historis di Polandia utara. Pomerelia terletak di pesisir selatan Laut Baltik dan di sebelah barat sungai Vistula. Kota terbesarnya adalah Gdańsk. Semenjak tahun 1999, region ini merupakan wilayah inti Provinsi Pomera…

Highland region in central-southern United States Ozark redirects here. For the TV series, see Ozark (TV series). For other uses, see Ozark (disambiguation). OzarksOzark Highlands; Ozark Mountains; Ozark PlateausView of the Ozarks from the Buffalo National River, Newton County, ArkansasHighest pointPeakWahzhazhe Summit (formerly known as Buffalo Lookout), Boston Mountains Elevation2,561 ft (781 m) ListingU.S. Interior Highlands Coordinates37°10′N 92°30′W&#…

You can help expand this article with text translated from the corresponding article in Romanian. (August 2021) Click [show] for important translation instructions. Machine translation, like DeepL or Google Translate, is a useful starting point for translations, but translators must revise errors as necessary and confirm that the translation is accurate, rather than simply copy-pasting machine-translated text into the English Wikipedia. Consider adding a topic to this template: there are al…

Indian actor (born 1990) Malhar ThakarMalhar Thakar at Gujarat Literature Festival, Vadodara in 2019Born (1990-06-28) 28 June 1990 (age 33)Siddhpur, Gujarat, IndiaNationalityIndianOccupationActor Malhar Thakar is an Indian actor who primarily works in the Gujarati film industry and theatre. Biography He studied at Navrang School and Sheth C. N. Vidyalaya, Ahmedabad. After nine years in theatre, he eventually broke into film roles.[1] His debut film as the lead role was Chhello Divas…

ソマリ 原産国 イギリス ソマリ(Somali)は、ネコの品種のひとつ。アビシニアンの長毛種(ロングヘアード・アビシニアン)とも言われる。原産国はイギリス。 特徴 原種はアビシニアンである。アビシニアンで時々産まれる毛の長い種類を交配させてたもので、新種の猫の中で、非常に人気の高いもののひとつである。頭は緩やかなV字型。長い体毛と狐のようなふさふ…

مولدات النيوترونات هي أجهزة مصادر نيوترونات تحوي معجلات خطية وتنتج نيترونات بواسطة اندماج نووي لنظائر الهيدروجين.[1][2][3] تحدث هنا تفاعلات نووية داخل هذه الأجهزة بتعجيل إما الديوتريوم, أو ال[تريتيوم] أو مزيج من هذين النظيرين. ينتج عن اندماج ذرات الديتريوم (D + D) تكو…

Der Titel dieses Artikels ist mehrdeutig. Weitere Bedeutungen sind unter Khevenhüller (Begriffsklärung) aufgeführt. Wappen derer von Khevenhüller Die Khevenhüller sind ein in Kärnten beheimatetes Adelsgeschlecht, das dort seit 1396 urkundlich nachweisbar ist und seinen Stammsitz auf Burg Landskron hatte. 1566 erfolgte die Erhebung in den Freiherrenstand. Im 16. Jahrhundert teilte es sich in die zwei Hauptlinien Khevenhüller-Frankenburg (1593 Reichsgrafen) und Khevenhüller-Hochosterwitz (…

American actress (1923–1989) Jean DonahueWilles in 1960BornJean Willes[citation needed](1923-04-15)April 15, 1923Los Angeles, California, U.S.DiedJanuary 3, 1989(1989-01-03) (aged 65)Los Angeles, California, U.S.Years active1934–1972Spouse Gerard Cowhig ​ ​(m. 1951)​Children1 Jean Donahue (born Jean Willes; April 15, 1923 – January 3, 1989)[1] was an American film and television actress. She appeared in approximately 65 films in …

Logo Anugerah Musik Indonesia. Penghargaan Anugerah Musik Indonesia untuk Produser/Penata Musik Pop Terbaik diberikan sejak perhelatan ketujuh tahun 2003. Kategori ini diberikan kepada produser atau penata musik pop dengan rilis yang dapat diperhitungkan. Penerima Tahun Pemenang Karya Penampil karya Nomine Ref. 2003 Tohpati Cinta Kita Reza Artamevia N/A [1] Kategori tidak diberikan pada 2004 2005 Erwin Gutawa Andaikan Kau Datang Ruth Sahanaya N/A [2] 2006 Erwin Gutawa Tanpa Kekas…

County in Florida, United States County in FloridaHillsborough CountyCountyDowntown Tampa skyline FlagSealLogoLocation within the U.S. state of FloridaFlorida's location within the U.S.Coordinates: 27°55′N 82°21′W / 27.91°N 82.35°W / 27.91; -82.35Country United StatesState FloridaFoundedJanuary 25, 1834Named forWills Hill, Earl of HillsboroughSeatTampaLargest cityTampaArea • Total1,266 sq mi (3,280 km2) • Land1,020&…

Local government area in Victoria, AustraliaShire of EuroaVictoriaLocation in VictoriaPopulation4,560 (1992)[1] • Density3.229/km2 (8.364/sq mi)Established1879Area1,412 km2 (545.2 sq mi)Council seatEuroaRegionHumeCountyAnglesey, Delatite, Moira LGAs around Shire of Euroa: Rodney Shepparton Violet Town Goulburn Shire of Euroa Benalla Yea Alexandra Mansfield The Shire of Euroa was a local government area about 145 kilometres (90 mi) northeast of Melbour…

American comedian and actor Cedric the EntertainerCedric in 2023BornCedric Antonio Kyles (1964-04-24) April 24, 1964 (age 59)Jefferson City, Missouri, U.S.Alma materSoutheast Missouri State University[1]OccupationsComedianactortelevision hostproducerYears active1987–presentSpouse Lorna Wells ​(m. 1999)​Children3AwardsSix NAACP Image AwardsOne Gotham AwardStar on the Hollywood Walk of FameComedy careerGenresObservational comedy, blue comedy, s…

Miss America 1959Mary Ann Mobley, Miss America 1959DateSeptember 6, 1958PresentersBert ParksVenueBoardwalk Hall, Atlantic City, New JerseyBroadcasterCBSEntrants52Placements10WinnerMary Ann Mobley Mississippi← 19581960 → Miss America 1959, the 32nd Miss America pageant, was held at the Boardwalk Hall in Atlantic City, New Jersey on September 6, 1958 on CBS.[1] Mary Ann Mobley, the first winner from Mississippi, became an actress, featured in two Elvis Presley films a…

Kembali kehalaman sebelumnya