Kongres Orientalis Internasional, yang dimulai di Paris pada tahun 1873, adalah konferensi orientalis internasional (pada awalnya hanya dihadiri oleh sebagian besar sarjana-sarjana dari Eropa dan Amerika Serikat). Tiga belas pertemuan pertama diadakan di Eropa, pada Kongres yang keempat belas diadakan di Aljir pada tahun 1905, dan setelah itu beberapa konferensi berikutnya juga diadakan di luar Eropa. Makalah utama dalam Kongres ini adalah tentang filologi dan arkeologi. Jadwal acara Kongres dipublikasikan. Hasil dari Kongres Orientalis Internasional ini juga dilanjutkan dalam Kongres Studi Asia dan Afrika Utara Internasional.[1]