Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Imam Besar Samaria

Keluarga Imam Besar Samaria, 1876.

Imam Besar Samaria (bahasa Ibrani Samaria: haKa'en haGadol; bahasa Arab: الكاهن الأكبر, translit. al-Kāhin al-Akbar) adalah jabatan Imam Besar (bahasa Ibrani: הכהן הגדול, translit. haKohen haGadol‎) dari komunitas Samaria di Tanah Suci, yang menyebut diri mereka sebagai orang Israel Samaria. Menurut tradisi Samaria, jabatan tersebut telah ada terus-menerus sejak zaman Harun, kakak Musa, dan telah dipegang oleh 133 orang selama 3400 tahun terakhir. Namun, kesejarahan klaim ini masih diperdebatkan. Salah satu catatan dari sejarawan Flavius Yosefus menyatakan bahwa para pemegang jabatan ini merupakan cabang dari para imam besar Zadokit di Yerusalem sejak masa pemerintahan Aleksander Agung.[1][2] Sejak tahun 2024, jabatan Imam Besar dipegang oleh Abdel V.

Wewenang

Seorang imam besar kewenangan atas tugas-tugas berikut:[3]

  • Memutuskan semua perkara hukum agama.
  • Memimpin upacara keagamaan di Gunung Gerizim.
  • Mengesahkan semua pernikahan dan perceraian di dalam komunitas Samaria.
  • Menerbitkan kalender keagamaan Samaria.
  • Meresmikan bergabungnya seseorang ke komunitas Samaria.
  • Memilih hazzan dan shechita di komunitas.
  • Menjadi duta komunitas Samaria di dunia luar.

Lihat pula

Referensi

  1. ^ Josephus (1958). Jewish Antiquities. Loeb Classic Library, Josephus 6: Jewish Antiquities Books 9-11. Diterjemahkan oleh Ralph Marcus. Harvard University Press. Book 11, chapter 7.2 – 8, p. 461-483.
  2. ^ Steinberg, David (20 Agustus 2005). "The Origin and Nature of the Samaritans and their Relationship to Second Temple Jewish Sects". houseofdavid.ca. Section: "The Origin of the Samaritans: What Really Happened?".
  3. ^ The Samaritans: The Samaritan High Priests
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Portal di Ensiklopedia Dunia

Kembali kehalaman sebelumnya