Putri Kaisar Xiaoming dari Wei Utara yang tidak diketahui namanya (12 Februari 528 – ?) adalah penguasa Wei Utara (386–534), sebuah dinasti Xianbei yang memerintah Tiongkok Ytara dari akhir abad keempat sampai awal abad keenam Masehi. Ia memiliki marga Yuan (Hanzi: 元; Pinyin: Yuán), aslinya Tuoba.[note 2] Yuan adalah anak tunggal dari Kaisar Xiaoming (memerintah 515–528)
Putri Xiaoming tidak diakui sebagai penguasa (huangdi) oleh generasi-generasi berikutnya. Tidak ada informasi selanjutnya mengenai dirinya.[3]
Janda Permaisuri Hu (meninggal 528), dikenal secara anumerta sebagai Janda Permaisuri Ling, yang aslinya merupakan salah satu permaisuri Kaisar Xuanwu (483–515, memerintah 499–515); ia melahirkan pewaris satu-satunya Yuan Xu (510–528). Setelah kematian Xuanwu, Yuan Xu naik tahta menjadi Kaisar Xiaoming, dan Hu memberinya gelar Janda Permaisuri, kemudian Janda Kaisar Wanita.[4] Karena Kaisar Xiaoming masih muda, ia menjadi walinya.[4]
Pada 31 Maret 528, Emperor Xiaoming meninggal mendadak di Istana Xianyang (显阳殿).[5] Pada hari berikutnya (1 April 528), Janda Kaisar Wanita Hu mengangkat bayi perempuan yang berumur 50 hari yang bernama Yuan menjadi penguasa baru, sementara ia tetap menjadi wali.[6]
Status Yuan sebagai penguasa (huangdi) tetap kontroversial dan tidak diakui oleh beberapa orang. Catatan sejarah resmi tidak pernah memasukkanya sebagai penguasa berdaulat karena ia menjadi pemimpin boneka dibawah kepemimpinan Janda Kaisar Wanita Hu dan memerintah kurang dari sehari.
|trans_title=
武泰元年(528年)二月,肃宗暴崩于显阳殿。
|trans_chapter=
Templat:Penguasa Yuan Wei Templat:Penguasa Dinasti Utara