Templat:Budaya Bengal
Perfilman Benggala Barat (bahasa Bengali: টলিউড), Tollywood yang merujuk kepada industri film Bengali yang berbasis Tollygunge di kota Kolkata, Benggala Barat, India. Asal muasal julukan Tollywood, sebuah lakuran dari kata Tollygunge dan Hollywood, berawal pada tahun 1932.[1] Industri tersebut dikenal karena memproduksi beberapa film seni rupa perfilman paralel yang paling banyak mendapatkan mendapatkan sambutan dalam perfilman India, serta beberapa pembuat filmnya yang meraih sambutan internasional, contohnya yang paling terkenal adalah Satyajit Ray, Ritwik Ghatak, Mrinal Sen, Tapan Sinha dan Buddhadeb Dasgupta.
Industri film tersebut yang berbasis di Kolkata, Benggala Barat, terkadang disebut sebagai "Tollywood", sebuah lakuran dari kata Tollygunge, sebuah wilayah tetangga Kalkuta dimana kebanyakan studio film Bengali bertempat, dan Hollywood. Tollywood adalah nama yang terinspirasi Hollywood yang paling pertama, yang berawal pada sebuah artikel 1932 dalam American Cinematographer buatan Wilford E. Deming, seorang teknisi Amerika yang terlibat dalam produksi film bersuara India pertama. Ia memberikan industri tersebut nama Tollywood karena distrik Tollygunge memiliki ritme yang sama dengan "Hollywood", dan karena Tollygunge adalah pusat perfilman India secara keseluruhan pada waktu itu seperti halnya Hollywood dalam perfilman Amerika Serikat.[1]
Templat:Perfilman India