Li Xi (Hanzi: 李希; Pinyin: Lǐ Xī; kelahiran Oktober 1956) adalah seorang politikus Tiongkok. Ia adalah anggota Politbiro Partai Komunis Tiongkok dan Sekretaris Partai Komunis provinsi Guangdong. Li menjalani sebagian besar masa karirnya di barat laut Tiongkok, dan menjabat sebagai ketua partai basis revolusioner Yan'an. Ia kemudian menjabat sebagai wakil ketua partai Shanghai, kemudian Gubernur provinsi Liaoning, kemudian dipromosikan menjadi sekretaris partai.[1][2]