Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (disingkat JISDOR) adalah kurs referensi mata uang Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat yang disusun berdasarkan kurs transaksi valuta asing terhadap rupiah antarbank di pasar domestik, melalui Sistem Monitoring Transaksi Valuta Asing Terhadap Rupiah (SISMONTAVAR) di Bank Indonesia secara real time. JISDOR mulai diterbitkan sejak tanggal 20 Mei 2013 yang bertepatan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional, dengan nilai Rp9.760 (9,76 rupiah baru) untuk US$1. Pada tanggal 15 Juli 2013, yang bertepatan dengan awal kegiatan belajar-mengajar tahun ajaran 2013/2014, JISDOR melebihi Rp10.000 (10 rupiah baru) sejak peluncurannya, tepatnya Rp10.024 (Rb10,024) per US$.