Velbak adalah sebuah halte bus Transjakarta yang terletak di Jalan Kebayoran Baru, Gunung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Halte yang berada di Koridor 13 yang membentang dari barat ke timur ini berada sangat dekat dengan Halte Kebayoran yang terletak di jalur Koridor 8. Halte ini menjadi titik transit ke Koridor 8 melalui Halte Kebayoran dan Stasiun Kebayoran dengan dibangunnya jembatan penyeberangan orang (skywalk) menuju halte ini.
Asal usul nama Halte Velbak terbilang unik karena nama Velbak berasal dari istilah Bahasa Belanda vuil yang berarti 'kotoran/sampah' dan bak yang berarti 'penampungan/bak'. Istilah vuilbak, yang kini lebih relevan sebagai vuilnisbak, merujuk pada sebuah tempat penampungan sampah di atas Kali Grogol, sebuah sungai yang berada di sebelah selatan halte, yang membatasi wilayah Kecamatan Kebayoran Baru dan Kebayoran Lama.[1]
Walaupun Koridor 13 Transjakarta beroperasi pada 13 Agustus 2017, tetapi bus Transjakarta tidak berhenti di Halte Velbak dan 6 halte lain yang berada di jalur layang Koridor 13. Pengoperasian halte-halte menunggu selesainya pemasangan lampu di jalur layang tersebut. Ditargetkan Halte Velbak beroperasi pada Oktober 2017 ketika lampu di jalan layang tersebut sudah dipasang seluruhnya.[2] Meskipun pada akhirnya, pengoperasian halte diundur hingga 9 bulan kemudian, menjadi yang terakhir bersama dengan Halte Rawa Barat sebelum Halte CSW dioperasikan bertahun-tahun kemudian.[3]
Pada bulan Maret 2022, dilaksanakan pembangunan dua jembatan penyeberangan orang (skywalk) yang berlokasi di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan dan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Pembangunan jembatan penyebrangan di Kebayoran Lama dimaksudkan untuk menghubungkan Halte yang tak jauh dari Komisi Kejaksaan Republik Indonesia ini agar menjadi titik transit ke Koridor 8 melalui Halte Kebayoran, serta berintegrasi dengan Stasiun Kebayoran.[4] Sebagai tindak lanjut dari pembangunan jembatan penyebrangan tersebut, Halte Velbak ditutup pada tanggal 29 Agustus 2022 dan pengguna Transjakarta pun dialihkan untuk menggunakan Halte Kebayoran Lama dan Halte Mayestik selama penutupan berlangsung.[5]
Meski jembatan penyeberangan dan bangunan baru Halte Kebayoran belum sepenuhnya selesai, Transjakarta membuka kembali Halte Velbak sejak 24 Desember 2022.[6] Jembatan penyebrangan yang menghubungkan Halte Velbak, Halte Kebayoran dan Stasiun Kebayoran ini sempat diujicobakan ke publik pada 21—24 Januari 2023[7] dan baru diresmikan oleh Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono pada Jumat, 27 Januari 2023.[8][9] Menanggapi keluhan masyarakat yang tidak dapat mengakses jembatan penyeberangan karena mesti membayar terlebih dahulu, jembatan tersebut pada akhirnya dibuatkan penyekat meskipun hanya dari tali dan rantai sederhana. Hal ini bertujuan untuk membedakan area berbayar (akses menuju halte Transjakarta) dengan area tidak berbayar.[10]
Berikut merupakan daftar layanan bus kota Transjakarta non-BRT yang tersedia di sekitar Halte Velbak per 17 September 2024: