Olahraga yang banyak dimainkan di Bangaldesh adalah sepak bola, kriket, dan kabbadi. Kabbadi sendiri merupakan olahraga nasional Bangaldesh.
Bangladesh merupakan bangsa yang bisa disebut seragam, karena 98% rakyat Bangladesh merupakan suku Bengali. Mayoritas penduduk Bangladesh (Sekitar 90%) beragama Islam, dengan sisanya menganut Hindu, Kristen, dan Buddha.
Pria Bangladesh mengenakan panjabi pada acara-acara keagamaan dan kebudayaan, lungi pada situasi santai, dan kemeja serta celana panjang untuk acara resmi. Sari adalah pakaian utama bagi perempuan Bangladesh. Salwar kameez cukup populer, terutama di kalangan perempuan muda. Beberapa perempuan di daerah perkotaan sering mengenakan pakaian yang lebih modern.