Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Staf Komunikasi dan Elektronika Angkatan Laut

Staf Komunikasi dan Elektronika
Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut
Lambang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut
Aktif27 Juli 2020
Negara Indonesia
CabangTentara Nasional Indonesia
Tipe unitUnsur Pembantu Pimpinan
Bagian dariTentara Nasional Indonesia Angkatan Laut
JulukanSkomlekal
Situs webwww.tnial.mil.id
Tokoh
AskomlekLaksamana Muda TNI Dono Herbowo, S.T., M.Tr.(Han)., CHRMP.
WaaskomlekLaksamana Pertama TNI Phundi Rusbandi

Staf Komunikasi dan Elektronika Angkatan Laut disingkat Skomlekal adalah unsur pembantu pimpinan TNI Angkatan Laut yang bertugas membantu Kepala Staf Angkatan Laut dalam merumuskan kebijakan strategis dan menyelenggarakan fungsi staf umum TNI Angkatan Laut di bidang komunikasi, elektronika dan peperangan elektronika dalam rangka mendukung tugas TNI Angkatan Laut.

Tugas & Fungsi

Tugas

Skomlekal bertugas membantu Kasal dalam merumuskan kebijakan strategis dan menyelenggarakan fungsi staf umum TNI Angkatan Laut di bidang komunikasi, elektronika yang meliputi antara lain sistem deteksi, sistem kendali senjata, sistem monitoring dan surveillance, sistem navigasi, sistem instrumen, peperangan elektronika, sistem informasi dan pengolahan data serta siber dalam rangka mendukung tugas TNI Angkatan Laut.

Fungsi

Dalam melaksanakan tugasnya Skomlekal menyelenggarakan fungsi:

  1. Merumuskan kebijakan KASAL di bidang Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasi dan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut
  2. Pembinaan sumber daya manusia dalam rangka penyelenggaraan Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasi dan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut
  3. Pembinaan tunggal fungsi teknis dan materiel Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasi dan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut
  4. Pembinaan sistem dan metode Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasi dan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut
  5. Pembinaan Interoperability bidang Komunikasi, Elektronika Dan Peperangan Elektronika berbasis teknologi informasi, untuk mewujudkan Network Centric Warfare (NCW) TNI Angkatan Laut
  6. Merumuskan rencana dan program pembinaan kekuatan dan kemampuan dukungan Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasidan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut;
  7. Melaksanakan pengawasan dan pengendalian serta mengoordinasikan pelaksanaan pembinaan kemampuan dukungan Komunikasi, Elektronika, Peperangan Elektronika, Sistem Informasi dan Pengolahan Data serta Siber TNI Angkatan Laut
  8. Melaksanakan koordinasi dan menindaklanjuti kerjasama dengan badan/instansi pemerintah dan pemerintah/militer asing yang telah disepakati dalam rangka dukungan komunikasi, elektronika, peperangan elektronika, sistem informasi dan pengolahan data serta siber TNI Angkatan Laut

Struktur Organisasi

Unsur Pimpinan

  • Asisten Komunikasi dan Elektronika (Askomlek)
  • Wakil Asisten Komunikasi dan Elektronika (Waaskomlek)

Pembantu Pimpinan

  • Perwira Pembantu Utama I/Perencanaan (Paban I/Ren), membawahi:
    • Perwira Pembantu Madya Pembinaan Sistem & Metode (Pabandya Binsismet), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Evaluasi & Laporan (Pabanda Evalap)
    • Perwira Pembantu Madya Pembinaan Sistem & Metode (Pabandya Binsismet), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Pengendalian Anggaran (Pabanda Dalgar)
      • Perwira Pembantu Muda Administrasi Anggaran (Pabanda Minggar)
  • Perwira Pembantu Utama II/Sistem dan Teknologi (Paban II/Sistek), membawahi:
    • Perwira Pembantu Madya Pengembangan Sistem Informasi (Pabandya Bangsisinfo)
    • Perwira Pembantu Madya Pengembangan Teknologi Informasi (Pabandya Bangtekinfo), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Dukungan Sistem & Teknologi (Pabanda Duksistek)
  • Perwira Pembantu Utama III/Material Komunikasi dan Peperangan Eletronika (Paban III/Matkomlek), membawahi:
    • Perwira Pembantu Madya Perencanaan Dukungan Materiil (Pabandya Rendukmat)
    • Perwira Pembantu Madya Administrasi Materiil (Pabandya Minmat), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Inventaris (Pabanda Inven)
  • Perwira Pembantu Utama IV/Operasional Komunikasi dan Peperangan Elektronika (Paban IV/Opskomnika), membawahi:
    • Perwira Pembantu Madya Operasional Komunikasi (Pabandya Opskom), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Dukungan Komunikasi (Pabanda Dukkom)
    • Perwira Pembantu Madya Peperangan Eletronika (Pabandya Pernika)
  • Perwira Pembantu Utama V/Pembinaan Komunikasi dan Eletronika (Paban V/Binkomlek), membawahi:
    • Perwira Pembantu Madya Pembinaan Latihan Komunikasi & Eletronika (Pabandya Binlatkomlek), dibantu oleh:
      • Perwira Pembantu Muda Dukungan Latihan (Pabanda Duklat)
    • Perwira Pembantu Madya Pembinaan Personel Komunikasi & Eletronika (Pabandya Binperskomlek)

Unsur Pimpinan

Asisten Komunikasi & Elektronika

Staf Komunikasi & Elektronika dipimpin oleh Asisten Komunikasi & Elektronika Kasal (Askomlek) berpangkat bintang dua (Laksamana Muda). Berikut ada daftar perwira tinggi TNI AL yang pernah menjabat sebagai Askomlek Kasal:

No. Pejabat Mulai Akhir Lulusan Jabatan Terakhir Ref.
1.
Laksda TNI
Atok Dushanto, M.Soc.Sc.
27 Juli 2020
26 April 2021
AAL 1987
[1]
2.
Laksda TNI
I Nyoman Gede Sudihartawan, S.Pi., M.M.
26 April 2021
13 Juni 2022
AAL 1987
3.
Laksda TNI
Dr. Ir. Avando Bastari, M.Phil., M.Tr.Opsla.
13 Juni 2022
27 Juni 2022
AAL 1988-A
4.
Laksda TNI
Tunggul Suropati, S.E., M.Tr.(Han).
27 Juni 2022
16 Januari 2023
AAL 1988-A
[2]
5.
Laksda TNI
Dwika Tjahja Setiawan, S.H., M.H., M.Tr.Opsla.
16 Januari 2023
27 April 2023
AAL 1990
Staf Khusus Kasal
6.
Laksda TNI
Budi Setiawan, S.T., M.Tr.Opsla.
27 April 2023
26 Juni 2023
AAL 1988-B
Koorsahli Kasal
[3]
7.
Laksda TNI
Dono Herbowo, S.T., M.Tr.(Han)., CHRMP.
26 Juni 2023
Petahana
AAL 1989
Askomlek Kasal
[4]

Wakil Asisten Komunikasi & Elektronika

Askomlek dalam menjalankan tugas dibantu oleh Wakil Asisten Komunikasi & Elektronika Kasal (Waaskomlek) berpangkat bintang satu (Laksamana Pertama). Berikut ada daftar perwira tinggi TNI AL yang pernah menjabat sebagai Waaskomlek Kasal:

No. Pejabat Mulai Akhir Lulusan Jabatan Terakhir Ref.
1.
Laksma TNI
Dono Herbowo, S.T., M.Tr.(Han)., CHRMP.
27 Juli 2020
13 Juni 2022
AAL 1989
Askomlek Kasal
[1]
2.
Laksma TNI
Endarto Pantja Irianto, S.T., M.T., M.Tr.Opsla.
13 Juni 2022
13 Juli 2023
AAL 1989
TA. Pengkaji Madya Bid. Politik Lemhannas
3.
Laksma TNI
Ronny Saleh
13 Juli 2023
9 November 2023
AAL 1989
Wadan Pushidrosal
[5]
4.
Laksma TNI
Phundi Rusbandi
9 November 2023
Petahana
AAL 1991
Waaskomlek Kasal
[6]

Referensi

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Staf Komunikasi dan Elektronika Angkatan Laut

Daftar Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia Kepala Staf TNI Angkatan Udara Kepala staf Kepala Staf Gabungan Amerika Serikat Staf Jenderal Polandia Unit Staf Kepresidenan Kepala Staf TNI Angkatan Darat Kepala Staf TNI Angkatan Laut Koordinator Staf Ahli Kepala Staf Angkatan Darat Kantor Staf Presiden Republik Indonesia Staf Khusus Presiden Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Udara Ketua Gabungan Kepala-Kepala Staf Amerika Serikat Kepala Staf Angkatan Darat Amerika Serikat Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut Kepala Staf Umum (Britania Raya) Staf Ahli Panglima Tentara Nasional Indonesia Kepala …

Staf Umum Tentara Nasional Indonesia Kepala Staf Angkatan Udara Amerika Serikat Kepala Staf Militer Pakistan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Udara Staf Personel Angkatan Udara Akademi Militer Staf Umum Angkatan Bersenjata Rusia Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat Kepala Staf Udara (Australia) Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat Kantor Staf Umum Angkatan Darat Kekaisaran Jepang Staf Umum Angkatan Laut Kekaisaran Jepang Perwira staf Kepala Staf Angkatan Laut Amerika Serikat Staf Ahli Kepala Staf Angkatan Udara Sekolah Staf dan Komando Tentara Nasional Indonesia Staf Ahli Kapolri Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat Staf Operasi Angkatan Darat Kepala staf militer Prancis Kepala Staf Gedung Putih Staf Latihan Angkatan Darat Staf Ahli Kepala Staf Angkatan Laut Staf Logistik Angkatan Darat Staf Teritorial Angkatan Darat Staf Personalia Angkatan Darat Suntingan staf Kongres Amerika Serikat di Wikipedia Staf Perencanaan dan Anggaran Angkatan Darat Konferensi Staf AS-Inggris (ABC-1) Staf Khusus Wakil Presiden Indonesia Asisten Latihan Kepala Staf Angkatan Darat Staf Perencanaan dan Anggaran Angkatan Udara Kantor Staf Wakil Presiden Amerika

Kembali kehalaman sebelumnya