Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Set list

Setlist dari konser Dixie Chicks tahun 2003. Pada setlist ini, lagu-lagu disertai dengan kunci nada. Garis horizontal memisahkan dua lagu terakhir yang disiapkan sebagai encore.

Set list atau setlist adalah daftar lagu-lagu yang akan dibawakan oleh seorang penyanyi atau sebuah grup musik dalam satu konser tertentu.[1] Sebagian besar artis mempertunjukkan lagu-lagu dari satu set list yang sama pada setiap pertunjukan dalam sebuah tur konser.

Lagu pertama dalam konser umumnya dimulai dengan lagu yang menarik perhatian penonton (lagu yang tidak terlalu bertempo lambat).[2] Dua lagu bertempo lambat, dua lagu dengan nada dasar yang sama, atau dua lagu yang serupa dalam irama/tempo biasanya tidak dibawakan secara berturut-turut. Lagu terakhir dalam konser adalah lagu yang bersemangat sekaligus mudah diingat, supaya terus terngiang-ngiang di telinga penonton setelah mereka meninggalkan arena konser.[2]

The Grateful Dead terkenal sebagai band yang mampu berimprovisasi dalam konser. Set list yang telah disiapkan sebelumnya tidak pernah dipatuhi.[3] Band ini tidak hanya mengganti lagu-lagu yang dimainkan dalam konser, melainkan juga melakukan variasi dalam susunan dan gaya memainkan lagu. Meskipun berganti-ganti setlist dari pertunjukan ke pertunjukan, mereka sering memainkan lagu dalam kombinasi tertentu. Penggemar segera tahu bila band ini memainkan "China Cat Sunflower", lagu berikutnya kemungkinan adalah "I Know You Rider".[3]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "set list". Oxford dictionaries. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2012-10-23. Diakses tanggal 2012-07-20. 
  2. ^ a b Dryden, Jon (2001). The Pro Keyboardist's Handbook. Alfred Music Publishing. hlm. 37. ISBN 0-7390-1128-6. Diakses tanggal 2012-07-20. 
  3. ^ a b Weiner, Robert G. (1999). Perspectives on the Grateful Dead: Critical Writings. Greenwood. hlm. 101. ISBN 0-3133-0569-2. 

Pranala luar

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Set list

Set (tokoh Alkitab) Set (dewa) Indeks SET Set instruksi Go Set a Watchman (novel) Set in Stone The Harlequin Tea Set Set List: Greatest Songs 2006–2007 Alice Baker (dekorator set) Jack Stephens (dekorator set) Hewan Set Set Fire to the Rain Set (permainan kartu) Desk Set SET News Set (disambiguasi) Basis set (kimia) 3 CD Collector's Set Judy Farr (dekorator set) Set instruksi AES Set list Jet set The World Set Free (Cosmos: A Spacetime Odyssey) Moe Set Wine Set It Up Set Me Free (film 2014) Set instruksi 14-bit Service set identifier Ready, Set, Love The World Set Free CISC Ready, Set, Don't…

Go Sony Entertainment Television (India) Set Me Free (lagu Twice) Set instruksi 12-bit Missile Guidance Set Set Me Free Pt. 2 Pengodean karakter Quiet on Set: The Dark Side of Kids TV RISC TwoSet Violin Kamen Rider Build Transformation Lessons, The Laws Of Transformation Are Set! SunSet Swish One (saluran TV) Himpunan (matematika) Kotak-atas-perangkat Persaingan Horus dan Seth Alat bantu pernapasan bawah air Diagram Venn Lisa Thompson (dekorator latar) Richmond 400 (musim gugur)

Kembali kehalaman sebelumnya