Pembunuhan di Pondokan Mahasiswa atau Hickory Dickory Dock adalah sebuah karya fiksi detektif buatan Agatha Christie dan pertama kali diterbitkan di Inggris oleh Collins Crime Club pada 31 Oktober 1955[1] dan di AS oleh Dodd, Mead and Company pada November tahun yang sama dengan judul Hickory Dickory Death.[2][3] Edisi Inggrisnya seharga sepuluh shilling dan enam peni (10/6)[1] dan edisi ASnya seharga $3.00.[3] Karya tersebut menampilkan detektif Belgia Hercule Poirot. Novel tersebut dikenal karena menampilkan sekretaris setia Poirot, Miss Felicity Lemon, yang sebelumnya hanya muncul dalam cerpen-cerpen Poirot.