Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

Pantai Jonggring Saloka

Pantai Jonggring Saloka adalah sebuah pantai di pesisir selatan yang terletak di Desa Mentaraman, Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur berjarak sekitar 69 km dari Kota Malang. Nama Jonggring Saloka diambil dari cerita pewayangan, sebagai nama kahyangan tempat kediaman Batara Narada. Untuk menuju ke pantai ini tidak mudah, dari Kecamatan Sumberpucung pengunjung menuju Donomulyo, dilanjutkan ke Desa Materaman, lalu harus melewati jalan makadam untuk mencapainya.[1]

Fenomena alam yang diklaim sebagai satu-satunya di Indonesia, bahkan di dunia, berada di Watu Ngebros di Jonggring Saloka ini. Disebut Watu Ngebros karena dari batu karang besar menjulang di bibir pantai tersebut, keluar muncratan air ke angkasa hasil pertemuan dua arus gelombang besar dari selatan dan utara. Dua gelombang itu bertabrakan di satu titik, di dalam rongga batu karang besar yang mirip gorong-gorong raksasa tersebut. Dari rongga batu karang itulah muncul muntahan gelombang dan menimbulkan suara gemuruh cukup keras. Saat gelombang besar, suara gemuruh itu terdengar hingga radius tujuh kilometer ke arah barat, tepatnya di sejumlah pantai di kawasan Kalitekuk, Desa Sumberoto.

Bahkan, pada saat terkena siraman sinar matahari, pecahan air di udara itu memunculkan pelangi. Hanya munculnya pelangi itu belum tentu sehari sekali. Pelangi muncul karena tergantung besarnya arus ombak yang bertabrakan dan tergantung arah sinar matahari yang tepat mengarah ke muncratan air itu. Watu Ngebros inilah daya tarik bagi para wisatawan pada masa kejayaan Pantai Jonggring Saloka tahun 1990-an silam. Karena fenomena alam ini nyaris tidak pernah ada di pantai manapun. Kondisi Watu Ngebros saat ini memang tidak sebagus dulu. Setiap saat rongga dalam batu karang ini membesar akibat hantaman arus ombak, sehingga suara gemuruh yang keluar dari rongga batu karang itu sudah tak lagi melengking.

Daya tarik lainnya dari Jonggring Saloka adalah Pantai Pasir Hitam, pengunjung akan melihat hamparan pasir di sepanjang pantai yang berwarna hitam pekat dan pasirnya halus lembut. Potensi lainnya dari pantai ini adalah Teluk Menjangan, Gunung Pacar, dan Kondang Towo.

Referensi

Baca informasi lainnya yang berhubungan dengan : Pantai Jonggring Saloka

Pantai Pantai Palabuhanratu Pantai Citepus Pantai Tangsi Pantai Karang Pamulang Pantai Samas Pantai Tirtamaya Pantai Pandansimo Pantai Jungwok Pantai Cimaja Pantai Takisung Pantai Batakan Pantai di Sydney Pantai Pandawa Pantai Nampu Pantai Ora Pantai Timang Pantai Padang-Padang Pantai Widarapayung Pantai Dreamland Pantai Papuma Pantai Drini Pantai Pandansari Pantai Nglambor Daftar Perdana Menteri Pantai Gading Pantai Cibangban Pantai Cipatuguran Pantai Pecatu Pantai Karang Hawu Pantai Pangi Pantai Siung Pantai Depok Pantai Panjang Pantai Jelangkung Pantai Goa Cina Pantai Clungup Pantai Wonogor…

o Pantai Carita Pantai Lembupurwo Pantai Logending Pantai Kuta Pantai Kertomulyo Pantai Parangkusumo Pantai Jolosutro Pantai Angsana Pantai Baron Pantai Rajegwesi Pantai Tambakrejo Pantai Wediawu Pantai Sambunyi Pantai Swarangan Pantai Matras Pantai Liang Pantai Serang Pantai Balekambang Pantai Lovina Pantai Ngapaloka Pantai Marina Pantai Watu Ulo Pantai Kejawanan Pantai Mutun Pantai Bondo Bangsri Pantai Balemon Pantai Kubu Pantai Ngobaran Pantai Maron Pantai Pangandaran Pantai Carolina Pantai Widuri Daftar Presiden Pantai Gading Pantai Trikora Pantai Losari Pantai Seminyak Pantai Prigi Pantai Popoh Pantai Ngliyep Pantai Labu Baru, Pantai Labu, Deli Serdang Hutan pantai Pantai Karangbolong Pantai Goa Cemara Pantai Pagatan Pantai Ungapan Pantai Navagio Pantai Wediombo Kulari ke Pantai Gadis Pantai Pantai Beringin Pantai Slili Pantai Pungkruk Pantai Pelayaran Pantai Kutang Pantai Kondang Merak Pantai Loji Pantai Semat Pantai Glagah Indah Pantai Sanur Voli pantai Pantai Senggigi Pantai Suweru Pantai Sinokisi Pantai Biru Marangkayu Pantai Tambak Asri Pantai Mrutu Pantai Muarareja Pantai Nganteb Pantai Banyutowo Pantai Sipelot Pantai Watu Lumbung Pantai Sendiki Pantai Lemo Pantai Tanjun

Kembali kehalaman sebelumnya