Pertandingan curling pada Olimpiade Musim Dingin 2010 dilangsungkan di Vancouver Olympic/Paralympic Centre, Vancouver. Sebelumnya curling sudah empat kali dipertandingkan di Olimpiade Musim Dingin, 1924, 1998, 2002, dan 2006. Kompetisi dilakukan mengikuti format yang sama seperti di Olimpiade Musim Dingin 2006 di Torino. Sepuluh tim bermain dalam turnamen setengah kompetisi, 4 tim teratas berhak maju ke semifinal.
Pertandingan curling putri berakhir pada Jumat, 26 Februari 2010. Dalam pertandingan perebutan medali perunggu, tim Republik Rakyat Tiongkok mencatat sejarah dengan menjadi tim curling pertama dari negara Pasifik yang memenangi medali curling di Olimpiade. Dalam pertandingan final, tim Kanada memenangi medali perak, dan sekaligus penampilan terbaik mereka sejak tim Kanada yang dipimpin skip Sandra Schmirler meraih medali emas pada Olimpiade Musim Dingin 1998 di Nagano. Tim Swedia memenangi medali emas. Anette Norberg, Eva Lund, Cathrine Lindahl, dan Anna Le Moine (nama gadis: Anna Bergström [Anna Svärd di Torino]) dari Swedia menjadi atlet-atlet curling pertama yang memenangi dua medali emas di Olimpiade.
Pertandingan curling putra berakhir pada Sabtu, 27 Februari 2010. Dalam pertandingan perebutan medali perunggu, Markus Eggler dari Swiss menjadi atlet curling putra pertama yang memenangi dua medali Olimpiade. Perebutan medali emas di final merupakan pertandingan ulang antara Kanada dan Norwegia.
Setelah selesainya turnamen curling Olimpiade Vancouver, 8 atlet memiliki dua medali curling Olimpiade. Delapan 8 tersebut, menurut urutan penerimaan medali, Mirjam Ott (SUI), Markus Eggler (SUI), Kevin Martin (CAN), Torger Nergård (NOR), Anette Norberg, Eva Lund, Cathrine Lindahl, dan Anna Le Moine, semua dari Swedia.
Skip: Kevin Martin Third: John Morris Second: Marc Kennedy Lead: Ben Hebert Cadangan: Adam Enright
Fourth: Liu Rui Skip: Wang Fengchun* Second: Xu Xiaoming Lead: Zang Jialiang Cadangan: Li Hongchen
Fourth: Johnny Frederiksen Skip: Ulrik Schmidt* Second: Bo Jensen Lead: Lars Vilandt Cadangan: Mikkel Poulsen
Skip: Thomas Dufour Third: Tony Angiboust Second: Jan Ducroz Lead: Richard Ducroz Cadangan: Raphael Mathieu
Skip: Andy Kapp Third: Andreas Lang Second: Holger Höhne Lead: Andreas Kempf Cadangan: Daniel Herberg
Skip: David Murdoch Third: Ewan MacDonald Second: Peter Smith Lead: Euan Byers Cadangan: Graeme Connal
Skip: Thomas Ulsrud Third: Torger Nergård Second: Christoffer Svae Lead: Håvard Vad Petersson Cadangan: Thomas Løvold
Skip: Niklas Edin Third: Sebastian Kraupp Second: Fredrik Lindberg Lead: Viktor Kjäll Cadangan: Oskar Eriksson
Fourth: Ralph Stöckli Third: Jan Hauser Skip: Markus Eggler** Lead: Simon Strübin Cadangan: Toni Müller
Skip: John Shuster Third: Jason Smith Second: Jeff Isaacson Lead: John Benton Cadangan: Chris Plys
*Melempar batu ketiga **Melempar batu kedua
Skip: Cheryl Bernard Third: Susan O'Connor Second: Carolyn Darbyshire Lead: Cori Bartel Cadangan: Kristie Moore
Skip: Wang Bingyu Third: Liu Yin Second: Yue Qingshuang Lead: Zhou Yan Cadangan: Liu Jinli
Fourth: Madeleine Dupont Third: Denise Dupont Skip: Angelina Jensen* Lead: Camilla Jensen Cadangan: Ane Hansen
Skip: Andrea Schöpp Third: Monika Wagner Second: Melanie Robillard Lead: Stella Heiß Cadangan: Corinna Scholz
Skip: Eve Muirhead Third: Jackie Lockhart Second: Kelly Wood Lead: Lorna Vevers Cadangan: Anne Laird
Skip: Moe Meguro Third: Anna Ohmiya Second: Mari Motohashi Lead: Kotomi Ishizaki Cadangan: Meio Yamaura
Skip: Ludmila Privivkova Third: Anna Sidorova** Second: Nkeiruka Ezekh Lead: Ekaterina Galkina Cadangan: Margarita Fomina
Skip: Anette Norberg Third: Eva Lund Second: Cathrine Lindahl Lead: Anna Le Moine Cadangan: Kajsa Bergström
Skip: Mirjam Ott Third: Carmen Schäfer Second: Carmen Küng Lead: Janine Greiner Cadangan: Irene Schori
Skip: Debbie McCormick*** Third: Allison Pottinger*** Second: Nicole Joraanstad Lead: Natalie Nicholson Cadangan: Tracy Sachtjen
*Melempar batu kedua[2]
**Federasi Curling Dunia menempatkan posisi Olga Jarkova sebagai third. Namun, siaran pers oleh Vancouver Organizing Committee menempatkan posisi Anna Sidorova sebagai third .[3]
***Pada 21 Februari 2010, Debbie McCormick beralih sebagai third, sementara Allison Pottinger sebagai fourth.
Prestasi pada Kejuaraan Curling Dunia 2007, 2008, dan 2009 menentukan negara-negara yang berhak mengirimkan tim curling ke Olimpiade Musim Dingin 2010. Sembilan tim pada urutan teratas (tidak termasuk Kanada) berhak mengikuti Olimpiade.
Bila terjadi seri dalam Kejuaraan Dunia 2007, angka dibagi antara dua tim (misalnya, bila ada 2 tim yang berada di peringkat ke-10, kedua tim menerima 2,5 poin). Negara tuan rumah Kanada secara otomatis lulus kualifikasi. Angka yang dimiliki Skotlandia dimasukkan sebagai milik Britania Raya (Skotlandia tidak ikut secara terpisah dalam Olimpiade).
*Skotlandia, Inggris, dan Wales masing-masing ikut secara terpisah dalam kompetisi curling dunia. Berdasarkan kesepakatan antara federasi curling ketiganya, hanya angka milik Skotlandia yang dapat ditambahkan untuk angka kualifikasi Olimpiade untuk Britania Raya.