Vittoria Ceretti Ceretti pada 2016
Lahir Vittoria Ceretti 7 Juni 1998 (umur 26) Brescia , Lombardia, ItaliaPekerjaan Model Suami/istri Matteo Milleri
(
m. 2020)
[ 1] Informasi modeling Tinggi 5 ft 10 in (178 cm)[ 2] Warna rambut Cokelat[ 3] [ 4] Warna mata Hijau[ 3] [ 4] Manajer
Vittoria Ceretti (lahir 7 Juni 1998) adalah seorang model Italia. Ia mulai dikenal pada 2012 ketika menjadi kontestan Elite Model Look Model.[ 6] Models.com menobatkan Ceretti sebagai salah satu "New Supers" dari generasinya.[ 7]
Awal kehidupan
Ceretti lahir di Brescia , Italia pada 1998, anak dari Giuseppe Ceretti, pemilik perusahaan lantai, dan Francesca (née Lazzari), ibu rumah tangga.[ 8] [ 9] [ 10] [ 11] Ketika ia berusia 14 tahun, ia mengikuti kompetisi Elite Model Look di Italia, di mana ia terpilih sebagai finalis.[ 9] [ 10] [ 11]
Karier
Vittoria Ceretti berjalan di runaway untuk Alexander McQueen pada 2018
Ceretti melakukan debut runaway-nya di kota Milan, Italia, untuk desainer Kristina Ti.[ 9] Sejak saat itu, ia menjadi model untuk Max Mara , Chloé , Paco Rabanne , Alexander McQueen , DKNY , Lanvin , Ralph Lauren , Alexander Wang , Jason Wu , Celine , Loewe , Jacquemus , Salvatore Ferragamo , Anna Sui , Hugo Boss , Dolce & Gabbana , Armani , Prada , Proenza Schouler , JW Anderson , Moschino , Fendi , Valentino , Roberto Cavalli , Versace , Missoni , Louis Vuitton , Burberry , Chanel , Christian Dior , Miu Miu , Givenchy , Alberta Ferretti , Marc Jacobs , Michael Kors , Bottega Veneta , Tom Ford , Tommy Hilfiger , Versace , dan Yves Saint Laurent .[ 9] [ 10] [ 11] [ 12] [ 13] [ 14] [ 15]
Ceretti tampil dalam sampul Vogue , Vogue Italia , Vogue Paris , Vogue Japan , Vogue Germany , Vogue Spain , British Vogue , Vogue Korea , Vogue China , Harper's Bazaar , Elle , Glamour , Grazia , IO Donna dan majalah lainnya. [ 10] [ 11] [ 14] Ceretti merupakan salah satu dari tujuh model dalam sampul majalah Vogue edisi Maret 2017, yang merayakan ulang tahun ke-125 majalah tersebut.[ 16] [ 17]
Menurut Vogue Italia , Vittoria Ceretti merupakan model terbanyak yang dicari pada 2018, di situs web mereka.[ 18]
Kehidupan pribadi
Dalam sebuah wawancara untuk
Vogue Paris , Ceretti mengatakan ia akan menempuh pendidikan akting dan psikologi jika ia tidak memulai karier sebagai seorang model.[ 19]
Ia menikah dengan Matteo Milleri, seorang DJ Italia , pada 1 Juni 2020, di Ibiza, Spanyol .[ 20]
Referensi
^ "Vittoria Ceretti si è sposata? Ecco chi è il suo nuovo amore" . June 2, 2020.
^ https://www.thesocietymanagement.com/society-women/158-vittoria-ceretti.web
^ a b "The Society Management – New York City – Vittoria Ceretti Portfolio" . www.thesocietymanagement.com . Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ a b "Elite London - Vittoria Ceretti" . Elite London (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "Vittoria Ceretti - Model" . MODELS.com .
^ Look, Elite Model. "Model To Know: Vittoria Ceretti" . Elite Model Look (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-05-20 .
^ "MODELS.com's New Supers" . models.com . Diakses tanggal 2023-05-20 .
^ https://www.repubblica.it/moda-e-beauty/2019/11/22/news/vittoria_ceretti_top_model_da_esportazione-342231653/
^ a b c d Kim, Monica (September 20, 2016). "This Italian Model's Jaw-Dropping Beauty Is Taking Fashion Month By Storm" . Vogue (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ a b c d Pantano, Italo (September 26, 2016). "Q&A with Vittoria Ceretti" . Vogue Italia . Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ a b c d "Top Model più influenti del pianeta: c'è anche una ragazza bresciana" [Top influential models of the planet: there is also a Brescia girl]. Brescia Today (dalam bahasa Italia). February 15, 2017. Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "Model Vittoria Ceretti's Diet Consists of Fruit, Yogurt, and Vitamin Water" . W Magazine (dalam bahasa Inggris). June 18, 2016. Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "Rising runway stars of 2017: Ellen Rosa, Camille Hurel, Vittoria Ceretti" . The Sun Daily (dalam bahasa Inggris). December 5, 2016. Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ a b "Model To Know: Vittoria Ceretti - Elite Model Look" . Elite Model Look (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "Met Gala 2023 Fashion: Vittoria Ceretti Red Carpet Look" . The Fashion Enthusiast (dalam bahasa Inggris). May 5, 2023. Diakses tanggal May 5, 2023 .
^ Jensen, Erin (February 8, 2017). "' Vogue' highlights diverse models on its March cover for 125-year anniversary" . USA TODAY (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ Singer, Maya (February 8, 2017). "How Models Like Ashley Graham and Gigi Hadid Are Democratizing Fashion" . Vogue (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "2018 diviso 20" . Vogue Italia. Diakses tanggal February 7, 2019 .
^ Simon, Jade (March 1, 2017). "Five things to know about new face Vittoria Ceretti" . Vogue Paris (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal April 20, 2017 .
^ "Inside Model Vittoria Ceretti's Simple Seaside Wedding" .
Pranala luar