Tjaja HindiaTipe | Dwi Mingguan |
---|
Pendiri | Asuhan Soetan Toemenggoeng Teloeknaga Tangerang |
---|
Penerbit | Perserikatan anak negeri |
---|
Bahasa | Bahasa Indonesia |
---|
Pusat | Tangerang |
---|
Tjaja Hindia merupakan surat kabar yang terbit pertama kali pada 5 Juli 1911 di Tangerang.
Surat kabar ini diterbitkan oleh perserikatan anak negeri di bawah asuhan Soetan Toemenggoeng Teloeknaga Tangerang.
Tjaja Hindia terbit dua kali dalam sebulan. Tarif berlangganan Tjaja Hindia f4 selama enam bulan, dan f7,50 setahun.
Menurut buku Seabad Pers Kebangsaan: 1907-2007, Tjaja Hindia bukanlah surat kabar politik atau surat kabar dagang. Tidak ada bahasa dan seruan-seruan provokatif non-kooperatif atas pemerintah Belanda.
Dengan tata letak sederhana, Tjaja Hindia murni sebagai media bacaan yang menghantarkan anak negeri ke medan kemajuan pembacaan dan pimpinan bangsa bumiputra di Hindia Timur.
Rubrikasi-rubrikasinya lebih bersifat informatif dengan gaya bahasa sehari-hari. Kebanyakan peristiwa kupasan berkitar-kitar di perniagaan, pengajaran, perusahaan, pemeliharaan kesehatan, kerajinan, dan perubahan perubahan dalam pemerintah.
Sejak edisi keempat, atas masukan pembaca, Tjaja Hindia memberi ruang khusus karangan berbahasa Belanda.
Referensi
Daftar Pustaka