The Son of Neptune

The Son of Neptune merupakan buku fiksi karangan Rick Riordan yang merupakan novelis asal Amerika Serikat.[1] Buku ini merupakan buku kedua dari seri The Heroes of Olympus yang terdiri dari The Lost Hero, The Son of Neptune, The Mark of Athena, The House of Hades, dan The Blood of Olympus [2]. The Son of Neptune pertama kali diterbitkan oleh penerbit Disney Book Group pada tahun 2011 dengan halaman sebanyak 544 halaman.[3]

Sinopsis

Percy menyadari bahwa ia tidak memiliki ingatan apapun didalam memorinya, kecuali satu nama, yaitu Annabeth. Ia tidak mengingat darimana ia berasal dan penyebab ia dikejar oleh para monster yang ingin membunuhnya. Percy selalu mencoba untuk bertahan hidup selama mungkin dan sampai akhirnya menemukan perkemahan khas Roma yang berisi para manusia yang berdarah campuran atau setengah dewa. Di sana, ia menemukan sebuah ramalan warisan yang harus dijalani. Percy beserta dua rekannya, yaitu Hazel dan Frank, menjalani misi pencarian tersebut untuk mencegah perang besar.[4]

Dalam seri The Lost Hero, tiga manusia setengah dewa terpanggil dan akhirnya sampai di Perkemahan Darah Campuran dengan warisan pencarian :

Seven half-bloods shall answer the call,

To storm or fire the world must fall.

An oath to keep with a final breath,

And foes bear arms to the Doors of Death.

-

Ketujuh darah campuran haruslah menjawab panggilan ini,

Dunia harus jatuh dengan serbuan maupun tembakan.

Sebuah sumpah untuk dijaga dengan nafas terakhir,

Dan musuh akan memanggul senjata menuju pintu kematian.

Seri The Son of Neptune melanjutkan perjalanan pencarian warisan dalam seri The Lost Hero yang memperkenalkan sisa dari ramalan para ketujuh darah campuran tersebut serta mencari jawaban warisan pencarian yang dimana muncul seseorang sebagai putra dari Neptune, penguasa lautan.[5]

Karakter

Karakter utama:[6]

  1. Percy Jackson: adalah seorang darah campuran/setengah dewa yang merupakan tokoh protagonis utama dalam seri The Heroes of Olympus dan Percy Jackson and the Olympians. Ia merupakan anak dari Poseidon dan Sally Jackson.[7] Karakter: kuat, tegas, dan sedikit linglung.[6]
  2. Hazle Levesque: adalah seorang darah campuran/setengah dewa yang juga satu dari tokoh protagonis dalam seri The Heroes of Olympus dan The Seven Heroes of the Prophecy of Seven. Ia merupakan anak dari Pluto dan Marie Levesque.[8] Karakter: tenang dan dapat diandalkan.[6]
  3. Frank Zhang: adalah seorang darah campuran/setenagh dewa yang merupakan tokoh protagonis dalam seru The Heroes of Olympus. Frank Zhang, yang juga dikenal sebagai Fai Zhang, merupakan anak dari Mars dan Emily Zhang. Ia adalah satu dari tujuh darah campuran yang disebut dalam seri The Seven Heroes of the Prophecy of Seven.[9] Karakter: ramah, lemah lembut, dan baik.[6]

Karakter tambahan:[6]

  1. Reyna Avila Ramirez - Arellano: adalah seorang setengah dewa dan merupakan anak dari Bellona, adik kecil dari Hylla, dan ketua dari Kemah Jupiter.[10] Karakter: keras, kasar, dan pemimpin.[6]
  2. Ella the Harpy: adalah seorang arwah yang memiliki sayap berwarna merah dan memiliki kemampuan untuk menyimpan memori apapun yang ia baca.[11] Mereka juga dikenal sebagai anjing pemburu Zeus.[12]
  1. ^ "About Rick Riordan | Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-12-31. 
  2. ^ "The Heroes of Olympus | Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2019-12-31. 
  3. ^ Riordan, Rick (2011-10-04). Heroes of Olympus: The Son of Neptune (dalam bahasa Inggris). Disney Electronic Content. ISBN 978-1-4231-5511-9. 
  4. ^ "THE SON OF NEPTUNE - THE HEROES OF OLYMPUS #2 (REPUBLISH) - mizanstore". mizanstore.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  5. ^ "The Son of Neptune – Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  6. ^ a b c d e f "Character List - KevinKuo per. 1 Son of Neptune". sites.google.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-10-18. Diakses tanggal 2020-01-04. 
  7. ^ "Percy Jackson – Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  8. ^ "Hazel Levesque – Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  9. ^ "Frank Zhang – Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  10. ^ "Reyna Avila Ramírez-Arellano – Rick Riordan" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  11. ^ "Ella". Riordan Wiki (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 
  12. ^ "Harpy". Riordan Wiki (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-01-04. 

Strategi Solo vs Squad di Free Fire: Cara Menang Mudah!