Los Panchos (lebih dikenal dengan Trio Los Panchos) adalah sebuah grup penyanyi asal Mexico di Amerika Latin, terdiri atas tiga (trio) pemain guitar coimbra (guitar Portugis) sekaligus merangkap sebagai penyanyi. Mereka menyanyikan lagu-lagu berbahasa Spanyol dan bergaya Amerika Latin, dan mulai terkenal sejak tahun 1954 melalui rekaman-rekaman piringan hitam.
Sejarah
Trio Los Panchos mulai berada di New York City pada tahun 1944 (jadi pada waktu Perang Dunia II masih berlangsung). Semula mereka terdiri atas Alfredo Gil dan Chucho Navarro, yang berasal dari Mexico, dan Fernando Aviles, yang berasal dari Puerto Rico; mereka bertiga bernyanyi sambil bermain guitar coimbra (guitar Portugis). Lagu yang dibawakan adalah berbahasa Spanyol dan bergaya Amerika Latin.
Pada tahun 1946, jadi setelah Perang Dunia II usai, mereka mengadakan tour ke Amerika Latin, terutama ke Mexico City sebagai pusat budaya berbahasa Spanyol. Kemudian tahun 1951, mereka mengadakan tour yang ke-2.
Tahun 1952 Julito Rodriguez menggantikan Fernando Aviles, dan Julito tahun 1958 digantikan oleh Johnny Albino. Alfredo Gil bermain dengan Los Panchos hingga tahun 1981 (meninggal tahun 1999), sedangkan Chocho Navarro hingga tahun 1993 (dia meninggal dunia).
Rekaman Irama Amerika Latin tahun 1952
Tahun 1952 mulai ramai dengan rekaman musik Amerika Latin, sekaligus lahirnya lagu-lagu dansa Amerika Latin seperti Rhumba, Bolero, Beguine, Samba, dll. Xavier Cugat adalah musisi yang pertama merekam lagu-lagu Amerika Latin, kemudian diikuti oleh musisi lain seperti Edmundo Ros, George Shearing, Perez Prado, dll. Dan Los Panchos sangat menarik penggemarnya, termasuk Los Paraguayos dari Paraguay.