Landkreuzer P. 1500 Monster

Landkreuzer P. 1500 Monster adalah tank pra-prototipe super berat dengan senjata artileri gerak sendiri. Dengan 42 m (138 kaki) panjangnya, memiliki berat 2500 ton, lapisan pelindung depan 250 mm, serta 4 mesin diesel MAN dari U-boat (kapal selam).

Namun tank ini hanya memiliki kekuatan yang cukup untuk mencapai hingga kecepatan 10-15 kilometer per jam. Tank ini dioperasikan lebih dari 100 orang.

Persenjataan utama adalah 800 mm Dora / Gustav Schwerer K (E) dan persenjataan sekunder berupa dua buah 150 mm SFH 18 / 1 L/30 serta beberapa senapan mesin 15 mm MG 151/15.

Pada awal 1943, Menteri Peralatan Perang Albert Speer membatalkan proyek Landkreuzer. Pembangunan Panzer VIII Maus telah menyelesaikan masalah-masalah praktis signifikan yang terkait dengan tank sangat besar, seperti kehancuran jalan, ketidakmampuan mereka untuk menggunakan jembatan serta kesulitan transportasi strategis dengan jalan atau rel. Ditambah pula prototipenya telah gagal memenuhi persyaratan kecepatan yang ditentukan perusahaan yang berarti tank yang besar seperti P 1500 ini cenderung akan lambat bergerak dan karena ukuran yang sangat besar, akan menjadi target utama untuk setiap pesawat terbang Sekutu di atas langit Eropa.