Eisack (bahasa Jerman: Eisack; bahasa Italia: Isarco[iˈzarko]; Latin: Isarus atau Isarcus) adalah sebuah sungai yang terletak di Tirol Selatan. Sungai ini merupakan sungai terbesar kedua di kawasan tersebut. Mata airnya terletak di dekat Jalur Gunung Brenner di ketinggian sekitar 1990 m di atas permukaan laut. Pada mulanya, sungai ini mengalir melalui Wipptal, dan setelah melewati desa Vahrn sungai ini melwati kawasan Eisacktal. Sungai ini memiliki panjang 99,9 km. Sungai Eisack bermuara di sungai Adige di sebelah selatan kota Bolzano.