Pahlawan Tank Nishizoemi (西住戦車長伝code: ja is deprecated , Nishizumi Senshachō Den) adalah sebuah film perang buatan Jepang tahun 1940 yang disutradarai oleh Kōzaburō Yoshimura.
Film
Film ini menceritakan kehidupan prajurit Jepang dan Tiongkok sebagai tentara dan kepala keluarga, tetapi mereka dapat bertempur dengan berani di lapangan. Film propaganda ini, didasarkan pada kisah nyata saat perang Tiongkok-Jepang, dan mengajak para penontonnya untuk menerima kehilangan/kekalahan tanpa jatuh ke jurang putus asa. Untuk membuat film ini, Yoshimura melakukan tur di medan perang yang asli di Tiongkok.[1]
Penerimaan
Ahli teori perfilman Kate Taylor-Jones menyarankan bahwa bersama dengan film-film seperti Mud and Soldiers dan Chocolate and Soldiers, Pahlawan Tank Nishizoemi memberikan "sebuah visi akan tentara Jepang yang mulia, patuh, dan terhormat berjuang untuk mempertahankan kaisar dan Jepang."[2]