Loiza Lamers (lahir 9 Januari 1995) adalah seorang model asal Belanda yang terkenal sebagai pemenang dari Holland's Next Top Model, sekaligus transgender pertama di dunia dari waralaba Top Model.[1][2][3]
Lamers mengungkapkan ketidaksesuaian gender di awal kehidupannya, dan memulai transisi gender di awal masa kanak-kanak. Pada usia 10 tahun, Lamers tampil dalam film dokumenter tahun 2005 oleh Charlotte Hoogakker berjudul Van Lucas naar Luus (Dari Lucas ke Luus), yang berfokus pada peralihannya.[4][5] Lamers menjalani pperasi penggantian kelamin pada usia 18 tahun, dua tahun sebelum kemunculannya di adaptasi Belanda dari Top Model.[6]
Referensi
Pranala luar