Kristus (bahasa Yunani Koine: Χριστός, Khristós, berarti 'yang diurapi') adalah terjemahan untuk bahasa Ibrani מָשִׁיחַ (Māšîaḥ), Mesias, dan dipakai sebagai gelar untuk Yesus di dalam Perjanjian Baru.[3]
Pengikut Yesus disebut sebagai orang Kristen (dari kata sifat bahasa Belanda Christen, pengikut Kristus) pertama kalinya di dalam Kisah 11:26, karena mereka percaya bahwa Yesus adalah sang Mesias yang dinubuatkan di dalam Alkitab Ibrani – oleh karena itu pengikut Yesus menyebut Yesus sebagai Yesus Kristus, yang berarti Yesus, "sang Khristós", berarti "Yesus, Yang Diurapi".[4] Dalam pemakaian umum – bahkan di kalangan sekuler – "Kristus" biasanya disinonimkan dengan Yesus orang Nazaret.[5]
Oleh kebanyakan orang Yahudi (Yesus sendiri adalah seorang rabi Yahudi), Yesus tidak dianggap sebagai Mesias mereka.[6] Bahkan Injil Kanonikal mencatat tentang beberapa peristiwa "Penolakan atas Yesus. Walaupun demikian orang-orang Kristen Nicea menunggu Kedatangan Kedua Yesus Kristus yang akan menggenapi sisa nubuatan Mesias Kristen.
Bidang teologi Kristen yang mempelajari tentang hakikat dan kehidupan Yesus Kristus disebut sebagai Kristologi, seperti yang tercatat dalam keempat Injil dan surat-surat di dalam Perjanjian Baru.[7]
Kata Kristus berasal dari bahasa Yunani "Christos" (Χριστός) yang berarti "yang diurapi", artinya dituangi minyak di kepalanya. Pengurapan biasa dilakukan di kalangan bangsa Israel sebagai tanda bahwa orang yang diurapi itu mendapatkan jabatan atau kedudukan khusus. Misalnya, Saul dan Daud masing-masing diurapi menjadi raja Israel oleh Samuel (1 Samuel 10:1, 16:13).
Kristus adalah salah satu gelar yang diberikan kepada Yesus, karena orang Kristen perdana percaya bahwa Yesus adalah sang Juru Selamat (Mesias) yang dijanjikan sejak masa Perjanjian Lama.
Dalam versi-versi Alkitab bahasa Indonesia, istilah Christos pernah diterjemahkan menjadi: Almaseh (BABA); Almasih (KL1870, SB); Elmesehh (LDKR); Kristoes (KL1863), dan Kristus (TB, BIS, TL, FAYH, WBTC, ENDE). Sedangkan kata Messias pernah diterjemahkan menjadi al-Masih (KL1863); Almasih (KL1870); Djoeroe-Slamat (KL1863); Elmesehh (LDKR); Masehi (SB); Masiha (BABA); Mesias (TB, BIS, FAYH, WBTC, ENDE); Messias (TL); dan Raja Penyelamat (BIS).
Pada waktu itu orang Yahudi mengetahui Yesus diberi julukan Kristus, namun mereka tidak mempercayainya, dan bahkan mengolok-olok Yesus:
Matius, dalam Silsilah Yesus Kristus, menyebut bahwa "Yesus inilah yang disebut Kristus"
Sementara Yohanes menuliskan bahwa Kristus berasal dari keturunan Daud dan dilahirkan di Betlehem
Pontius Pilatus, ketika mengadili Yesus, ketika berbicara dengan kumpulan orang banyak, menyinggung tentang gelar Yesus
Perempuan Samaria di sumur Yakub berbincang-bincang dengan Yesus tentang sosok Mesias yang dinubuatkan, dan akhirnya mengundang orang-orang sekotanya untuk melihat Yesus
Ketika Andreas bertemu dengan Simon Petrus, ia menyampaikan bahwa ia telah menemukan Kristus.
Petrus, mewakili keduabelas rasul, mengakui bahwa Yesus adalah Kristus
Selain keduabelas rasul, pengikut Yesus yang lain juga mengakui bahwa Yesus adalah Kristus
Orangtua orang buta yang matanya disembuhkan oleh Yesus takut mengakui bahwa Yesus adalah Kristus karena ancaman orang-orang Yahudi
Pemberitaan para malaikat tentang kelahiran Yesus kepada para gembala
Tidak sedikit orang yang bertanya-tanya satu sama lain apakah Yesus benar-benar Kristus
Ketika Yesus mengusir setan-setan, mereka keluar sambil mengaku bahwa Yesus adalah Kristus.
Dalam beberapa kesempatan, Yesus mengaku sebagai Kristus, dan satu kali ia menyebut dirinya sendiri dengan frasa "Yesus Kristus"
Setelah kematian dan kebangkitan Yesus, Yesus masih menampakkan diri kepada keduabelas rasul dan murid-murid yang lain:
Kis 2:31,36; Kis 3:18; Kis 5:42; Rom 5:8; Rom 9:5; Rom 10:4; Rom 14:9; 1Ko 1:23-24; 1Ko 2:16; 1Ko 3:23; 1Ko 12:27; 2Ko 2:17; Gal 3:13; Efe 5:21,23-25,29,32; Fili 1:21; Kol 3:15; File 1:6; Ibr 3:6; Ibr 9:15; 1Pe 5:10,14; 1Yo 5:1; Wah 11:15elctonic123الاردن436x328_47511_186245.jpg128815102500995 ديفد عبدالمحسن الشيخى117msrطب d/n/a 117(side)00 mepivacinesection
Penggunaan simbol "Χ," diturunkan dari huruf Yunani Khi, sebagai inisial Khristós, terutama dalam bahasa Inggris, sering dijumpai dalam bentuk Χmas (Christmas; Natal) dan Xtian (Christian; Kristen), dan dibedakan dari huruf Latin "X" maupun dari simbol salib.[9]
Kristogram yang paling awal adalah simbol Khi-rho yang dibentuk dari dua huruf Yunani "Χ (khi)" dan "ρ (rho)" untuk menghasilkan simbol ☧.[10]