Shah Hussain Hotak (bahasa Pashtun: شاه حسين هوتک) adalah putra Mirwais Hotak yang menjadi penguasa kelima dan terakhir dinasti Hotak. Ia berhasil berkuasa di Kandahar setelah kematian saudaranya Mahmud Hotak pada tahun 1725. Ia juga seorang penyair bahasa Pashtun. Sementara sepupunya Ashraf menguasai sebagian besar Persia di Isfahan, Hussain tetap tinggal di Kandahar.[3]
Kematian Ashraf Khan pada tahun 1729 menandai berakhirnya pemerintahan Hotak yang sangat singkat di Persia (Iran), tetapi Kandahar masih di bawah kendali Hussain sampai tahun 1738 ketika Nader Shah menaklukkannya. Tak lama kemudian, Kekaisaran Durrani yang merupakan cikal bakal negara Afganistan modern berdiri[4] pada 1747.[5][6]
Catatan kaki
Pranala luar