Ang It-hong atau Hong Yi-feng, (1927 - 2010) adalah seorang penyanyi, pencipta dan penulis lagu asal Taiwan.[1]
Dikenal dengan julukan Raja Lagu Taiwan (寶島歌王), Ang merupakan penyanyi yang berfokus menyanyikan lagu-lagu berbahasa Hokkian Taiwan sejak akhir periode Perang Pasifik.[2]
Karier
Ang It-hong lahir di Yanshui, Tainan pada 30 Oktober 1927.
Masa remajanya pada tahun 1940-an ia lalui dengan bekerja sebagai penyanyi di tempat-tempat hiburan dan pinggir jalan. Ia terpengaruh untuk menjadi seorang penyanyi profesional setelah banyak mendengarkan musik-musik enka yang saat itu populer di Taiwan. Pada tahun 1946, dengan nama panggung Hong Wen-chang ia menulis lagu pertamanya Butterfly in Love with a Flower.
Ia membentuk sebuah grup musik yang sering mementaskan permainannya di tepi Sungai Danshui, Taipei. Namun setelah Peristiwa 28 Februari, grup musik yang ia bentuk bubar dan ia memutuskan untuk pergi ke Tainan.
Pada tahun 1948 ia mulai menyanyi secara langsung lewat radio. Ia bersama dengan penyanyi lain seperti Chi Lu-hsia dan Chang Shu-mei menjadi bintang radio pada tahun 1950-an.
Penampilan langsung dari radio digemari oleh pendengar sebagai alternatif selain rekaman musik. Di tengah-tengah kegemaran masyarakat akan hiburan ini, ia merilis album pertamanya yang berjudul Handsome Young Man on a Hilltop pada tahun 1957 dengan nama panggung baru, Ang It-hong.
Dengan sukses di dunia musik, Ang mulai berakting pada tahun 1960-an dalam film-film berbahasa Hokkian seperti "When Shall We Meet Again" (何時再相逢), "Best Wishes to You" (祝你幸福), "Drifting to Taipei" (流浪到台北), "A Singer's Tear" (歌星淚), dan "Love Never Ceases".
Lagu-lagu terkenal
- "The Hunk on the Mountain" (山頂的黑狗兄)
- "Love Never Ceases" (舊情綿綿)
- "The One I Yearn For" (思慕的人)
- "Tamsui Sunset" (淡水暮色)
- "Formosa Mambo" (寶島曼波)
Referensi
|
---|
Umum | |
---|
Perpustakaan nasional | |
---|
Lain-lain | |
---|